King Mafia And His Angel

King Mafia And His Angel
Liburan penuh cinta "Special"



Saat Arash bilang ingin mengajak Zehra jalan-jalan, bagi Zehra malah terasa aneh jalan-jalan nya mesti pakai mobil Lamborghini atau BMW, jelas saja zehra fikir itu bukan jalan-jalan, melainkan keliling kota Paris hanya untuk menghabiskan bensin, dan itu terlalu berlebihan.


Bisa-bisa mereka mampir dan makan ke restoran kelas atas, melihat barang-barang mewah yang jelas bukan kelas zehra.


"Apa jalan-jalan kali ini spesial untuk ku?"


Tanya zehra pelan sambil mengeringkan rambut Arash dengan handuk kecil berwarna putih, dia membiarkan sang suami bersandar di atas kursi menghadap ke arah lemari kaca yang terlalu mewah bagi zehra.



"Untuk mu, istimewa, kamu boleh memutuskan apapun sesuai kemauan mu"


Ucap Arash masih sambil memejamkan bola matanya, menikmati sentuhan lembut tangan sang istri yang terus bergerak mengeringkan rambut nya lantas memijat secara perlahan kepalanya.


"Aku fikir, sebaik kita tidak membawa kendaraan pribadi"


Ucap zehra pelan.


Arash mengerutkan keningnya sejenak.


"Lalu?"


Tanya nya pelan lantas membuka cepat bola matanya.


Tidak tahu kenapa Arash merasa tiap kali bicara dengan zehra jelas dia berusaha untuk selalu menahan gelombang suaranya, dia yang biasa bicara dengan suara bariton tinggi berusaha untuk selalu menjaga adab bicara dan mencoba bersikap sehalus mungkin seperti bagaimana zehra berbicara ke arahnya, bahkan dia yang biasa nya bisa bersikap kasar atau memaksa di black pearl mafia sama sekali tidak bisa memaksakan kehendaknya pada zehra.


Arash selalu berfikir Seolah-olah zehra punya kekuatan untuk mengendalikan seluruh emosi dan juga perasaan nya.


"Bukankah ini jalan-jalan? bagaimana jika kita benar-benar melakukan nya persis seperti acara jalan-jalan? seperti layaknya pasangan biasa yang menanggalkan semua atribut mewah, tanpa mobil mewah, tanpa Black card, tanpa pakaian mewah, tapi menjadi kita yang sederhana seperti pasangan normal lainnya?"


Tanya Zehra sambil memberikan tatapan teduh ke arah Arash, dia menyentuh lembut wajah Arash lantas mencium lembut kening Arash.


"Sekali ini saja, dengan kesederhanaan"


Bisik Zehra pelan.


Pada akhirnya laki-laki hanya mampu menurut dan mengikuti semua apa yang Zehra inginkan.


Awalnya terasa begitu aneh untuk Arash, dia dan Zahra menggunakan pakaian yang sama, Arash fikir kapan zehra membelinya.



"Kapan kamu membelinya?"


Arash bertanya sambil terus mengerutkan dahinya.


"Saat di Indonesia, sebelum kita pergi ke Prancis"


Jawab zehra sambil mengembangkan Senyuman nya.


"Baby, apa tidak ada gambar lain? ini sangat aneh sekali, kenapa harus ada gambar kartun nya?"


Sejenak Zehra terpaku, dia fikir baru kali ini melihat ekspresi Arash yang terdengar mengeluh dengan nada yang begitu manja.


Tanya Arash lagi.


"Ada 2"


Ucap zehra cepat.


"Bagaimana?"


Tapi Zehra langsung menggelang cepat.


"Kita akan menggunakan nya untuk ganti sore nanti"


Sejenak tampak Arash merengut, Zehra mencoba menikmati ekspresi Arash yang belum pernah dia lihat sebelumnya.


"Baiklah, kamu ratu nya"


Ucap Arash kemudian, ekspresi wajahnya kembali berubah serius lantas berjalan keluar dari dalam kamar.


Zehra seketika mengulum Senyuman, lantas dengan cepat mengejar langkah laki-laki itu.


Pada akhir nya mereka memulai perjalanan dengan berjalan kaki hingga ke halte depan, mencari bus menuju ke pusat kota, Arash hanya terus mengikuti langkah Zehra yang terus menggunakan google map nya, sesekali dia akan bertanya pada Arash ke mana jalannya seandainya dia ragu untuk melangkah.


Sejenak Arash menatap mobil yang ada didepannya, lantas dia melirik ke arah zehra.


Sang istri tampak tersenyum menatap mobil itu dengan wajah berbinar-binar,lantas dengan cepat dia berbisik pada Arash dengan sedikit menjinjit sebab tubuhnya jelas kalah tinggi dengan Arash.


"Mereka bilang ini sesi makan siang paling romantis yang bisa dilakukan bersama pasangan dengan menggunakan BUSTRONOME"



Sepersekian detik kemudian Arash Tampak tersenyum, kemudian tiba-tiba secara perlahan laki-laki itu menggenggam erat tangan zehra, lantas membawanya naik ke atas bus tersebut.


Zehra terus mengulum Senyuman nya, matanya menatap dalam tangan Arash yang terus menggenggam erat tangan nya, lantas dia menatap wajah Arash dari arah samping kirinya, dia fikir beberapa waktu ini dia mulai terbiasa melihat laki-laki serius itu tersenyum dengan Begitu manis ke arah nya.


******


Catatan \=


Siapa tahu para readers punya Rizki yaaaa


Tak bisa dipungkiri kalau Paris terkenal dengan kuliner yang luar biasa, outhor sarankan 1 destinasi paling indah.


Bustronome


Untuk Anda yang ingin mendapatkan pengalaman kuliner yang unik, Anda patut mengunjungi Busreonome. Di sana Anda akan mencicipi berbagai kuliner yang enak sambil dibawa tur oleh sebuah bus.


Di dalam bus ini, Anda akan disuguhi empat macam makan siang atau enam macam makan malam, sambil melewati tempat-tempat wisata paling populer di City of Lights.


(Keterangan berbagai sumber😘)