Dance Of The Phoenix

Dance Of The Phoenix
184. Aliansi Unsur Murni



Setidaknya, setelah perdebatan kecil itu, Su Churan tidak membuat masalah lebih banyak. Dia menyelesaikan urusan penting dengan Yun Qiao terkait strategi perang dalam waktu dekat, kemudian kembali ke Istana Tianshuang dua hari kemudian untuk sebuah pertemuan.


Setelah dua hari Gu Yuena berada di Istana Tianshuang, dia telah mengambil alih komando istana sementara Bai Youzhe pergi ke Dunia Bawah. Bagaimanapun, Wilayah Neraka sedang mempersiapkan penyerangan lainnya setelah kerugian hari itu.


Gu Yuena mengundang perwakilan tiap istana dan kekaisaran untuk berunding. Istana Luye memiliki Jin Xiao, Istana Yinyang memiliki Geng Ji, Istana Yuansu memiliki Yun Qiao, Istana Tao memiliki Tai Han, dan Kekaisaran Yi memiliki Huang Jingtian sebagai pengganti kaisar yang sakit. Terlepas dari Huang Jingtian, semua yang hadir adalah penguasa istana.


Dari sekian banyak orang, Gu Yuena hanya tidak mengenali Geng Ji dan Tai Han. Geng Ji, pria 40an dengan perawakan tinggi dan ramping, tampak awet muda dengan fitur wajah halus nyaris cantik. Sedangkan Tai Han adalah pria tua dengan sedikit rambut bagian belakang yang berwarna putih serta kumis dan janggut putih, sisanya tidak memiliki rambut. Dari sekian banyak pria dan wanita muda dan rupawan, hanya dia yang sudah sangat tua. Meski begitu, dia masih terlihat segar dan memiliki mata yang cerah.


Tiap istana memiliki ciri khas tersendiri, termasuk dari cara berpakaian dan berpenampilan. Jin Xiao sebagai seorang alkemis tidak memiliki banyak riasan dalam pakaiannya. Itu putih polos dan terlihat sangat anggun dengan sulaman emas di ujung gaunnya. Yun Qiao seperti biasa, tampan dan bermartabat dengan jubah naganya yang luar biasa berwarna biru yang tidak mencolok. Huang Jingtian memiliki pakaian pangerannya dan tampak seperti emas yang berkilauan. Geng Ji lebih terlihat seperti pendekar tao, hitam dan putih dengan sulaman khas yin dan yang. Sedangkan Tai Han hanya berupa baju biksu berjubah putih yang tidak memiliki hiasan.


Sebagai tuan rumah, Gu Yuena tak kalah cantik. Atau mungkin dia yang tercantik dan memiliki kesan misterius. Memegang tongkat hitam, dia duduk di ujung. Gaun merah gelapnya menjuntai ke bawah seperti biasa dengan jubah hitam yang membuatnya terlihat bertolak belakang dari orang-orang berpakaian cerah ini.


Selain Yun Qiao, Jin Xiao, dan Huang Jingtian, yang lain tidak mengenal Gu Yuena. Tai Han tidak terlalu memikirkannya, tapi Geng Ji cukup peduli. Melihat penampilan dan aura Gu Yuena, ia sedikit sesak di awal dan terkejut melihat pihak lain sebenarnya kehilangan pengelihatannya. Dia tahu Gu Yuena adalah adik Gu Yuan yang pernah sangat ia banggakan.


Namun, dia juga tahu bahwa Gu Yuena telah diakui sebagai Putri Istana Linghun, terlepas dai identitas penyihirnya. Meski dia jarang muncul di permukaan dan lebih memilih bergerak di Dunia Bawah, namanya tetap dikenal sebagai tiran yang mengumpulkan 1000 darah untuk kebangkitan Raja Istana Linghun. Apa sosok yang seperti itu dapat membantu mereka dalam menangani Istana Linghun? Keluarganya sendiri?


