All About You "L"

All About You "L"
Santai Sore



Waktu terus berlalu, tanpa terasa musim panas telah lama berakhir begitu pun dengan musim gugur, kini tinggal menyambut musim dingin. Itu ada dikorea, sementara di Indonesia khususnya didaerah tempat tinggal L, musim nya masih saja musim hujan.


L dan Hari sibuk dengan kegiatannya masing-masing, L tengah sibuk menggarap webtoon nya lebih cepat agar libur tahun baru nanti ia bisa benar-benar meluangkan waktu bersama Bora dan Jisoo.


Hari yang melihat L begitu fokus dimeja kerjanya jadi heran, ia perlahan mendekat dan memperhatikan L yang sedang bekerja dengan menggambar diatas komputer tablet nya, L tampak sangat lihai dan terampil menggunakan pen tablet nya


"Sejak aku kemari, semakin hari kenapa kau begitu fokus menggambar webtoon mu, seperti sedang dikejar-kejar saja. " kata Hari pada L yang masih fokus dengan tangan


" Aku memang sedang dikejar waktu. " jawab L


" Memangnya kenapa? kupikir beberapa minggu ini kau terlihat santai dan tepat waktu dalam mengerjakan tiap episode baru untuk webtoon mu. "


" Mas Hari memang benar, aku bahkan mempunyai jangka waktu sampai 3 minggu, sebagai antisipasi jika aku telat mengerjakan atau tidak mengirimkan satu episode baru pada editor ku. "


" Emmm apa artinya kau sudah mengerjakan 3 episode tambahan untuk berjaga jaga jika kau sedang tidak bisa menggambar? "


"Iya benar, lalu untuk apa kau jadi semakin fokus dan sangat bersemangat menggambar? "tanya Hari lagi yang masih berdiri disamping L


" Aku ingin menambah jumlah episode baru sampai 5 episode kedepannya, Jadi nantinya aku punya total 8 episode untuk antisipasi jika aku tidak punya waktu untuk menggambar " jawab L tanpa menghentikan gerakan tangannya


"Hah bagaimana bisa, bukankah menggambar satu episode saja butuh waktu lama? "


" Mas Hari memang benar, satu episode biasanya aku menghabiskan waktu 5-6 hari, tapi karena aku sedang dikejar waktu maka aku meminta bantuan asisten dan jadilah waktu yang diperlukan untuk satu episode jadi hanya 3 hari, hebat bukan. " menoleh kearah Hari sambil berpose sok keren


"Dikejar waktu? " Hari kini duduk dihadapan L


"Libur akhir tahun nanti, Bora dan kak Jisoo ingin kerumah ku, mereka berkata akan menghabiskan libur musim dingin dan tahun baru di Indonesia bersamaku. " Tersenyum penuh makna


Melihat L yang senyam senyum sendiri Hari pun jadi ilfeel dan akhirnya pindah ke balkon, ia menatap keluar dan melihat hujan telah berhenti, dan tiba-tiba gumpalan awan hitam menghilang dan matahari pun menampakkan diri.


" L lihatlah hujan telah berhenti dan cuaca menjadi cerah."


L yang mendengar perkataan Hari segera berjalan menuju balkon dan melihat keluar


" Wah pemandangannya sangat bagus, untung saja ini masih sore, jika hujan berhenti dimalam hari kita pasti tidak bisa melihat pemandangan seindah ini. Mas Hari ayo kita pindah ke halaman belakang, seperti asik kita duduk disana sambil minum teh. " Ajak L


"Ide bagus. "


"Bantu aku mengangkut laptop dan ponselku ya, aku akan kedapur dan menyeduh kan teh. "


" Memang mas hari mau cemilan apa? "


" Apa saja yang penting bisa dimakan, hehehe. " canda hari yang tengah mengambil laptop miliknya dan milik L


"Okey."


Beberapa saat kemudian keduanya sudah berada di halaman belakang rumah L, diatas meja sudah ada teh yang melati dan teh bunga rosella. Ada dua teh karena Hari menyukai teh melati sementara L hari ini ingin minum teh Rosella.


" Ini tehnya Mas. " L menuangkan teh melati kedalam gelas dan menyuguhkan nya kepada Hari, Hari yang melihat itu tersenyum.


"Teh apa itu? " tanya hari melihat minuman berwarna merah seperti sirup dan didalam teko kaca itu juga ada semacam bunga


" Ini teh bunga rosella mas, apa mas Hari mau coba? " L menawarkan tehnya


"Biar kucoba, sedikit saja jangan terlalu banyak. " kata Hari pada L yang sedang menuangkan teh bunga rosella ke cangkir yang masih kosong, ia memberikan nya pada hari.


"Apa mas Hari tahu khasiat teh ini? " Mencoba bertanya


Mendapatkan pertanyaan tiba-tiba seperti itu, Hari bingung dan berusaha mengingat ingat sesuatu, baru sempat ia membuka mulut nya, L sudah terlebih dahulu berbicara tentang khasiat dari teh itu


"Khasiat teh rosella adalah bisa menurunkan tekanan darah, mengatasi kolesterol tinggi,mencegah penyakit jantung, mencegah resiko obesitas, benarkan. " L tersenyum penuh kemenangan


"Hei kenapa kau yang menjawabnya, itu pertanyaan untukku kan, dasar toge. " wajah Hari terlihat cemberut


"Habisnya mas Hari kelamaan mikir sihh, calon dokter kok begini, ntar klo lulus jangan jadi dokter gadungan ya. " ledek L sambil tertawa


Melihat L tertawa seperti itu entah kenapa hati Hari terasa tenang, ia berharap kedepannya L bisa terus tertawa seperti itu dan dirinya bisa melihatnya


"Aku menyerah, berdebat dengan mu aku pasti kalah. " Hari mengangkat tangannya, tanda menyerah


" Ah mas Hari ga asik, masa udah nyerah si, jadi pintar sendiri itu ga enak ya. " Kata L sambil menyibak rambutnya kebelakang


"Eh dasar toge, bukannya nyerah tapi aku itu mengalah. " Hari berusaha mencari-cari alasan


L kembali tertawa