
🍃🍃
Ketika jatuh cinta, hidup seolah berwarna dan serasa menjadi orang paling beruntung di dunia.
Sayangnya, cinta juga bisa membuat luka. Di saat hal itu terjadi mungkin seseorang akan merasa menjadi orang yang paling tersakiti di dunia. Hidup bahkan terasa tak ada artinya lagi. Itulah mengapa manusia diminta untuk mencintai sesuatu sewajarnya. Karena pada dasarnya semua hanyalah titipan Yang Maha Kuasa.
" Berhentilah menjadi seperti ini Ka ". Ucap Ellena pelan dan berhati - hati.
" Aku tau ini sangatlah sulit, tapi coba pikirkan Felix dan Fiona. Bukankah kau sudah menganggapnya sebagai anakmu sendiri? ". Timpalnya lagi.
Alex teringat waktu pertama kali menggendong bayi Felix dan Fiona bergantian. Dirinya berjanji akan mempertemukan mereka dengan Papa kandungnya seperti janjinya kepada Mamanya.
Baby Felix dan Fiona saat menangis, mengajak begadang karena sakit atau sekedar bercanda. Dan sekarang teringat saat Felix dan Fiona mengucapkan kata pertama memanggil dirinya Papa.
Alex lalu menggenggam jemari Ellena. Sontak Ellena membulatkan matanya terkejut dengan sikap Alex.
Sedang di ujung Zacklee yang mulai emosinya terganggu ingin menghampiri istrinya tetapi tak bisa karena dirinya pun ingin memastikan perasaan Ellena kepada Alex.
" Kenapa kau harus hadir di hidupku Ell ". Sentak Alex yang menahan rasa sakitnya sekian lama.
Ellena tak kuat lagi melihat Alex yang diam - diam begitu tersiksa. Air matanya pun lolos ke Pipi mulusnya.
" Kau tahu kalau Aku begitu menyukaimu, tapi kenapa kau selalu hadir Ell ". Entah mengapa suara Alex kali ini begitu menusuk hati Ellena.
" Menikahlah denganku Ell.. Tinggalkan Zacklee. Kita bisa hidup seperti dulu bersama Felix dan Fiona juga ". Kali ini Alex akan mencium Ellena tapi___
PLAK!
Tangan Ellena mendarat di Pipi Alex.
" Apa yang Kaka ucapkan ini sungguh sangat merendahkanku ". Ellena tak menyangka jika Alex akan menyuruhnya meninggalkan suaminya.
" Aku kecewa Ka__". Ellena beranjak berlari sebelum meninggalkannya,
" Jangan pernah temui Aku juga anak - anakku lagi selama Kaka masih menyuruhku untuk meninggalkan suamiku. Karena bagaimanapun Aku sangat mencintainya,. Dan satu hal yang perlu Kaka ingat, Aku menganggap Kaka seperti Kaka kandungku maka dari itu Aku sangat menghormati Kaka ". Ellena menyeka air matanya dan meninggalkan Alex yang menyesali sikapnya.
** Sebelumnya
" Ini bukan ide yang bagus Ell.. Aku ga bisa membiarkan kalian berduaan. Karena Aku ga percaya dengan Alex ". Tolak Zacklee.
" Sayang.. percayalah padaku. Kau ingin menyelesaikannya kan? beri Aku kesempatan ". Ellena sedikit memohon kepada Zacklee.
Zacklee sendiri tak yakin dengan Alex. Baru saja dirinya melihat dengan mata kepalanya sendiri Alex menarik tangan istrinya dan akan memeluknya. Untungnya Zacklee berada di dekat mereka, kalau tidak tak bisa dibayangkan apa yang akan dilakukan Alex pada istrinya.
Zacklee yang hampir membunuh Alex teralihkan saat Ellena menciumnya dengan hangat. Zacklee yang langsung bisa mengendalikan emosinya mampu melepaskan cengkeramannya di leher Alex.
" Jangan halangi Aku jika Alex bersikap macam - macam lagi padamu ". Tangan Zacklee membelai rambut panjang Ellena, kemudian menangkup wajah cantiknya. Mata teduhnya menghipnotis Zacklee untuk percaya kepada Istrinya.
" Aku janji ini tak akan lama ".
Zacklee lalu menyambar bibir ranum istrinya.
Ellena dan Zacklee menghampiri Alex yang bersama Rachel disampingnya.
" Kita perlu bicara berdua Ka ". Pinta Ellena, kemudian Rachel dan Zacklee meninggalkan mereka berdua setelah Ellena memberi kode kepada mereka.
**
Rachel mendekati Alex yang terdiam setelah mengantar Zacklee dan Ellena kedepan berpamitan pulang.
" Ini kesempatanmu mendekatinya. Aku percaya kau sangat tulus mencintainya ".
Ucapan Ellena yang terlintas di pikiran Rachel.
Rachel tak menyangka jika Ellena mengerti perasannya terhadap Alex.
" Kau mau minum? ". Sapa Rachel sambil menyodorkan minuman ke Alex.
Alex menerimanya dan menenggaknya sampai habis tanpa mengucapkan sepatah kata. Kemudian beranjak dari duduknya dan berbalik,
" Sebaiknya kau segera pulang, tak baik seorang wanita pulang selarut ini ". Usir Alex.
" Sampai kapan kau tidak menyadari perasaanku Lex? Begitu hinakah diriku dimatamu? ". Rachel yang sudah tidak tahan dengan sikap Alex yang cuek terhadapnya.
