My Youth Bond Increase!!

My Youth Bond Increase!!
Chapter 98



"Kalau kau ingin belajar atau bermain disini, aku akan memberikan kuncinya padamu, jadi kau bebas ingin melakukan apa."


"Hm~ tapi aku tetap merasa tidak menyenangkan jika kakak tidak ada dirumah."


"Aku hanya pergi minggu ini, masih ada minggu depannya lagi."


Setelah selesai mengecek tas milikku untuk bersiap pergi pelatihan selama tiga hari, aku pun berpamitan dengan Mai yang sudah kuberikan kunci rumahku padanya.


"Aku pergi dulu."


"Apa aku tidak boleh ikut?."


"Namanya pelatihan, kau pasti akan dilarang masuk... kau juga sudah membuatkan bekalku kan? terima kasih.."


"J-Jangan berterimakasih kalau ingin meninggalkanku sendiri! hmph!."


"Aku akan kembali, jadi sekarang aku ingin berangkat... kau tidak ingin menemaniku sampai didepan?."


"Tidaak~ aku sedang malas."


"Ya sudah kalau begitu, aku pergi."


"T-Tunggu! aku hanya bercanda!."


Aku pun keluar dari rumah dan Mai menemaniku hingga depan pagar, karena suatu hal, entah mengapa mereka menjemputku secara langsung dengan sebuah mobil hitam yang berada didepan rumahku.


"Uwah... kakak diantar langsung menggunakan mobil itu?."


"Yah... seperti itu... kalau begitu aku berangkat."


"Um..."


Aku pergi setelah berpamitan dengan Mai, aku tidak pernah mengatakan atau mengingatkan akan sesuatu seperti belajar, membersihkan rumah, maupun menjaga nenek... karena dia adalah anak yang sangat pintar dan rajin... bahkan aku tidak perlu mengingatkan apapun padanya... Aku yakin pria yang bersamanya akan beruntung seumur hidupnya... jika mereka berhasil melewatiku...


Lalu aku menaiki mobil hitam yang tampak begitu berkelas, apalagi tampilan dalamnya yang memang bukan sebuah mobil biasa.


Dan seseorang asisten dari keluarga Shiraishi yang menyetir dan mengantarkan diriku ketempat itu.


Sungguh aku begitu mempersiapkan hal ini meskipun aku tidak menginginkannya... selama dua sampai tiga hari aku tidur hanya selama dua sampai tiga jam, karena aku begitu banyak belajar dari pengalaman orang orang yang juga pernah mengalami hal ini.


Kenapa aku begitu serius mengikutinya, padahal aku sudah mendapatkan pekerjaan dengan pemberian langsung dari kepala keluarga Shiraishi... tetapi apa kalian tahu jika pelatihan khusus ini bertujuan untuk mengetes kemampuan kami apakah kami mampu atau tidak, dan jika aku gagal dari beberapa tes didalam pelatihan... maka semua yang sudah aku dapatkan akan menghilang... benar, aku akan kehilangan pekerjaannya... karena walaupun aku berhasil dengan orang dalam, tetap saja kualitas seseorang harus dipikirkan...


Maka dari itu aku begitu mengikutinya dengan sedikit serius, lalu jangan lupa akan tujuan sebenarnya aku mengikuti pelatihan itu.


.


.


.


Beberapa jam kemudian kita sampai ditempatnya, ya memang tempatnya cukup jauh, tapi begitu melihat bangunannnya... rasanya ini bukanlah sebuah bangunan, tapi sebuah kota kecil yang dibuat seakan akan semua yang dimiliki sebuah kota ada didalam bangunan itu.


Dan ketika aku berjalan, aku benar benar dibuat kagum oleh dalam bangunan besar ini...


Kenapa aku berkata demikian? didalamnya terdapat taman bunga, lapangan golf, danau, hutan kecil, dan hal lainnya... mungkin masih banyak hal yang ada didalamnya, tetapi saat aku diarahkan masuk, semua itu benar benar nyata didepan mataku.


Aku bahkan tidak bisa menjaga mataku tetap berada dijalan, karena semua ini terlihat tidak masuk akal hingga aku tidak bisa berhenti menggerakkan bola mataku kesegala arah...


