
" Tok..tok..tok ...permisi pak "
Lalu ia pun mendengar ada yg mengetuk pintunya. Dan ia pun tersadar akan lamunannya dan kembali fokus ,,tak lupa ia mempersilahkan orang yg mengetuk pintu untuk masuk ke ruangannya.
**********
" Masuk "
Setelah mendengar dipersilahkan masuk maka Anton pun memasuki ruangan Zein.
" Ada apa ?"
" Ini mau menyerahkan tugas anak- anak yg sudah selesai pak..silahkan "
" Oh ya..makasih...taruh aja disitu.."
" Baik Pak.".
" Oh ya..kalo hanya berdua kayak gini kamu g perlu panggil aku Pak..kita kan teman seangkatan ." jawabnya sambil menurunkan kacamatanya dan menaruhnya di meja.
" Tapi Zein..aku bawahanmu kalo dikantor..kalo di luar kita menjadi teman..ok.." sahutnya dan segera melangkahkan kaki ke luar ruangan Zein dengan perlahan.
Anton sebenarnya masih sakit hati dengan Zein karena ia lebih dulu naik pangkat ketimbang dia. Padahal ia sama - sama bekerja keras tapi atasan mereka lebih mempercayakan Zein yg menjadi perwakilan Manager mereka.
Maka dari itu sampai sekarang ia masih mendiamkan Zein.
Zein yg mengetahui itu sedikit frustasi melihat temannya yg berubah sikap gara - gara pekerjaan.
Tapi Zein membutuhkan posisi ini agar ia lebih mudah untuk mendapatkan Nisa.
Nisa..Nisa dan Nisa..
🌱 Nisa pov-
Sesudah melewati hari yg melelahkan ini, ahirnya semua pekerjaan Nisa selesai tepat waktu. Dan ia memilih untuk segera pulang. Begitu pula dengan Yogi. Ia pun segera pulang ke kostnya.
Dan mereka berdua ahirnya pun berjalan bersama menuju pintu keluar gedung perusahaan itu.
Sesaat sebelum mereka berpisah..ia pun mengutarakan bahwa ia nanti malam ia ingin mengajak Nisa untuk makan malam sebelum esok hari ia sudah resign.
Nisa pun mengiyakan ajakan Yogi sore itu. Dan Yogi akan menjemputnya jam 7 malam.
Nisa pun melangkahkan kakinya menuju kostnya. Dalam perjalanan pulang ia sempat mampir pada penjual rujak dan gorengan sebagai camilannya sore ini karena ia tak sanggup kalo harus menunggu sampai jam 7 malam.
Setelah itu ia melangkah pulang..ditengah perjalanan pulang ada Fadhil yg melintas. Nisa belum sadar jika itu tadi Fadhil yg lewat sehingga ia tetap saja meneruskan perjalanannya pulang.
Sebaliknya Fadhil yg sadar akan hal itu pun memutar balik motornya dan mengiringi langkah Nisa.
Nisa yg paham sedari tadi di ikuti orang naik sepeda motor, pun semakin mempercepat langkahnya.
Tint..tint..tint.. Bunyi klakson dari motor Fadhil pun membuyarkan konsentrasi Nisa. Ia pun ahirnya berhenti dan menengok ke arah orang yg sudah membunyikan klakson tersebut.
" Kak Fadhil.." sahut Nisa terheran - heran akan kedatangannya.
" Hai Nisa.." sapa Fadhil sambil tersenyum ke arah Nisa.
" Naik Nis..aku antar pulang.." pintanya
" G usah kak..uda deket kok.."
" Nisa..kak Fadhil g suka penolakan lo ya.." senyum jailnya pun mengembang, sepertinya jiwa playboynya mulai terlihat saat bersama Nisa.
Nisa hanya bisa menggelengkan kepalanya ke kiri dan ke kanan sambil berkata " Ya udah..ayokk.." Ia pun segera menaiki motor yg dikemudikan Fadhil.
Ahirnya setelah perdebatan panjang mereka sampai di kost Nisa. Nisa segera turun dan mengucapkan terima kasih padanya.
" Nis..boleh g kapan- kapan aku ajak kamu keluar...aku butuh teman curhat.." kata Fadhil dengan wajah sendunya.
Nisa yg g tegaan pun mengiyakan permintaan Fadhil. " Ada lagi..kelo engga Nisa naik dulu ya kak.." pamitnya dengan ramah.