"Terima kasih telah menerima undanganku dan datang ke pertemuan ini. Seperti yang kita ketahui, Istana Linghun merebut Wyvernia dan melakukan invasi besar-besaran di tiap wilayah Dataran Mitian. Tiap istana telah mengerahkan kekuatan untuk menahan pasukan dan menghentikan Istana Linghun, tapi segalanya menjadi lebih rumit karena kekuatan musuh yang tidak dapat diprediksi. Beberapa waktu lalu, aku menyusup ke dalam Wilayah Neraka milik Raja Neraka, murid Ratu Istana Linghun. Ada puluhan makhluk lainnya yang telah dikembangkan dan hanya dapat dibunuh oleh unsur murni. Meski aku berhasil menyingkirkan semuanya di Dunia Bawah, tapi aku tidak yakin bagaimana situasi di Istana Linghun. Mungkin, apa yang kubunuh tidak sampai 10% dari total jumlah makhkuk yang tersisa di Istana Linghun."


Semua orang diam-diam menahan napas dingin. Kurang dari 10% makhluk yang hanya bisa dibunuh oleh unsur yang murni? Bukankah itu terlalu mengerikan?


Unsur murni hanya dimiliki sedikit orang. Salah satunya adalah keturunan keluarga kekaisaran Wyvernia. Selain Gu Yuena, siapa lagi yang memilikinya? Mungkin tiap istana memilikinya, tapi jumlahnya tidak sampai dua digit. Bagaimana jumlah seperti itu melawan makhluk sebanyak itu?


"Aku mengumpulkan kalian untuk membangun sebuah aliansi. Tiap istana akan mengirim murid yang memiliki unsur murni dan dijadikan anggota aliansi. Sekelompok pemilik unsur murni akan dikhususkan untuk membasmi makhluk hasil eksperimen Istana Linghun. Dengan begini, kekuatan yang dimiliki oleh aliansi memiliki sedikit keunggulan untuk melawan Istana Linghun di medan perang.


"Ini adalah ide bagus. Sekelompok pemilik unsur murni memiliki ikatan yang bagus berdasarkan kekuatan spiritual mereka. Asalkan dilatih dengan baik, mungkin bisa ditempatkan di garis depan." Huang Jingtian pikir itu sangat bagus. Dengan begitu, mereka tidak perlu terlalu khawatir.


Jin Xiao mengerutkan kening. "Tapi ... jumlah murid pemilik unsur murni yang kami miliki tidak banyak. Itu adalah situasi khusus dan langka. Kebanyakan dari mereka memiliki kekuatan yang lemah, itu sebabnya akan sulit bagi mereka untuk maju di medan perang terutama di garis depan untuk melawan makhluk eksperimen."


"Jumlah yang terbatas adalah masalah terbesar. Meski Istana Yuansu kami tidak kekurangan bakat, menemukan pemilik unsur murni lebih sulit dilakukan. Lupakan bagaimana cara melatih mereka dalam waktu dekat, takutnya akan sulit menempuh jumlah pasukan unsur murni dalam waktu singkat." Yun Qiao pikir ini benar-benar masalah serius. Dia sudah mendengar dari Su Churan dan telah memeriksa para murid istana. Hasilnya benar-benar mengerikan!


"Aku dengar, Wyvernia memiliki lebih banyak pemilik unsur murni," kata Geng Ji. Dia kemudian melirik Gu Yuena. "Ratu, kau pasti tahu lebih banyak tentang hal ini."


Gu Yuena tersenyum. "Inilah yang akn kukatakan. Aku memiliki anggota kekaisaran Wyvernia yang tersisa di tanganku, dia akan menjadi bantuan yang paling tepat. Untuk memasuki Wyvernia dan merekrut orang, itu bukan hal mustahil. Bagaimanapun, Istana Linghun telah memberi kerugian yang sangat besar bagi Wyvernia."


"Jadi kau berencana menyusup dan merekrut pemilik unsur murni? Bagaimana jika mereka sudah diperdaya oleh Istana Linghun? Akan sulit untuk membawa mereka ke pihak kami." Jin Xiao agak terkejut.


"Aku bisa saja mengirim beberapa untuk menyusup dan menyamar di Wyvernia. Namun, apa tidak terlalu beresiko?" Huang Jingtian menunjukkan keraguan setelah memikirkannya sekali ini. Ide ini sangat bagus, tapi dia tertekan karena jumlah yang sangat sedikit. Apalagi, wilayah Kekaisaran Yi juga semakin sempit.


