The Power Of Love

The Power Of Love
Penyebab Kematian Opa Abi



Ba'da Isya semua sudah berada diruang keluarga untuk mengikuti pengajian atas kematian opa Abi ,


Begitu pun Naura dan para sahabatnya bahkan mereka ikut membantu mempersiapkan untuk berlangsungnya acara .


Acara dimulai , dan pertama-tama Alex memberi sambutan sebagai anak pertama dari almarhum ia memberikan penyambutan sekaligus menyampai maaf jika almarhum mempunyai ke salahan .


" Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatu " , Salam Alex seraya mengatur nafasnya , ia begitu sesak harus berbicara didepan umum diacara kematian Ayahanda tercinta .


" Wa'alaikum salam warahmatullahi wabarokatu " , jawab semuanya serempak .


" Saya mau mengucapkan banyak-banyak terimakasih pada semua karna mau menyempatkan diri untuk mengahadiri acara pengajian atas wafatnya papah saya - " , Ucap Alex dengan menjeda perkataannya , ia sendiri belum percaya jika sang Aya sudah kembali kepangkuan sang pencipta .


Kakek Andi yang duduk disamping Alex langsung mengusap punggung menantunya , memberinya kekuatan .


Alex menarik nafasnya lalu ia mulai melanjutkan perkataannya .


" Maaf sampai saat ini saya dan keluarga masih tidak menyangka papah bakal pergi secepat ini , Dan disini saya hanya ingin mengucapkan kata maaf sebanyak-banyaknya jika papah saya semasa hidupnya mempunyai salah dan jika ada papah saya mempunyai utang dan belum dibayar silahkan berbicara pada keluarga terutama pada saya , kami pasti akan membayarnya atau melunasinya , sekian yang ingin saya sampaikan Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatu " , Alex menyudahi perkataannya karena gak sanggup untuk banyak berbicara .


Acara dilanjut dengan bertawasul , mengaji Q-S Yasin dan sampai selesai dengan susunan acara yang sudah dirangkai .


Mamah Sandra ia menahan diri agar lebih tegar dan ikut dalam acara pengajian tersebut walau masih sesekai ia mengelap air matanya karna terus keluar .


Tak terasa acara pengajian selesai kurang lebih dijam setengah 10 , para tamu yang hadir satu persatu mulai pamit undur diri begitupun dengan pak ustadz .


Kini hanya tinggal keluarga dan mereka memutuskan untuk langsung ke kamar masing-masing setelah membereskan ruang keluarga yang menjadi tempat pengajian tadi .


Mamah Sandra ia langsung tertidur karena dirinya merasa sangat lelah , mamah Sandra tertidur dikamar sikembar karna atas kemauannya untuk istirahat bareng sikembar .


Sementara itu Alex malah melamun didepan jendela kamar , semua kenangan bersama papah Abi teringat jelas dikepalanya bahkan dihari tuanya papah Abi masih ingin menemani pengobatan Alex diluar negeri walau Alex sudah melarang tapi kedua orang tuanya tetap keukeuh sampai Alex diantarkan sembuh itu semua atasa doa dan dukungan dari kedua orangtuanya yang ingin Alex sembuh , tapi ternyata setelah dirinya sembuh papah Abi malah pulang lebih dulu , bahkan Alex merasa dirinya belum membalas kasih sayang beliau .


" Pah maafkan Alex , jika Alex selalu membuat papah kecewa " , gumam Alex dengan air mata yang mulai membasahi kedua pipinya .


Ia merasa jadi anak yang gagal apalagi mengingat dirinya yang membantah dijodohkan dengan Shalwa lalu Alex malah memperlakukan Shalwa dengan semaunya dan ketika ia berpisah dengan Shalwa , Alex malah menghabiskan waktu nya dengan cara bermabuk-mabukan dan pasti membuat kedua orang tuanya sedih sekaligus khawatir .


" Mas " , Tiba-tiba Shalwa datang dengan memeluk Alex dari belakang , Shalwa tahu suaminya sangat terpukul begitu pun dengan dirinya tapi Shalwa mencoba kuat demi suaminya dan juga mamah Sandra . Jika Shalwa sama rapuh lalu siapa yang akan menguatkan suaminya dan mamah Sandra .


Alex dengan cepat langsung mengelap air matanya , lalu ia segera membalikkan badannya menatap sang istri .


" Mas lagi apa disini ? , udara malam tidak baik buat kesehatan kamu mas , ayo kamu istirahat pasti seharian ini kamu lelah " , tanya Shalwa sekaligus mengajak Alex lembut seraya menangkup wajah suaminya dan ia bisa melihat jelas mata Alex yang sudah menangis .