Dan hingga akhirnya seorang asisten mengarahkan padaku sebuah pintu dan menyuruhku untuk masuk... tentu aku sedikit gugup, karena pasti akan ada banyak sekali orang orang hebat didalam.


Mungkin saja Sakura juga berada didalam, dan aku tidak tahu bagaimana harus mengatakan hal ini kepadanya...


Begitu aku membuka pintu tersebut, aku terdiam karena hanya ada sebuah ruangan kosong dengan seseorang yang berdiri didekat pintu lift yang ada didalam ruangan itu...


"Kizuku Aoyama, apakah benar itu nama anda?."


Orang itu bertanya akan namaku, dan sepertinya dia adalah orang yang akan memberikan pertanyaan padaku pada saat diawal pelatihan, untuk mengetes cocok atau tidaknya aku mengikuti itu.


"Ya, itu adalah nama saya."


"Lalu, pekerjaan apa yang anda lakukan didalam keluarga besar Shiraishi?."


"Saya bekerja menjadi pengawal seorang putri dari kepala keluarga Shiraishi, yaitu Yu- Nona Shiraishi Yuuki... ( Hampir saja... aku harus memanggil orang itu dengan sopan, rasanya justru aneh... )"


"Nona Shiraishi? apakah ucapan anda benar?."


"Saya memang benar bekerja disana..."


"Kalau begitu, darimana asal keluarga anda... apakah keluarga anda berhubungan dekat dibawah keluarga Shiraishi?."


Aku seketika bingung... karena aku tidak mempunyai keluarga seperti ayah atau ibu... aku hanya tinggal bersama adikku.


"Saya tidak memiliki keluarga ternama, saya hanya tinggal seorang diri bersama saudara saya."


"..."


Orang itu tampak tidak percaya karena pengawal seorang putri Shiraishi adalah orang sepertiku.


"Kalau begitu, silahkan masuk kedalam lift dan anda akan berkumpul bersama yang lainnya."


Dia membuka jalan kepadaku kedalam lift, dan aku pun hanya bisa mengikuti perkataannya untuk masuk kedalam.


Didalam keluarga besar seperti keluarga Shiraishi, mungkin lebih menerima seseorang yang bekerja didalamnya dengan memiliki hubungan saudara atau keluarga yang sudah pernah berhubungan dengan keluarga besar itu, maka dari itu orang sepertiku yang tidak ada hubungannya dengan mereka mungkin adalah suatu hal yang diragukan oleh mereka kalau aku adalah pengawal seorang putri dari kepala keluarga Shiraishi.


Tetapi karena bantuan dari ayah Yuuki, aku menjadi diterima dan diizinkan mengikuti pelatihan ini.


Entah apa yang akan dilakukan didalam tempat sebesar ini... dan aku masih naik keatas menggunakan lift hingga lift ini berhenti dilantai yang bikan tujuanku.


Pintu lift itu terbuka, dan membuatku yang berdiri didalam sana terdiam... begitu pun dengan dia yang terkejut melihatku...


Karena ini adalah pertemuan yang seharusnya tidak terjadi dan tidak diketahui olehnya...


......................


"..."


"Semua orang sudah berkumpul... saatnya kita memulai ini dengan perlahan."


"Aku ingin semuanya berjalan lancar, dan tidak ada yang gagal meskipun harus kehilangan banyak bawahan."


"Tenang saja... kami sudah mempunyai persiapan yang sangat matang... dan sebentar lagi... pada saat terakhir... rencana akan dijalankan."


"Bagus... kita harus melakukannya dengan keberhasilan..."


"Tetapi, saya telah bertemu dengan pengawal Putri dari kepala keluarga Shiraishi... dan dia terlihat seperti bukan orang yang benar-benar bisa menjadi seorang pengawal... ini seperti sebuah lelucon."


"Apa kau sudah mengetahui informasi tentang keluarga maupun informasi pribadinya?."


"Dia hanya seorang lelaki yang hidup sendiri bersama seorang saudara... dia tidak memiliki keluarga yang penting maupun ternama."


"Apa dia benar benar menjadikan orang seperti itu untuk melindungi putrinya sendiri? sungguh bodoh."


"Namun, ini akan membuat rencana kita berhasil tanpa adanya kesulitan."


"Benar... kali ini adalah kesempatan kita... untuk membunuh kepala keluarga Shiraishi..."