
Mendengar ada suara dari luar rumah, membuat semua penghuni rumah terbangun dan berjalan menuju arah luar,
Adit sangat kaget mendapati Alex yang sudah berada di depan pintu rumah nya, tanpa basa-basi dan pandang bulu atau kasihan terhadap kondisi Alex,
Adit langsung melayangkan pukulan nya di wajah Alex, hingga kursi roda Alex bergelingding jatuh di tanah halaman depan rumah Adit.
Alex meringis kesakitan di atas tanah dengan kursi roda yang menghimpit tubuh nya, apalagi di sela bibir dan siku tangan nya mengeluarkan darah saat ini, Sarah menatap kearah kakak nya dan berlari membantu mendudukkan Alex di kursi roda nya lagi, sedang kan Adit menatap tajam kearah Sarah yang membantu Alex.
"ngapain kamu bantu dia, biar kan saja dia ! biar mati sekalian ..." tutur Adit kasar sambil memandang penuh kebencian.
Sarah tidak menggubris ucapan kakak nya, bagi Sarah, siapapun orang itu walaupun dia bukan Alex sekali pun, jika orang tersebut terluka di depan mata nya, ya dia pasti harus membantu nya, apalagi saat ini Alex sedang lumpuh untuk mendirikan tubuh nya pun susah.
"kak...." lirih Sarah memang Adit sambil mendudukkan bokong Alex di atas kursi roda nya, Alex pun menjalankan kursi roda otomatis nya berjalan kearah Adit dan meraih tangan Adit untuk meminta maaf, namun Adit langsung menepis kasar tangan Alex, Adit sangat marah dan benci terhadap Alex, bahkan dada nya naik turun menahan emosi terhadap Alex.
"Adit, aku minta maaf, aku tau aku salah, karena Lalai menjaga dan melindungi istri berserta anak ku, tapi aku janji Adit, aku tidak akan melakukan hal yang sama..." ujar Alex menunduk kan kepala nya, ia tahu sahabat nya adit sangat membenci nya saat ini.
"kamu pikir aku percaya dengan apa yang kamu ucapan kan ? ini untuk kesekian kali nya kamu berjanji untuk tidak menyakiti adik ku, namun apa ? kamu tetap melakukan itu, kamu tetap menyakiti adik ku dan kamu masih berbuat kesalahan lagi dan lagi." jawab Adit geram.
Alex tidak bisa melarang kebencian Adit terhadap nya, karena ia juga sadar akan kesalahannya, Alex bersusah payah turun dari kursi roda nya, hingga membuat Sarah dan juga Novi melirik iba kearah nya, apa lagi saat ini dia mengensot bersimpuh di kaki Adit, memohon supaya Adit memaafkan nya.
"apa ? kamu akan membawa adik ku pergi dari sini ? " Adit sangat geram, ia pun menarik kaki nya menjauh dari Alex, hingga Alex tersungkur lagi di depan rumah nya, Sarah yang melihat pun langsung bergegas membantu memapah tubuh Alex untuk kembali duduk di kursi roda nya, Sarah benar-benar kasihan terhadap Alex.
"kak, Sarah tidak mau kemana pun ? jika kakak masih mau bersama Sarah dan mempertahankan rumah tangga kita, Sarah ingin kakak tetap di sini..." ujar Sarah sambil duduk bersimpuh dan menjajarkan diri dengan Alex.
"Sarah, apa yang kamu lakukan ! jangan pernah memberi kesempatan kepada lelaki brengsek itu !" geram Adit sambil mengepalkan tangannya, Adit tak terima Alex kembali lagi dengan sarah, sedang kan Alex sangat enggan jika harus hidup susah berjualan bakso seperti Adit.
"sampai kapanpun kakak tidak akan setuju kamu kembali dengan lelaki brengsek seperti dia, dan kakak ingin kalian berpisah, untuk kebaikan mu Sarah..." tutur Adit lagi, namun Novi berjalan kearah suami nya dan membawa Adit masuk kekamar nya, takut hal tak di inginkan terjadi lagi nanti nya.
"sayang, kamu mau kan tinggal bersama ku di Amerika, kita akan memulai hidup baru di sana, kakak janji akan selalu melindungi mu..." tambah Alex lagi.
"Keputusan ku sudah bulat kak, jika kakak masih tetap ingin mempertahankan hubungan ini, Sarah ingin kakak tinggal di sini, Sarah tak ingin pergi kemana pun bersama kakak..." ucap Sarah mendirikan tubuh nya menghadap ke arah Adit.
Alex berpikir sejenak dan entah apa yang tengah ia pikir kan saat ini, sehingga Alex menyungging senyum dan langsung meraih tangan Sarah.
"ya, aku mau tinggal di sini..." ujar Alex tersenyum manis.
Sarah terpaku sejenak dan entah mengapa perasaan nya yang dahulu mengebu-gebu untuk Alex namun seketika lenyap saat ini, entah apa alasannya, apa kah Sarah sudah mulai melupakan Alex atau perasaan nya yang sudah hilang untuk Alex.