" I..iya Nisa.."
Nisa pun segera naik dan menuju ke kamar kostnya dan segera mengganti baju kerjanya dengan kaos dan celana pendek.
Setelah itu ia segera memakan rujak dan aneka gorengan yg sudah menggodanya tadi..
" Hmm..yummy..ini sangat nikmat.." mulut Nisa pun terus mengunyah karena sungguh saat ini ia sedang kelaparan...wkwkwkwkwk..
Oh ya.. satu nilai plus Nisa adalah..meskipun ia makan banyak tapi badannya g bisa gendut..alias segitu - gitu aja.. Enak kan punya body kaya Nisa ?
🌱 Fadhil pov-
Fadhil yg sudah sampai di asramanya segera masuk ke kamarnya. Sore ini ia pulang cepat karena nanti malam ada acara makan malam dengan rekan kerjanya yg dikantor.
Karena ia belum punya motor sendiri, untuk sementara waktu ia dipinjami motor kantor.
Makanya tadi sore ia bisa mengantar Nisa ke kostnya dengan menggunakan motor.
Fadhil sebenarnya anak yg baik tapi kadang ia suka memaksakan kehendaknya , mungkin itu bentuk perlindungan dirinya karena dulu ia sempat terluka.
Tapi sejak dikenalkan dengan Nisa beberapa waktu lalu, ia menjadi terobsesi untuk lebih mengenal siapa Nisa dan seperti apa latar belakang kehidupannya.
Tapi sejak tau bahwa Nisa sudah mempunyai pacar, bukannya ia mundur tapi ia malah seperti menantang takdir. Mau tidak mau..Nisa harus berada disisinya sekarang dan selamanya.
Itulah salah satu hal yg membuatnya sedikit berubah daripada saat pertama mengenal Nisa.
🌱 Zein pov -
Ahirnya ia bisa terbebas dari urusan pekerjaan yg melelahkan hari ini. Tepat pukul 18.00 ia baru bisa keluar dari kantornya.
Masih dengan jas dan seragam kantor yg lengkap, ia pun mengendarai motornya yg diparkir diarea perusahaan. Ia hanya menambahkan jaket kulit untuk membungkus tubuhnya dan mengurangi terpaan udara dingin malam itu.
Sebenarnya kantor sudah menyiapkan 1 mobil untuknya, tapi karena ia belum bisa menyetir, maka ia lebih memilih menaiki motor kesayangannya itu.
Tapi mungkin sebentar lagi ia akan mengambil kursus menyetir, agar saat ia membawa Nisa kesini, ia sudah bisa menyetir mobil sendiri.
Mungkin kalo dulu saat masih sekolah ia hanya mengendarai motor saat pacaran, tapi kalo sekarang kayaknya harus di upgrade dulu kendaraannya, biar sesuai dengan masa kerjanya yg sekarang.
Satu - satunya orang yg bisa mengubah Zein menjadi sosok yg kuat dan kreatif adalah Annisa Faiha. Mantan gadis remaja yg kucel dan sekarang sudah menjelma menjadi gadis cantik dan rupawan.
Sehingga setiap mata yg melihatnya pasti setuju dengan pendapatnya, dan setiap mata lelaki dimanapun pasti akan melirik Nisa, meskipun Nisa tidak menggodanya, bahkan mengacuhkannya sekalipun..mereka akan tetap mengerjar Nisa.
Maka dari itu, ia ingin mengikat Nisa dalam satu ikatan pernikahan, sehingga Zein pada ahirnya bisa melindunginya setiap waktu.
Hanya Nisa seorang yg selalu ada dihati Zein.
~ Bersambung ~
.
.
.
SEKALI LAGI AUTHOR SANGAT BERTERIMAKASIH KEPADA SEMUA READERS YG SUDAH SETIA MENUNGGU KELANJUTAN NOVEL INI..MAKASIH BANYAK YA..SEHAT SELALU BUAT SEMUANYA..
OH YA..MAAF AUTHOR BELUM BISA UPDATE 2 EPISODE KARENA MASIH FOKUS KE NOVEL PERDANA AUTHOR DENGAN JUDULNYA " CINTAKU TAK SEINDAH NOVEL "
JANGAN LUPA UNTUK LIKE , VOTE DAN KOMENTARNYA YA..DITUNGGU YA KAK..MAKASIH🙏😊