
"Auuuuuuu...."
"Rooooaar..."
Suara banyak Legendary Beast terdengar dari dalam Hutan King. Lazarus mengetahui pertempuran ini sudah mendekati akhir.
15 Legendary Beast beserta puluhan ribu Beast rank rendah dan sedang keluar dari Hutan King.
"Manusia! Kalian telah membunuh banyak sekali Beast di Hutan King!" Terdengar suara menggema menggunakan bahasa umum.
Seekor Legendary Beast Swamp Hydra dengan tujuh kepala ular, sisik berwarna coklat kehijauan berukuran 17 meter di setiap kepala Berteriak keras.
"Apakah itu Lernaean?" Duchess Anya bertanya.
"Manusia, serahkan Lernaean kepadaku!" Namean menjawab.
Spesies Legendary Beast Hydra yang hidup di air dan rawa tidak mempunyai kaki sedangkan Hydra yang hidup di darat berjalan menggunakan empat kaki.
Namean melompat dari atas benteng. Dia, ingin segera mengakhiri ini semua. Sudah lama sekali dia tidak bertarung dengan serius
Di belakang Lernaean 14 Legendary Beast dengan kawanan Beast rank rendah dan sedang mulai mengikuti.
Seekor Legendary Beast Ancient Crimson Gorilla dengan tinggi 10 meter, mempunyai tubuh kekar yang di lapisi oleh bulu berwarna merah terang dan Legendary Beast Ancient three-eyed purple wolf atau Three Eye Fenrir berbulu ungu gelap dengan satu mata di dahinya, berukuran panjang 16 meter pergi ke wilayah lumpur membawa kawanan Beast jenis serigala dan kera.
Legendary Beast Ancient Crimson Gorilla dan Kawanan Demon Beast menciptakan lautan api dari Skillnya dan mengeringkan Wilayah berlumpur. Akan tetapi, Sieg dan Theresia sudah menarik mundur pasukan yang berada di Wilayah berlumpur.
"Mundur! Sekarang adalah pertarungan sebenarnya. Semua orang yang mempunyai ranah Legendary akan bertempur terlebih dahulu." Raja Arden memberi perintah.
"Berapa orang ranah Legendary yang berada di pihak kita?" Lazarus bertanya.
"Delia melawan Water Frost Wyrm. Ellar melawan Jade Scale Eagle. Gold Dragon Evanthe melawan 2 Gray Dragon dan Ancient Ice Dragon Crocodile dan Lava melawan Purple Thunder Centipede. Termasuk aku dan Wakil ketua Leonardo, Namean dan White Slaughter, Marquis Edward dan Raika yang baru datang. Kita mempunyai kekuatan setara 13 orang ranah Legendary."
"Urs, kita masih kekurangan orang! Kalau kita tetap bertarung. Kita akan kehilangan banyak anggota pasukan." Raja Arden berkata.
"Hahaha, Raja Arden apakah kamu berpikir untuk mengorbankan diri? Apakah kamu lupa bahwa bantuan Kaisar Cyril dan Pasukan Kekaisaran Avalon sudah datang!" Lazarus berkata.
"Apaaaa!"
"Kyaaaat."
Lebih dari 50 Beast Master menaiki Epik Beast Griffin mendekat ke arah pasukan gabungan.
"Kami adalah Pasukan Penunggang Griffin Kekaisaran Avalon. Kekaisaran Avalon mengirimkan bantuan 50,000 prajurit dan 10 orang ranah Legendary! Kaisar Cyril dan pasukan Kekaisaran Avalon sudah datang!"
"Pasukan Bantuan tiba!" Semua pasukan berteriak.
"Tetap di posisi kalian! Jangan lengah masih banyak Beast rank rendah dan sedang yang berada di sana!" Raja Arden berteriak.
Pasukan Pendragon berlari dan bergabung dengan pasukan gabungan. 23 melawan 13 meskipun, kita tidak bisa mengalahkan semua Legendary Beast dan semua Beast, tetapi kita dapat memukul mundur mereka.
"Arden! Bagaimana, pasukanmu masih tersisa. Di mana putriku Grace dan putraku Richard? Apakah mereka gugur?"
"Cyril mereka berada di sana." Raja Arden mengeluarkan Artefak Kristal Penglihatan dan memberikan gambaran Grace dan Richard.
