
Simbol ketulusan penguji kesetiaan berakhir dengan banyaknya pengkhianat di dalam Seven Soul. Oleh sebab itu, hanya 25 juta orang yang ingin bergabung dengan anggota inti.
Karena para pengkhianat takut tidak akan bisa keluar dari dalam jaringan Seven Soul setelah menjadi anggota inti.
Tidak ada yang berhasil melihat anggota inti setelah pembukaan. Bahkan rumor mengatakan bahwa anggota inti mati dalam pelatihan.
Jadi bagi para pengkhianat, kesempatan menjadi anggota inti hanya sebuah tipuan dari Seven Soul.
Mahesa yang memegang komando sangat pusing dengan segala permasalahan yang di tinggalkan Aldi.
Untungnya ada Ye Mo dan Silvia Horizon yang membantunya mengatasi permasalahan internal Seven Soul.
Rumor beredar luas tentang segel ketulusan milik anggota dalam merupakan segel jiwa palsu. Sebagian anggota yang tidak mempercayai kekuatan Seven Soul bergabung dengan organisasi lain.
Namun masih banyak orang yang bersyukur karena telah diselamatkan pasukan Seven Soul. Sehingga mereka akan membela Seven Soul sampai akhir hayatnya.
Dunia Utama berantakan karena keserakahan manusia. Banyak pintar sedang menyiapkan jaringnya untuk mengendalikan dunia.
Perusahan Aldi menghalangi para organisasi yang ingin mengendalikan Dunia. Mereka menghambat perkembangan dunia karena jaringnya masih belum terlalu kuat.
Sekarang Perusahaan Aldi telah mengeluarkan terobosan yang sangat menggetarkan dunia. Semua produknya sangat canggih.
Bahkan kerajaan Java menjadi pusat tujuan ketika orang sedang bepergian, karena tempat yang aman dan orang yang ramah.
Perusahan Aldi bekerjasama dengan Aji Linggajaya untuk mengembangkan kerajaan Java dengan cepat.
Tekanan dari kerajaan tetangga membuat Aji Linggajaya semakin pusing. Untungnya para anggota Seven Soul yang masih setia membantunya mempertahankan kerajaan.
Serta perguruan bela diri yang didirikan Aldi di sebelah selatan kerajaan telah menghasilkan beberapa orang berbakat.
Tinggal menunggu waktu sebelum kerajaan Java menjadi sangat kuat. Namun hal tersebut dapat menimbulkan perang besar di Dunia Utama.
Hanya mereka yang dapat bertahan dari perubahan Dunia yang akan bertahan.
Holy Soul akan menjadi pemimpin perang dengan Kerajaan Java, karena dia tahu bahwa Seven Soul membantu mereka berkembang.
Diskusi puluhan kerajaan besar untuk menjatuhkan kerajaan Java, khususnya perusahaan Aldi yang merusak bisnis para bangsawan.
Dalam beberapa bulan setelah kemunculannya, mereka meluncurkan ponsel tangan yang sangat canggih.
Ponsel tersebut sudah tidak membutuhkan tower penguat sinyal, melainkan menggunakan satelit khusus.
Kim bersaudara telah memasang alat khusus di 10 ribu titik yang berbeda. Bahkan pembudidaya tingkat Dewa Sejati tidak akan bisa menggores alat Buatan Shen Qiu.
Shen Er yang memasang simbol di setiap peralatan menjamin tidak akan bisa di hancurkan oleh Dewa Abadi biasa.
Serta simbol dunia yang di tanam Aldi setelah perang Ragnarok sudah mulai berkembang dengan baik.
Tinggal menunggu waktu sebelum semua sistem dunia aktif.
Tidak hanya pola pikir masyarakat kerajaan Java, teknologi juga maju sangat pesat bahkan kendaraan listrik sudah ditemukan.
Pembangkit listrik terbesar di dunia dibangun di sebelah utara kerajaan Java. Pembangkit listrik itu menggunakan batu energi untuk penggeraknya.
Jadi tidak membutuhkan pekerjaan manusia. Bahan baku ya lebih kuat dari peralatan khusus untuk ponsel pintar.
Jaringan internet juga berkembang dalam satu tahun saja, semua wajah Kerajaan Java sudah berubah.
Organisasi Holy Soul semakin panik karena banyak manusia telah pergi menuju kerajaan Java yang sangat menyilaukan.
"Tidak bisa menunggu lama, kita harus segera menuju kerajaan Java untuk menghentikan mereka." Salah satu anggota Holy Soul berbicara dengan nada tinggi.
Semua penduduknya telah mengetahui berita tentang kerajaan Java. Sehingga banyak penduduk telah pindah.
Mahesa sudah selesai memisahkan orang yang setia dan pengkhianat." Jadi mereka tidak bisa menunggu lama."
Mahesa melihat layar besar di depannya. Semua rekaman dunia ada di dalam ruang kontrol.
Bahkan pertemuan Holy Soul sudah di temukan tempatnya secara khusus oleh Mahesa dan tim anggota inti.
Anggota luar yang setia menjadi prajurit kerajaan Java sedangkan anggota baru mendapatkan pelatihan khusus dari salah satu anggota Shadow Blade, Purnomo.
Ketika pasukan sepuluh kerajaan besar dunia berjalan kearah Kerajaan Java. Matahari menghilang dari pandangan semua orang.
Hanya terdapat bulan yang menerangi singa hari mereka. Sebuah lubang dimensi telah tercipta.
Aldi dan 1000 orang yang telah mendapatkan berkah Dewa dan Iblis menuju Dunia Maha Tinggi.
Perang antara Kerajaan bukan masalah besar untuk anggota inti yang berada di Dunia Buatan. Banyak Dewa Abadi yang siap menghancurkan Holy Soul jika diperlukan.
