7 Soul Reinforcement

7 Soul Reinforcement
Pria Misterius



Aldi melihat Ares yang mencoba menyembuhkan diri, dia menerjang dengan serangan bertubi-tubi supaya penyembuhannya semakin terhambat.


Lucifer yang melihat serangan Aldi mengerutkan kening, dia dapat melihat kekuatan tubuhnya semakin kuat.


"Mungkinkah dia semakin bertarung akan menjadi lebih kuat?" gumam Lucifer.


Aldi yang mendengar langsung mengalihkan serangan kepada Lucifer, karena tidak ingin serangan Lucifer berhenti.


Tubuh Tahta Raja sangat butuh energi kekuatan. Jadi selama Lucifer menyerangnya dengan bertubi-tubi, maka kekuatan tubuhnya akan meningkat.


Akhirnya Lucifer kehabisan setengah kekuatannya, dia tidak bisa menyerang Aldi tanpa menggunakan strategi.


"Menarik, aku yakin tubuh milikmu sangat istimewa!" kata Lucifer


"Seperti yang diharapkan dari Lucifer." Aldi mengangguk tanpa memberitahu kebenaran tentang tubuhnya.


Sebuah petir raksasa menyamar kubah yang dibangun Aldi hingga hancur. Semua kekuatan pasukan di dalamnya kembali seperti semula.


Aldi yang melihat sambaran petir mengerutkan kening. Pasalnya dia membangun simbol dengan sangat baik, untuk menghancurkannya dengan paksa membutuhkan orang di atas Immortal Hitam.


Seorang sosok pria muda dengan rambut berwarna merah darah. Parasnya yang tampan memandang Aldi dan Lucifer dengan tatapan jijik.


Ares yang dengan menyembuhkan diri hanya bisa terdiam dan fokus menyembuhkan dirinya. Aldi secara diam-diam menyuruh Shen Wu membawa obat penyembuhan kepadanya.


"Jadi kalian adalah mahluk rendahan yang membuat Alam Semesta Bima Sakti mendapatkan bencana."


Pria misterius itu menunjuk Aldi dengan tatapan permusuhan.


Pertarungan di Dunia Maha Tinggi membuat sebagian wilayah Alam Semesta Bima Sakti terguncang.


Banyak sumber daya yang hilang akibat bencana tersebut. Akhirnya pria tersebut turun untuk memberi pelajaran.


Namun dia tidak menyangka bahwa ada simbol yang dapat menghentikannya untuk sementara. Aldi telah memasang simbol khusus supaya pria tersebut tidak bisa masuk.


Sayangnya kekuatan simbol Aldi terbatas tingkat Immortal Hitam, sedangkan pria didepannya jauh lebih kuat dari Immortal Hitam.


"Lucifer, sebaiknya kita menyisihkan permusuhan untuk sementara. Pria Misterius itu sangat kuat," kata Aldi menggunakan telepati.


Lucifer sedikit terkejut mendengar perkataan Aldi muncul dipikirannya. Namun setelah memikirkan betapa misterius kekuatannya, dia menganggapnya biasa.


Ketika Aldi dan Lucifer saling melirik, pria misterius berkata, "Apa kamu kita aku tidak bisa mendengar teknik telepati?"


Aldi sangat mengerti dengan teknik telepati, pesan yang dikirim tidak akan pernah bocor jika dilakukan kepada pengguna segel penyerahan.


Namun Lucifer berbeda, dia bukan pemilik segel penyerahan. Jadi telepati bisa bocor dengan kemampuan khusus.


Aldi tidak pernah menyangka bahwa pria misterius di depannya dapat menggunakannya.


"Sebagai seorang pendatang, bukankah lebih baik memperkenalkan diri?" kata Aldi dengan nada tenang.


Ares yang menerima obat penyembuhan dari Shen Wu langsung menggunakannya. Dia mendapat pesan bahwa pria misterius telah muncul, jadi Aldi dan Lucifer membutuhkan kekuatannya.