" Makasih sayang kamu selalu berusaha kuat demi aku dan keluarga " , Ucap Alex memeluk Shalwa , iya Alex tahu kalau Shalwa saat ini juga rapuh tapi ia tak menunjukan hal itu .


" Sama-sama mas udah kewajiban aku sebagai seorang istri untuk selalu bisa kuat " , Jawab Shalwa mengelus punggung sang suami .


*****


Keesokan harinya setelah sarapan semua duduk dan saling diam melamun sampai pada akhirnya Naura memberanikan diri untuk angkat suara terlebih dulu .


" Mmm Ayah " , panggil Naura ragu-ragu .


" Iya kenapa kak ? " , tanya Ayah Alex seraya melihat kearah Naura .


" Mmm sebelumnya maaf Naura ingin bertanya mengenaik almarhum opa ", ucap Naura lagi dan semua mata langsung tertuju pada nya .


Ayah Alex langsung mengangguk kepalanya .


" Ayah juga gak tahu cerita yang sebenarnya kak , Ayah tiba-tiba ditelpon oleh Oma dan suruh cepat datang ke rumah sakit karena Oma mengalami serangan jantung " , jawab Ayah Alex apa adanya .


Iya memang Ayah Alex tidak tahu apa yang terjadi pada kedua orang tuanya , setahunya mereka lagi diperjalanan ingin main kerumahnya namun tiba-tiba sebelum makan siang mamah Sandra menelpon dengan menangis kalau Opa Abi dilarikan kerumah sakit karena serangan jantung .


" Setau Naura jika yang mengidap penyakit jantung pasti ada alasan atau sebab ia mengalami serangan jantung secara mendadak " , balas Naura sopan .


Dan semua langsung mengangguk membenarkan perkataan Naura .


Semua yang tau kejadiannya hanya mamah Sandra tapi saat ini mamah Sandra masih belum bisa diajak bicara untuk makan pun ia harus sedikit dipaksa oleh Manda .


" Apa oba sama Oma kemarin pergi bersama pak supir ? " , tanya Naura lagi .


" Iya kamu benar kak , kemarin opa sama Oma diantar pak supir kita bisa tanya cerita sebenarnya pada pak Supir " , Timpal Alex yang baru teringat dengan sosok supir keluarganya .


Alex dan Rey langsung ke halaman depan untuk mencari pak supir yang sudah bekerja lama dikeluarga Wiguna . Dan ternyata pak supir tengah ada dipos satpam tengah mengobrol dengan kedua satpam yang bekerja dirumah Ayah Alex .


" Pak boleh ikut kami sebentar kedalam " , Pinta Ayah Alex sopan .


" Maaf den ada perlu apa ya ? " , tanya pak Supir heran .


" Nanti didalam bapak akan tau " , Timpal Rey dan dianggukan oleh pak Supir .


Kini pak supir sudah berada ditengah-tengah Ayah Alex dan yang lainnya .


" Pak maaf sebenarnya kami hanya ingin menanyakan kenapa papah saya sampai mengalami serangan jantung mendadak apa ada kejadian sebelumnya ? " , Tanya Alex panjang lebar .


" Jadi begini ....


# Flashback On


Sekitar jam 10 opa Abi dan Oma Sandra berangkat dari rumah diantar pak supir , mereka ingin bermain ke rumah Ayah Alex dan Manda karna sudah rindu dengan cucu-cucunya .


Pak Supir menjalankan mobilnya dengan kecepatan rata-rata namun dipertengahan jalan tiba-tiba saja ada seorang pengendara sepeda motor yang secara tiba-tiba mendekat ke arah mobil dan berhasil mecahkan kaca mobil dibagikan depan sebelah pengemudi .


Dan tak hanya disitu setelah melihat mobil opa Abi berhenti mereka memaksa membuka pintu mobil belakang dan berusaha mengambil tas milik Oma Sandra .


Opa Abi mencoba melawan tapi sipengendara sepada motor tadi mengeluarkan beda tajam tapi opa tetep mempertahankan tas milik mamah Sandra namun beberapa detik berikutnya opa Abi memegang dadanya meringis kesakitan dan setelahnya opa Abi langsung tak sadarkan diri .


Mamah Sandra membiarkan tasnya diambil dan ia segera menyuruh pak supir untuk membawa opa Abi kerumah sakit .


# Flashback Off .


" Kenapa bapak tidak bercerita dari awal ? " , tanya Ayah Alex yang tampak emosi .


😘


😘


😘


Jangan lupa tinggalkan jejak like , komen , vote dan tambahkan ke favorit 💙 terimakasih 🤗🤗🙏 .