Bahkan ketika Dewa dan Iblis mengirim 6 Dewa Abadi sudah cukup meratakan dunia Utama. Seven Soul memiliki puluhan ribu Dewa Abadi.
Aldi menggunakan Mata Dunia untuk melihat arah gerbang Dunia. Sedangkan yang lainnya hanya melihat cahaya putih.
Petir menyamar di seluruh Dunia Utama. Menandakan bahwa ada orang yang telah merusak dimensi untuk menuju Dunia Maha Tinggi.
Sampai akhirnya Aldi dan tim sampai di sebuah gua yang sangat gelap. "Tunggu jangan bergerak," kata Aldi menghentikan gerakan semua orang.
Dia merasakan ancaman dari luar gua. Aldi melepas teknik jiwa untuk melihat siapa yang ada di luar gua.
"Jadi hanya segerombol serigala. Mengapa ada banyak serigala mengepung gua?" gumam Aldi sedikit kebingungan.
Dia sempat berpikir bahwa keberadaannya telah ditemukan penghuni Dunia Maha Tinggi.
"Baiklah, ada beberapa serigala kecil yang setara tingkat Dewa Sejati. Cepat selesaikan kita harus mencari informasi lebih lanjut."
1000 orang termasuk Shen Haise dan Leo menyerang kawanan serigala. Dalam sekejap mereka telah membunuh 1000 serigala yang setara tingkat Dewa Sejati.
Dalam pemberantasan serigala, Aldi telah mencoba telepati kepada anggota yang ada di dunia Utama. Namun tidak mendapatkan jawaban.
Artinya dimensi antara Dunia Utama dan Dunia Maha Tinggi berbeda dimensi. Tetapi untungnya Dunia Buatan masih bisa di akses.
Sehingga anggota inti dapat memasuki Dunia Maha Tinggi secepatnya. Namun Adli perlu membangun gerbang Dunia yang jauh lebih baik dari sebelumnya.
Karena banyak orang yang berada di atas Dewa Maha Tinggi, Aldi tidak ingin membuat kesalahan. Jika ada orang yang mempunyai kemampuan unik dapat menerobos gerbang Dunia akan menjadi maslaah besar.
Bukan tanpa sebab, dunia Buatan memiliki energi murni yang sangat melimpah. Jika ada orang yang berhasil lolos, maka Dunia Buatan akan menjadi pusat perhatian semua orang Dunia Maha Tinggi.
"Sepertinya aku harus cepat melaksanakan rencana berikutnya."
Aldi berjalan menuju kota terdekat untuk mencari informasi yang paling akurat. Setelah berjalan beberapa waktu dia menemukan bahwa kekuatan orang di Dunia Maha Tinggi tidak terlalu tinggi.
Rata-rata orang di jalan hanya memiliki kekuatan Kaisar. Namun beberapa pemimpin kota memiliki kekuatan tingkat Leluhur.
"Bukankah ini sedikit aneh. Tidak ada yang mengetahui wilayah Dewa dan Iblis." Aldi sedikit kebingungan dengan situasi Dunia Maha Tinggi.
Sampai akhirnya ada seseorang Dewa yang turun untuk menarik pajak kepada setiap manusia yang tinggal di kota.
Mereka meminta uang sebagai pajak tinggal. Mata uang dunia Maha Tinggi menggunakan sebuah kertas bernama Rupiah.
Setiap uang memiliki simbol khusus yang di sahkan oleh kerajaan Dewa manusia yang sangat di hormati umat manusia.
Karena sejarah mengatakan bahwa raja Qin Huang, pernah mengalahkan Raja Iblis Lucifer dan Raja Dewa Zeus.
Semua itu hanya sejarah yang ditulis manusia, Aldi tidak menemukan barang bukti yang sesungguhnya. Dia hanya mencari bukti seorang diri, jadi sangat memakan waktu.
Sedangkan Shen Haise dan Leo masih bersembunyi di hutan supaya tidak menimbulkan kecurigaan kerajaan manusia.
Bukan tanpa sebab, aura Shen Haise dan Leo seperti seorang Iblis dan Dewa. Sangat sulit untuk memasuki sebuah kota karena penjaga kota memiliki alat khusus untuk mendeteksi Dewa dan Iblis.
Akhirnya Aldi menemukan sebuah petunjuk, bahwa dimensi iblis ada di sebelah Timur sedangkan Dewa di sebelah Barat.
Tim Shen Haise segera menuju arah timur untuk menemukan wilayah Iblis, sedangkan Leo mencari wilayah Dewa.
Ketika seorang Dewa meminta pajak kepada Aldi, dia mengeratkan kening karena tidak mengetahui tingkat kekuatannya.
"Siapa sebenarnya orang ini?" pikir Dewa kebingungan.
Aldi memberikan pajak menggunakan uang yang dia dapat dari menjual kuku serigala yang dihargai sangat mahal.
Sehingga dia dapat memberikan pajak secara normal kepada Dewa yang menarik pajak kepada manusia di dalam kota.
Namun Aldi menemukan sesuatu yang aneh dari Dewa manusia. Kekuatannya hanya setingkat Dewa Semu, tetapi sangat dihormati.
"Sepertinya Dunia Maha Tinggi tidak jauh berbeda dengan Dunia Utama," pikir Aldi mengeratkan keningnya.
Seorang gadis kecil memandangnya dengan tatapan aneh. Kemudian dia mengatakan, "Dewa, apa yang sedang anda lakukan disini?" katanya dengan nada sangat sopan.
Aldi hanya mengeratkan kening, anak kecil di depannya dapat melihat tingkat kekuatannya dengan mudah.
Padahal dia sudah menyembunyikan dengan simbol khusus tingkat menengah.