"Sial, aku tidak pernah berpikir kita harus bekerja sama!" kata Ares pertama kali mengucapkan umpatan kepada orang yang belum pernah di temui.


Pria misterius tidak menjawab dengan waktu cukup lama, dia seperti sedang menerjemahkan bahasa dari Dunia Maha Tinggi.


"Kamu tidak perlu mengetahui siapa aku, tetapi yang jelas aku harus membunuh kalian semua!" katanya dengan wajah datar.


Pria misterius menunjuk kearah Aldi, jari telunjuknya memancarkan cahaya kuning yang sangat kuat.


Aldi melebarkan matanya ketika melihat serangan musuh, dia langsung menghindar karena merasa tidak mampu untuk menangkisnya.


Ledakan besar terlihat di arah Aldi dan Lucifer sedang bertarung. "Itu bukan kemampuan Shen Zero," kata Hantu Tua mencoba mendekati sumber ledakan.


Lucifer yang terkejut dengan ledakan, langsung menyerang pria misterius dengan kekuatan terbaiknya.


Namun pukulannya berhenti di udara seperti sedang menabrak sebuah penghalang tidak terlihat.


"Semut lainnya muncul!" kata pria misterius mengayunkan lengannya, hingga membuat Lucifer terbang puluhan kilometer.


Ares yang sudah sembuh langsung menembakkan cahaya suci untuk menyerang pria misterius, tetapi serangannya tidak dapat menembus pelindungnya seperti Lucifer.


Aldi yang melihat pelindung pria tersebut, menyimpulkan bahwa energi biasa tidak akan bisa menembus penghalang.


Artinya dia harus menggunakan senjata khusus, untuk menembus pelindung tak terlihat lawannya.


Akhirnya Aldi memutuskan untuk menggunakan senjata ciptaan Shen Qiu untuk menyerang lawannya dari jarak jauh.


Ketika serangan Aldi akan mengenai penghalang, lawannya menghindari serangan laser.


Tanpa berpikir panjang, Aldi menyusu semua anggota Seven Soul untuk menyerang dengan senjatanya.


Pria misterius yang melihat serangan dari segala arah tidak dapat menghindar. Dia melepaskan aura yang sangat kuat.


"Blade Dance!" teriak Aldi mengucapkan nama teknik khususnya.


Ratusan sayatan tercipta, semua sayatan pedang mengenai musuhnya. Namun bukannya kesakitan, musuhnya malah membiarkan Aldi menyerang.


Sebuah ledakan besar terlihat, tetapi musuhnya masih berdiri tegap di tengah tarian pedang Aldi. Dia seperti tidak merasakan apapun.


Namun Aldi terus menyerang, karena dia yakin racunnya dapat mempengaruhi kekuatan musuhnya.


Ares yang melihat Aldi bertarung tidak ingin membuatkannya sendirian. Dia bergabung dengan pertarungan.


Lucifer yang terluka parah mendapatkan pil obat yang diberikan Shen Wu untuk menyembuhkan lukanya.


Dia juga mendapatkan sebuah tombak yang di rancang untuk membunuh Dewa dan Iblis. Sayangnya senjata itu hanya bisa digunakan selama 1 hari.


Setelah satu hari berlalu, tombaknya akan hancur dengan sendirinya. Walaupun Lucifer merupakan rekan pada kejadian saat ini, Aldi tidak ingin meninggalkan sedikitpun celah untuk musuh masa depannya.


Ares tersungkur ketanah dengan darah di sekujur tubuhnya. Dia terluka parah karena bertarung dengan pria misterius.


Hanya Aldi yang mempunyai tubuh Tahta Raja yang bisa mengimbangi kekuatan musuhnya. Namun tidak ada kesempatan untuknya menang.


Akhirnya Aldi juga terbang puluhan kilometer dengan luka parah di sekujur tubuhnya. Lucifer dan Ares bekerja sama menyerang musuh.


Kombinasi keduanya sangat indah, tetapi kekuatan mereka masih terpaut cukup jauh. Hingga akhirnya semua orang terluka parah di hadapan pria misterius.


