
Selesai memakan camilan.
"Kakak Yayhan sudah hapal tayiannya?" Ren bertanya.
"Sudah. Ren mau rekam di mana?"
"Di ruang tari aja." Ren mengajak Rayhan menuju ke ruang tari. Ada cermin besar di satu sisi yang biasa digunakan Rei untuk mengecek tariannya.
Ren dan Rayhan mulai berlatih sebentar mereka mencocokan gerakan mereka.
Saudara-saudara Ren yang lainnya penasaran. Mereka juga masuk ke dalam ruang tari. Terutama Ricka yang ingin bermain bersama Rayhan.
Ren mulai menyalakan mode kamera untuk merekam mereka menari. Ren masih mengenakan kostum Spiderman dan Rayhan juga masih mengenakan jas hitamnya.
Ren merasa ada yang kurang dari penampilan Rayhan. "Bentar, Kakak." Ren menuju kamarnya mengambil topi berwarna hitam untuk Rayhan.
"Kakak pakai ini." Ren menyodorkan topi miliknya. Rayhan memakainya.
Mereka mulai menari bersama. Ricka ikut ikutan menari. Bocil bocil (Rin, Matthew dan Mark) yang lain ikut masuk kamera juga.
Selesai menari Rayhan hendak pamit. Ia ada syuting di tempat lain. Ricka ingin ikut.
"Kakak Rayhan ada syuting. Kapan kapan kakak Rayhan datang lagi." Hana berusaha membujuk Ricka.
Tapi Ricka tetap rewel.
"Mama, kita antar kakak Rayhan aja," usul dari Rin. Akhirnya mereka serombongan (Hana, Rin, Ren, Ricka juga Matthew dan Mark) mengantar Rayhan ke tempat syuting dengan masih mengenakan kostum mereka.
Padahal Hana sudah meminta mereka mengganti baju mereka tetapi mereka tidak mau. Mereka tetap ingin jadi superhero. Tetapi Hana juga membawa baju ganti untuk mereka.
Rei dan Rio tidak ikut. Rei dan Rio akan mengedit video yang mereka rekam tadi. Rio juga akan menambahkan beberapa efek khusus untuk latar belakang.
...***...
Rio sudah mengedit video dan Rei lalu meng-uploadnya ke kanal YouTube Rei's World.
Reaksi penggemar Rei cukup bagus.
Mereka akan mengadakan live instagram dengan Rin, Ren, Ricka, Matthew dan Mark yang mengenakan kostum Spiderman mereka.
Rei mengatur tempat duduk mereka agar semuanya bisa tersorot kamera.
Rei dan Rio duduk di belakang mengapit Matthew dan Mark.
Rin, Ren dan Ricka duduk di depan.
Live dimulai.
"Halo semuanya." Semuanya melambaikan tangan mereka.
"Semuanya mungkin sudah kenal sama lima pemeran Spider Family."
"Rayhan nggak ada?" Komentar salah satu penonton live.
"Kakak Rayhan lagi syuting. Tapi kalau sempat nanti kakak Rayhan datang." Rin menjawab.
Komentar masuk lagi. Dari Rayhan. Ia mengetik komen dari dalam mobil yang akan membawanya ke rumah mereka. "Sudah selesai syuting. Rayhan mau ke sana."
"Kakak Rayhan mau datang katanya." Rin membaca komen.
"Sekarang perkenalan. Mulai dari Rin," ucap Rei.
"Halo. Saya Rin."
"Halo. Saya Yen."
Ricka hanya melambaikan tangannya.
"Hai. I'm Matthew."
"Hello. I'm Mark."
Satu persatu pertanyaan muncul. Ada juga pujian dan saran untuk film mereka selanjutnya.
"Nanti Rin mau bikin film apa lagi?" Rei membacakan pertanyaan.
"Rin mau syuting di luar negri." Rin sudah memikirkan negara Korea, khususnya pulau Jeju.
"Luar negerinya di mana?"
"Jeju."
Ren ikut berbicara. "Kakak Yin, nanti Yen ikut juga ya." Ren sering melihat video mukbang dari konten kreator dari negara Korea. Ada banyak makanan lezat di sana.
"Ren pasti mau makan." Komen salah satu penonton.
"Kakak kok tau?" Ren bingung dari mana mereka tahu Ren suka makan.
Sudah bukan rahasia jika penggemar Rei tahu jika Ren juga suka makan.
Ren melanjutkan. "Kakak kakak teyima kasih ya kiyiman camilannya. Yen suka." Ada beberapa penggemar Rei yang juga menjadi penggemar Ren dan mengirimkan beberapa camilan atau barang untuk Ren.
"Tapi camilannya sudah habis Yen makan semuanya. Nanti kakak kakak kiyimin Yen lagi ya."
"Bayaran buat Kakaknya?" ketik salah satu penonton.
"Yen nggak punya uang. Yen bayay pake ini." Ren mulai berpose imut. Ia merapatkan kedua telapak tangannya di kedua pipinya sambil mem-pout kan bibir mungilnya.