Orbis Online

Orbis Online
69. Perjalanan Menyusuri Hutan



Setelah berurusan dengan sekelompok Kobold yang menyambutnya di pinggir hutan, Reus mengistirahatkan tubuhnya di bawah naungan bayangan sebuah pohon di hutan tersebut. Sembari beristirahat Reus membuat ratusan HP Potion I dan memeriksa skill serta titel yang ia dapatkan sebelumnya.


   "Breathing Power... lebih mirip teknik daripada skill, bukan?"


Biasanya jika bentuk dari suatu teknik diubah menjadi sebuah skill seperti ini di dalam game seharusnya akan menjadi skill pasif, Reus sudah mengira-ngira kemungkinan itu. Namun apa yang ia lihat Breathin Power adalah salah satu skill aktif yang tak memerlukan Energy dan cooldown.


Sayang skill ini hanya bisa digunakan saat kondisi tubuhnya prima. Tiga persen memang bukan angka yang tinggi, namun jika saja skill ini meningkat hingga ke level utama dua maka kemungkinannya akan semakin besar dan mengerikan. Tentu hal ini membuat Reus sangat termotivasi untuk menggunakannya sesering mungkin.


Usai memeriksa skill barunya, Reus memeriksa Black Form yang merupakan Bonus Skill dari Blackstar.


---


Black Form (Level 1-2)


Meningkatkan status Str dan Dex sebanyak 52% ketika digunakan


Energy : 50


Cooldown : 2x durasi penggunaan


---


Reus menaikkan alisnya begitu melihat Black Form miliknya telah mengalami kenaikan level. Ia tak menyangka bahwa level skill tersebut akan meningkat setelah digunakan selama kurang lebih lima sampai enam jam.


Catatan : koreksi jika saia salah.


Selain levelnya naik Reus juga bisa melihat Black Form sudah dapat ia gunakan lagi. Itu sangat menguntungkan dirinya dalam situasi ini. Kobold yang merupakan monster mob pinggiran hutan saja bisa cukup mengimbanginya, bagaimana monster di dalam hutan? Keberadaan Black Form sangat ia butuhkan untuk menyelesaikan dua Quest yang saling berhubungan ini.


   "{Selamat, Alchemy mengalami kenaikan level!}"


---


Alchemy (Level 1-3)


Dapat mengolah tanaman-tanaman tertentu menjadi HP Potion I, HP Potion II, Energy Potion I, Posion I, Stun Potion, Antidote, Stimulant


---


Sekali lagi, Reus dikejutkan oleh salah satu skillnya yang mengalami kenaikan kelas. Meskipun bukan skill serangan, namun Alchemy adalah skill yang merupakan sumber pendapatan utamanya dari Orbis Online.


   "Aku bisa menjual HP Potion II kalau begitu, ya?"


Sebuah lengkungan terlihat jelas di bibir Reus yang nampak sangat gembira. Walau HP Potion II membutuhkan bahan dua kali lebih banyak dibandingkan HP Potion I, tetap saja hasil dari penjualan Potion ini akan sangat menguntungkan dirinya di dunia nyata maupun dunia virtual.


Ia memejamkan matanya sebentar memikirkan kombinasi skill yang baik bagi dirinya.


Dengan menggunakan Black Form dan Breathing Power di saat yang sama status Reus dapat meningkat hingga 55%. Persenan tersebut belum ditambah dengan Swords Arts yang mampu meningkatkan daya serang sebanyak 10% saat menggunakan pedang, lalu titel Advance Swordsman yang menambah 5% damage ketika memakai pedang.


Belum lagi pengaruh pasif Black Form dan Breathing Power akan meningkat masing-masing sebanyak 5%. Berapa total peningkatan kekuatan yang Reus dapatkan? Itupun masih belum dihitung jika ia menggunakan Swing atau Hollow Swords yang dipadukan dengan tekniknya yang akan memperkuat kekuatannya lebih jauh lagi yang pastinya meningkat berkat titel Skill Inventor.