"Selain itu, kita juga tidak tahu kapan Istana Linghun akan menyerang lagi," ujar Geng Ji.


"Bagaimana kami bisa mempercayai kata-katamu? Meski kau adalah Ratu Istana Tianshuang, bukan berarti kau bukan lagi Putri Istana Linghun." Geng Ji menatap Gu Yuena dengan mata menyipit.


Gu Yuena memiringkan kepala. Senyumnya tidak berubah ketika menanggapi Geng Ji, "Kalian pasti melihat situasiku sekarang. Aku mempertaruhkan pengelihatanku untuk perang ini. Bagaimana aku bisa diam saja?"


"Apa maksudmu?"


Gu Yuena menggela napas, malas membahas masalah itu. "Yang terpenting sekarang adalah pembentukan aliansi, di mana orang-orang dengan unsur murni berkumpul dan membentuk kekuatan besar. Setelah aliansi terbentuk dan berjalan ke arah yang benar, kita bisa memulai perang yang sesungguhnya."


Yun Qiao tersenyum dan mengangguk. "Di antara kita semua, hanya kamu yang memiliki api suci yang merupakan salah satu unsur murni. Maka aku mengusulkan agar kamu menjadi anggota pertama dan memimpin aliansi ini. Bagaimanapun, kamu adalah pemilik unsur murni terkuat yang kami ketahui."


Mereka semua berpikir sesaat, sedangkan Gu Yuena menarik alisnya. Yun Qiao ini sedang membantunya atau membebaninya?


Setelah beberapa saat berpikir, Jin Xiao berkata, "Meski enggan mengakuinya, aku pikir seperti itu. Ratu Bai, kedepannya aliansi ini akan mengandalkanmu."


Jin Xiao ini sepertinya masih menaruh dendam.


Huang Jingtian berkata, "Ya, aku tidak memiliki komentar lain. Itu memang seharusnya."


Gu Yuena ingin menendang Huang Jingtian sekarang juga jika jarak di antara mereka tidak jauh. Mereka bertiga sebenarnya mendorongnya untuk mengatasi aliansi ini sendirian. Meski ia yang memberi usul, tapi dia juga tidak senggang!


Geng Ji menyipitkan matanya, melihat sepasang iris abu-abu Gu Yuena. Ia pun menghela napas. "Meskipun aku ingin menolak, tiga suara sudah sepakat dan aku tetap akan kalah. Ratu Bai, kau memang lebih cocok untuk aliansi ini."


Tai Han tidak memiliki banyak komentar dan hanya mengangguk. Dia tidak bicara sejak awal sampai akhir.


Senyum Gu Yuena menjadi pahit. Yun Qiao ... bagaimana dia bisa mengusulkan hal sekejam ini padanya!


"Sebenarnya, aku memiliki kandidat yang baik untuk memimpin aliansi ini." Gu Yuena keberatan. Meski dia pemilik api suci dan memiliki api penyucian, dia tetaplah iblis! Dia phoenix iblis!


"Oh? Apa itu adalah anggota kekaisaran Wyvernia yang tersisa?" tebak Yun Qiao.


"Ya. Meski kekuatannya tidak kuat, dia memiliki api suci dan telah berlatih dalam waktu tertentu di Istana Tianshuang. Dia adalah kakak sepupuku dan akan membantu kalian menyelesaikan masalah dengan Istana Linghun. Negaranya direbut, itu saja sudah cukup memberinya motivasi dan memiliki tekad yang kuat."


Jin Xiao berkata, "Ya, ini tidak salah. Namun, kau adalah pemilik api suci terkuat. Hanya kau yang dapat melatihnya. Begini saja, jadikan Pangeran Wyvernia anggota inti Aliansi Unsur Murni dan memimpin pasukan di kemudian hari. Masa depannya tidak terbatas. Ratu Bai, kau akan tetap menjadi pemimpin suci Aliansi Unsur Murni, dan kami adalah tetua yang berhak memberi pendapat dan bantuan."


Jin Xiao ini ... sengaja mempersulitnya. Namun, itu juga tidak masalah. Gu Yuena merasa sedikit senang karena dapat memimpin, dia akan membagi keluh kesahnya pada sepupu yang malang.


Childe ... dia belum bertemu pria itu sejak kembali ke Istana Tianshuang.