"Syukurlah mereka baik-baik saja. Mari kita segera akhiri pertempuran ini sebelum banyak orang yang menjadi korban. Arden, aku ingin berbicara setelah pertempuran ini." Mata hijau Kaisar Cyril menatap pasukan gabungan dengan mata yang tajam. Janggut, kumis dan rambut miliknya berkibar tertiup angin. Dia, kemudian mengeluarkan Claymore Gold Dragon dan sarungnya juga perisai Aegis dari Artefak penyimpanan.
Ketika Kaisar Cyril beserta 6 orang ranah Legendary pergi ke atas benteng. Mereka, melihat Lazarus yang sedang memerintahkan pasukan.
"Calvin, perintahkan para Black Mage dan Red Mage memberikan darah Winged Black Cobra dan item penawar racun lainnya kepada pasukan yang baru datang. Tuan Donovan, Tuan Leon dan Tuan Leonardo bersiap untuk pertempuran terakhir. Delia, bagaimana kondisi di aliran sungai?"
"Siapa pria muda itu?"
"Cyril namanya Urs, dia adalah Dermawan Klan Great Cat." White Slaughter berkata seraya berjalan ke arah Cyril.
Para Ksatria ranah Legendary yang mengawal Kaisar Cyril menjadi waspada saat melihat White Slaughter. Mereka, mengeluarkan Artefak senjata mereka.
"White Slaughter, bagaimana kamu berada di sini!"
"Tenang saja aku berada di sini bukan untuk bertarung denganmu. Aku hanya membantu, Urs."
Raja Arden dan Kaisar Cyril mendekat ke arah Lazarus, Alyssa, Freya dan Golden Fang. Kyle melompat ke pundak Kaisar Arden, selain menyukai Lazarus dia terlihat sangat menyukai Raja Arden.
"Salam Matahari Avalon, Kaisar Cyril." Lazarus membungkuk.
Raja Arden melihat ke arah Lazarus dengan mata yang melebar. Lazarus sama sekali tidak menghormatinya, bahkan dia memerintahkan semua orang untuk mengikat Raja Arden saat pertama kali bertemu.
"Anak Muda, apakah kamu yang menyusun semua strategi ini?"
"Aku, akan berbicara denganmu saat pertempuran berakhir. Pasukan Avalon dengarlah perintahku! Lindungi, pria bernama Urs! Dia adalah pria Zircon dengan mata ungu dan rambut hitam dan mengontrak Golden Winged Tiger!"
"Sesuai perintahmu yang mulia!" Semua orang menjawab.
Almer yang melihat itu semua, melirik ke arah Lazarus dengan tatapan Iri dan marah. Dia, tidak mengetahui bahwa Lazarus dapat membalik keadaan dalam kondisi ini.
Seorang Ksatria berarmor emas menyentuh bahu Almer. "Almer, lakukan sesuai rencana. Apabila, kamu keluar dari rencana seperti Winston kami berlima akan membunuhmu!" Pria berambut coklat pendek dan mata merah itu berbisik.
"Aku akan melakukan tugasku Blackton." Almer menjawab.
Blackton berjalan ke samping Raja Arden dan Kaisar Cyril. Kyle menggeram ke arah Blackton.
"Kyle, dia adalah Count Blackton orang kepercayaanku. Kamu tidak boleh menggeram ke arahnya." Raja Arden menenangkan Kyle, tetapi Kyle tetap memandang Blackton dengan tajam dan sesekali menggeram.
"Yang Mulia, aku akan berjaga di samping Anda." Blackton membungkuk seraya tersenyum halus.
"Kucing kecil mempunyai insting yang tajam."
Blackton tidak mengetahui Kyle jenis Beast apa karena dia hanya mengenal sedikit jenis Beast. Tidak, seperti Almer yang sangat mengenal Legendary Beast Blue Sky Leopard/Lunar Leopard.
"Raja Arden, aku akan pergi ke Medan pertempuran, kemudian menyusup ke kedalaman Hutan King bersama Pangeran Aland dan Tuan Leon untuk mengetahui alasan Gelombang Beast ini" Lazarus membungkuk.
"Urs, berhati-hatilah.Tuan Leon, Aku mempercayakan Urs dan Aland kepadamu."