" Apa karena Aku ini hanya wanita J***** . Hah! ". Rachel benar - benar sudah tak mampu menahan sakit hatinya.
Rachel menahan sesak hatinya, berulang kali dirinya menyeka air matanya yang membasahi pipinya. Rachel keluar meninggalkan Alex.
Alex menarik rambutnya frustasi. Entah mengapa ucapan Rachel kali ini sangat mengena di hatinya.
**
Zacklee menggenggam jemari istrinya sambil mengemudi. Zacklee bahagia karena Ellena benar - benar masih mencintainya seperti dulu. Zacklee mencium punggung telapak Ellena. Berbeda dengan Zacklee, Ellena justru berusaha mengontrol hatinya yang sedang kacau saat ini. Ellena memang masih mengkhawatirkan kondisi Alex tetapi dia juga tak mau membuat Zacklee salah paham .
" Aku akan mengajakmu kesuatu tempat ". Ucap Zacklee bahagia.
Ellena menoleh dengan tatapan tanda tanya, dan itu membuat Zacklee semakin gemas lalu melajukan mobilnya semakin cepat.
Zacklee berhenti di suatu resort yang didepannya langsung nampak suatu hamparan air laut dengan suara ombak yang saling mengejar. Sebelumnya Zacklee sudah memesan tempat tanpa Ellena ketahui.
Ellena begitu takjub dengan apa yang dilihatnya saat ini. Dipinggir pantai sudah terdapat meja serta 2 kursi sudah dilengkapi dengan makanan serta minuman. Tak ketinggalan pula disekitarnya dihiasi dengan lampu kerlap - kerlip yang membuat suasana semakin romantis.
Zacklee menggeser kursi untuk Ellena duduk. Ellena tersenyum bahagia melihat Zacklee yang begitu romantis.
" Sejak kapan kau berubah seromantis ini ". Ledek Ellena yang sudah mulai melupakan kekhawatirannya kepada Alex.
" Sejak Aku mencintaimu ". Jawabnya dengan berbisik.
Lalu seseorang petugas resort mengantarkan sebuah guitar kepada Zacklee, dan petikan nada dari Zacklee membuat Ellena semakin meleleh,
🎼🎼
Dan terjadi lagi
Kisah lama yang terulang kembali
Dari cinta rumit yang kau jalani
Aku ingin kau merasa
Kamu mengerti aku mengerti kamu
Aku ingin kau sadari
Cintamu bukanlah dia
Dengar laraku
Suara hati memanggil namamu
Kar'na separuh aku
Dirimu
Ku ada di sini
Pahamilah, kau tak pernah sendiri
Kar'na aku s'lalu
Di dekatmu saat engkau terjatuh
Aku ingin kau merasa
Kamu mengerti aku mengerti kamu
Aku ingin kau pahami
Cintamu bukanlah dia
Dengar laraku
Suara hati memanggil namamu
Kar'na separuh aku
Dirimu, uh-oh
Ah-ah, oh-oh
Dengar laraku
Suara hati ini memanggil namamu
Kar'na separuh aku
Menyentuh laramu
Semua lukamu t'lah menjadi lirihku
Kar'na separuh aku
Dirimu ❤
Ellena menyeka air matanya, dia merasa terharu Zacklee menyanyikan lagu romantis mewakili isi hatinya selama ini.
" Aku membuatmu menangis sayang? ". Zacklee yang langsung menaruh gitarnya dan menangkup wajah Ellena.
" Terimakasih Ka.. kau mau menungguku ". Ellena langsung memeluk Zacklee bahagia.
" Kita akan bahagia bersama Felix dan Fiona ".
" Apa malam ini kita melupakan mereka? "
Tanya Ellena yang baru ingat kedua anaknya.
" Mungkin ". Zacklee menaikkan satu alisnya.
" Kita harus segera pulang, kalau Felix bangun gimana? kalau Fiona mencarimu gimana? ". Ellena yang mulai panik beranjak dari kursinya.
" Sayang.. sayang.. ". Zacklee menarik tangan Ellena merapatkan tubuhnya dengan Ellena.
" Ada Mama dan Papa bersama mereka, kau tak perlu khawatir. Aku hanya ingin berdua denganmu malam ini, hanya berdua ". Zacklee mendekatkan wajahnya, hidung mereka serasa beradu mancung.
" Cantik ". Ucap Zacklee melihat Istrinya tersenyum.
" Gombal kamu ". Ellena mendorong Zacklee dan berlari dipinggiran pantai.
Zacklee tersenyum dan mengejar Ellena yang berlari terlebih dulu.
Malam ini malam bahagia buat keduanya, dimana mereka saling melepas rindu selama 7 Tahun tak bertemu. Cinta mereka bersemi lebih Indah, apalagi bertambah dengan kehadiran Felix dan Fiona. Lengkap sudah kesempurnaan hidup mereka.
Zacklee yang berhasil menangkap Ellena saling mengumbar tawa bahagia layaknya ABG dimabuk Cinta.
Kukabarkan rindu, membelai sepi semilir memenuhi udara yang kubawa tenang menujumu, menuju hadirmu.
Cinta tidak membuat bumi berputar, melainkan menyebabkan roda berputar, berjalan mencapai tujuan. Kau membuatku bahagia lewat cara yang orang lain tak bisa.
...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...
Maafin othor yang baru bisa UP..
Tugas koreksi sudah pingin disentuh😔
Tetap tinggalkan jejak selalu ya para Readers🙏
LIKE, VOTE, COMMENT boleh dibonusin bunga sama cokelat hangat ya🤭😘