Untuk kekuatan dan daya serang Reus akan meningkat sebanyak 83%, sementara status lainnya juga mendapat peningkatan hingga 68% saat Black Form dan Breathing Power diaktifkan. Itu angka yang cukup gila bagi kebanyakan pemain Orbis Online selevelnya.


Setelah beristirahat cukup lama Reus akhirnya melanjutkan perjalanannya mencari sumber masalah di hutan ini.


Monster Undead setidaknya memiliki level 15-an untuk level terendah, namun di hutan ini Undead yang Reus lawan sama sekali tidak mendekati level tersebut. Monster mob yang ia lawan di tempat ini rata-rata berlevel 65 sampai 70-an. Meskipun ia dapat mengimbangi pemain serta NPC level 80-an, jika berhadapan dengan jumlah yang mengerikan tetap saja ia akan kalah.


Ia sering bertemu sekelompok Zombie Knight dan Zombie Archer yang berjumlah sekitar tujuh hingga sepuluh personil. Kelompok Zombie tersebut memang cukup mudah Reus kalahkan, namun jumlah dan keberadaan Zombie Archer itu sangat merepotkan. Ia tidak bisa menghindari serangan Zombie Archer tersebut.


Tentu hal itu membuat Reus geram dan akhirnya menggunakan Breathing Power dan Black Form secara bersamaan. Ia mengamuk dan akhirnya setelah bersusah payah menghadapi puluhan kelompok Undead Reus mendapat titel Undead Hunter yang ia cari.


---


Undead Hunter


Titel yang didapatkan karena membunuh 300 Undead


Respect +10, Str +5, Vit +20, Luc +5


Serangan pada Undead +10%


---


   "Baguslah, dengan ini aku dapat lebih efektif melawan Undead."


Sambil berusaha mengatur nafas, Reus menguatkan kuda-kudanya melihat tiga Undead Mage yang melemparkan beberapa sihir penyerang. Reus tersenyum kecil menyadari serangan yang diarahkan kepadanya adalah Magic Skill.


Ia berputar di poros kaki, kemudian menebas sebanyak mungkin serangan sihir dari Undead Mage tersebut menggunakan Blackstar. Tentu saja Reus antusias menyambut serangan ini karena ia telah mengeluarkan seluruh Magic Skill yang ia simpan di dalam Blackstar saat melawan Hecatoncheires versi Undead ketika perang melawan pasukan monster di dekat desa Viredeta.


Zraat! Zraaat!


Untuk mengambil dan menebas semua serangan sihir ini Reus tak perlu mengerahkan banyak tenaga sehingga ia hanya mengayunkan Blackstar menggunakan elastisitas pergelangannya. Jika saja ada pemain lain yang melihat aksinya saat ini, mereka pasti tercengang melihat Reus yang mengayunkan pedang seperti menebaskan ranting kecil.


Setelah menyerap semua sihir itu Reus segera menjejakkan kaki ke tanah melesat ke depan dan memberikan sebuah Flash Swing bersama Breathing Power hingga ketiga Undead Mage lawannya tersebut musnah.


   "Oh, drop yang cukup menarik."


Reus melihat salah satu drop item yang dijatuhkan dari Undead Mage.


---


Ring of Flame


Def : 0


Membuat penggunanya bisa mengerahkan semburan api yang dapat membakar makhluk hidup tanpa harus memiliki kelas penyihir


Energy : 10/detik


---


Reus tertawa kecil mendapati drop item yang ia dapat ini. Ia sudah mempunyai Ring of Ice, sekarang Ring of Flame? Dua elemen yang berlawanan? Itu adalah hal yang cukup jarang dilihat oleh kebanyakan pemain atau bahkan dunia Orbis Online.


Ia segera memakai Item berbentuk cincin tersebut di sebelah Ring of Ice-nya dan melanjutkan perjalanan menyusuri hutan.