"Apa yang terjadi?" tanya Wildan kebingungan melihat ketika pemeran utama terpental puluhan kilometer.


"Bos, sedang menghadapi seseorang dari alam semesta. Jadi kesempatan kita menang akan sangat tipis ..."


"Lebih baik segera yakinkan semua orang untuk bekerja sama melawan pria itu. Jika tidak, dia akan menghancurkan Dunia Maha Tinggi dan membunuh semua mahluk didalamnya."


Qin Huang menjelaskan detail kekuatan musuhnya. Jadi semua manusia mengesampingkan dendamnya untuk mengarahkan senjatanya kepada pria misterius.


Tidak mau kalah, pasukan Iblis dan Dewa mengikuti tindakan Qin Huang. Mereka bergerak menuju medan perang antara para pembudidaya Dunia Maha Tinggi melawan Pria Misterius.


"Semua yang sangat banyak!" kata Pria Misterius sambil mengarahkan jari telunjuknya ke pasukan iblis.


Dalam sekejap 10 miliar pasukan iblis lenyap tidak tersisa, bahkan tulang dan darahnya menghilang.


Dia mengira setelah menunjukkan kekuatannya, para pasukan akan ketakutan. Namun berbeda dengan keinginannya, pasukan Iblis masih berjalan maju menyerangnya.


"Sial, sangat merepotkan!" kata Pria Misterius melepaskan aura membunuhnya hingga membuat pasukan Dewa mati dengan tubuh yang sempurna.


Melihat teknik yang digunakan Pria Misterius. Aldi berkata, "Teknik Jiwa, semua mundur. Jangan melawan dengan kekuatan!"


Aldi telah meneliti teknik jiwa, jadi dia sudah mengetahui ketrampilan tersebut. Namun dengan kekuatannya sekarang, belum bisa melepaskan teknik jiwa.


Semua pasukan tanpa sadar mendengarkan perkataan Aldi, mereka mundur dari lingkaran serang Pria Misterius.


"Menarik, di Dunia rendahan ini memiliki orang yang mengerti teknik jiwa."


Walaupun teknik jiwa yang ditunjukkan Pria Misterius hanya tingkat super rendah, tetapi dapat membunuh para Immortal dengan mudah.


"Shen Qiu, segera produksi masal senjata energi asal. Pria itu tidak akan bisa menangkis energi asal," kata Aldi menggunakan telepati.


300 juta pasukan Seven Soul memegang senjata energi asal mereka.


Penampilannya ayahnya Nur Andi membuat semua orang di keluarga Nur sangat terkejut. Pasalnya ayahnya sudah setara tingkat Immortal Biru dengan teknik prinsip jiwa.


Nur Haryanto mendatangi Nur Andi untuk mengundangnya kembali. Namun berakhir dengan penolakan.


Nur Andi sudah tidak terlalu perduli dengan keluarga Nur, dia hanya ingin berfokus untuk menemukan istrinya.


"Semua pasukan serang!" teriak Aldi dari jarak puluhan kilometer.


300 juta laser menyerang Pria Misterius. Karena banyaknya serangan, dia tidak dapat menghindarinya.


Penghalang yang diciptakan hancur. Pria Misterius langsung mengerutkan kening, dia tidak pernah menyangka bisa terluka oleh mahluk rendahan.


Senjata yang lebih besar dikeluarkan. 100 ribu pesawat tempur dan jutaan tank keluar dari gerbang Dunia Buatan.


Mereka semua menyerang pria Misterius dengan semua energi asala yang tersimpan.


Ledakan dimana-mana, hari ini akan dinamakan sebagai kiamat Dunia Maha Tinggi. Semua orang di wilayah manusia ketakutan.


Langit berwarna merah darah, hujan membasahi semua pasukan yang berperang. Jumlah pasukan Dewa, Iblis, dan Manusia berkurang dengan cepat.


Sedangkan Seven Soul seperti biasa belum mendapatkan korban satupun. Tapi semua orang kehabisan energi.


"Mahesa, lakukan sekarang!" kata Aldi memberikan perintah kepada Mahesa.