"Hahaha. Serahkan saja kepadaku!"
"Yang Mulia, kamu juga harus berhati-hati." Urs tersenyum, kemudian dia, Alyssa, Freya dan tuan Leon melompat ke arah punggung Golden Fang dan terbang memasuki area pertempuran.
"Ignis, saatnya mengamuk."
"Arden, aku akan pergi ke Medan pertempuran terlebih dahulu."
"Cyril, berhati-hatilah."
White Slaughter, Kaisar Cyril beserta semua orang ranah Legendary lainnya melompat ke bawah benteng dan berlari ke arah 14 Legendary Beast yang tersisa. Hanya menyisakan Raja Arden, Duchess Anya dan Count Blackton yang mengawasi di bawah benteng.
Lazarus, Freya, Tuan Leon dan Alyssa melompat ke arah Party Golden Dragon dan Aland yang sedang bertempur di lini terbang.
"Urs, apakah kamu ikut bertarung." Aland bertanya seraya mengayunkan Claymorenya dan memotong Demon Beast Black Wolf.
"Iya, aku akan bertarung bersamamu. Aland, apakah kamu lupa tentang rencana kita." Lazarus bertanya seraya menebas Demon Beast Wind Cat. Golden Fang berada tidak jauh di sana dan mencabik-cabik kawanan Demon Beast Black Wolf dan Tuan Leon membantai banyak Beast rank sedang di sampingnya.
"Apakah kamu bersungguh-sungguh?"
"Aku bersungguh-sungguh dengan Party Gold Dragon, tuan Leon, Alyssa, Freya dan aku. Kita bisa menemukan Artefak rank Mythical Holy Sword Excalibur." Lazarus menjawab seraya tetap mengayunkan Claymore Black Dragon Rage.
"Wind Blade, Earth Needle."
Theresia dan Alyssa mengeluarkan Skillnya dan tepat mengenai War Beast Wind Sparrow yang ingin menyerang Lazarus dengan kecepatan tinggi.
"Urs, jangan lengah! Kita masih berada di Medan pertempuran!" Alyssa berteriak.
"Urs, apakah kamu baik-baik saja?" Theresia bertanya.
"Alyssa maafkan aku dan Theresia terima kasih. Apakah kalian mengetahui dimana Sieg?"
"Sieg, berada di sana." Theresia menunjuk ke arah Epik Beast Giant Black Scales Phyton yang tidak jauh dari sana.
"Skill Golden Wind Sword Art gaya pertama. Golden Wind Tornado!"
Sieg menggunakan Skill pedangnya, dia melompat ke tubuh Epik Beast Black Scale Giant Phyton, kemudian bergerak dengan kecepatan dan kelincahan yang berada di atas orang dengan ranah Epik biasa. Mengakibatkan, tornado dari aura element angin berwarna emas terbentuk. Epik Beast Giant Black Scale Phyton yang berukuran 33 Meter sedikit lebih besar dari Gold Dragon Evanthe itu terlihat pasrah menerima serangan Sieg.
Sieg berhasil mencincang Epik Beast Giant Black Scale Phyton itu dengan sangat mudah. Hujan darah dan daging Beast ular itu membasahi semua tubuh pasukan aliansi. Namun, Sieg dapat melindungi tubuhnya dengan melapisi aura di armor dan tubuhnya.
"Meskipun, Epik Beast Black Scale Giant Phyton mempunyai ukuran raksasa dengan Sisik seperti Jirah dan Skill elemen tanah, tetapi Sieg dapat mengalahkannya dengan mudah!" batin Lazarus.
"Hahaha. Kekuatan Pangeran Kekaisaran Zephyra, sesuai dengan rumor! Yang mengatakan dia pernah mengalahkan seseorang ranah Legendary tiga tahun yang lalu." Leonardo tertawa.
"Ignis, aku tidak mempunyai kekuatan untuk melawannya bahkan jika kita bekerja sama! Kita tidak boleh menjadikan Sieg musuh."
"Master, aku setuju denganmu."
"Ignis, saat sampai di kedalaman Hutan King, kamu dan Asterion bisa mengamuk sesuka kalian."
"Terima kasih Master! Kami sudah lama tidak bertarung dengan serius." Ignis dan Asterion tersenyum