
🍃🍃
" Nona bukannya sebentar lagi Nona Akan melangsungkan pernikahan? Nyonya besar mengatakan jika Nona dalam masa pingitan, Mengapa anda melayani para pengunjung yang datang ke Restaurant Nona? ". Tanya seorang kepala pelayan kepada Ellena.
" Aku hanya ingin mengunjungi kalian ,Aku takut jika setelah menikah akan jarang mengunjungi kalian ". Jawab Ellena dengan tersenyum.
" Nona tak perlu melakukan ini lagi, Nona duduk saja Aku akan membuatkan jus semangka spesial untuk Nona ".
Ellena menanggapi dengan senyuman.
" Ellena ". Suara seorang wanita menyapa Ellena.
Ellena membalikkan badan dia merasa asing dengan wanita yang menyapanya.
" Maaf anda mau pesan apa Nona? Kami akan melayani anda ".
" Kau begitu cantik tutur ucapanmu juga begitu lembut pantas saja Alex sangat menyukaimu ". Batin seorang wanita yang bernama Rachel.
" Maaf Nona Mari kami persilahkan duduk ". Ucap Ellena membangunkan lamunan Rachel.
Ellena kemudian menyodorkan buku menu untuk Rachel.
" Berikan Aku makanan terbaik di Restaurant ini ". Ucap Rachel sambil menutup buku menunya.
" Baik Nona kami akan memberikan hidangan terbaik dari restaurant kami ". Ellena kemudian memanggil salah satu pelayannya dan membisikkan sesuatu.
Ellena masih berdiri disamping Rachel. Sesekali Rachel menatap kearahnya dan Ellena tersenyum dengan manisnya.
" Kau benar - benar cantik Ellena, Alex tak salah menyukaimu ". Batin Rachel.
Lima belas menit hidangan sudah siap untuk disajikan dimeja Rachel.
" Poutine? ". Ucap Rachel melihat hidangan populer dari Negara Kanada berbahan kentang goreng dengan lumeran keju serta toping daging juga saus pedas.
Kemudian pelayan menaruh hidangan populer lainnya dan Rachel merasakan perutnya tak bisa berkompromi lagi.
" Split pea soup delicious ". Ucap Rachel yang mencicipi hidangan didepannya.
Setelah pelayan menaruh semua pesanan Rachel. Ellena berpamitan,
" Selamat menikmati Nona semoga anda suka ".
" Kau harus menemaniku Ellena ". Sahut Rachel sebelum Ellena pergi darinya.
" Anda mengenal saya? ". Tanya Ellena yang mendengar Rachel memanggil namanya.
" Duduk lah ". Rachel menarik kursi didepannya kemudian mempersilahkan Ellena untuk duduk menemaninya.
" Tenang lah, perkenalkan Aku Rachel ". Rachel menyulurkan tangannya.
" Ellena ". Ellena menerima uluran tangan Rachel.
" Aku tau. Kau sangat pintar sekali membuat hidangan populer ini ".
" Terimakasih Nona. Ibuku berasal dari Kanada jadi beliau memutuskan untuk membuka Restaurant khusus makanan dari Sana ". Ellena menjelaskan.
" Kau tau Aku dan Alex sangat suka makanan dari Kanada. Kami selalu memesan Split pea soup ( sup kacang kapri) ". Rachel sambil menyuapkan soup kedalam mulutnya.
" Alex__"
" Ya Alex pria yang sangat Aku sukai.. Tetapi sayangnya dia menyukai wanita lain ". Rachel sengaja menancing Ellena. Dan benar saja saat ini Ellena merasa gugup.
" Ada apa? Kau mengenal Alexku? ". Rachel sengaja bertanya.
" Maaf Nona anda baru mengenal saya tetapi anda sudah bercerita banyak ".
" Ell... Tolong buat bahagia Alex ". Rachel menarik tangan Ellena dan berbicara serius.
" Rachel.. Aku dan Alex tak ada hubungan apa - apa ". Ellena sudah tak berbicara formal kepada Rachel.
" Ellena Aku tau ini sulit untukku, Alex dan kau. Tapi mengertilah Alex benar - benar tulus mencintaimu Aku bisa melihat dari matanya. Dia memang selalu tidur denganku tapi selamanya Aku ga Akan pernah memiliki hatinya, karena dihati Alex hanya ada kamu, Ellena ".
Ellena beranjak dari duduknya. Hatinya kembali mulai tak karuan. Rasa bersalah terhadap Alex membayanginya. Seharusnya dia tak membuat Alex terlalu berharap. Air mata Ellena sudah mulai memenuhi ujung matanya jika dia berkedip sekali maka meneteslah air matanya.
" Kau juga mencintainya Ell, Aku bisa melihat itu di mata indahmu ". Rachel yang memperhatikan Ellena.
" Anda salah Nona Rachel, aku tak pernah mencintainya ". Ellena melangkah pergi meninggalkan Rachel.
" Kau tak bisa membohongiku Ellena, kau juga memiliki rasa Cinta terhadap Alex ". Gumam Rachel memandangi punggung Ellena yang berlalu.
Para pelayan kebingungan melihat Nona muda yang menangis di balkon atas.
Kepala pelayan berinisiatif mencari nomor kontak Tuan Muda Shandy tetapi panggilan itu tak ada jawaban.
" Bagaimana ini? Nona muda masih bersedih ". Ucap salah satu pelayan.
" Apa yang sedang terjadi? ". Suara Zacklee membuat kaget para Pelayan.
" Tuan itu_ Nona Ellena sedang menangis di atas ". Ucap Kepala pelayan.
Zacklee mendekati Ellena.
" Kenapa kau lakukan itu ". Ucap Ellena lirih.
Zacklee memeluk Ellena dari belakang Dan Ellena terkejut. Dia membalikkan badan dan melihat jika yang didepannya adalah Zacklee. Matanya menatap penuh kedalam mata Zacklee.
" Maaf kan Aku ". Ucap Ellena.
Zacklee memeluknya dan Ellena menangis di pelukannya. Ellena merasa bersalah kepada Zacklee karena dia hampir menyukai Alex. Ellena sekarang mengerti jika dirinya memang menyukai Alex tetapi di satu Sisi dia juga menyukai Zacklee. Bagaimana bisa dirinya menyukai dua orang pria yang bersahabat. Hubungannya dengan Alex sudah terlalu jauh, detak jantung yang selalu berdebar ketika bersama Alex ternyata sebuah Cinta. Ellena benar - benar menyesali perasaannya.
" Ini semua salahku ". Ucap Zacklee.
" Andai Aku tak mengabaikanmu pasti tak ada pria yang mendekatimu ".
Ellena terdiam, ternyata Zacklee sudah mengetahui semua.
" Aku yang salah tidak bisa menjaga perasaanku ". Sahut Ellena.
Zacklee menaruh jari telunjuknya ke bibir Ellena agar Ellena tak menyalahkan dirinya sendiri karena bagaimana pun menurutnya ini adalah kesalahannya membuka peluang untuk pria lain. Dan tak disangka jika pria itu adalah sahabatnya sendiri.
Zacklee kembali memeluk Ellena.
" Berjanjilah kalau kau Akan selalu disampingku ". Ucap Ellena.
\=\=@@
" Lex, sejak kapan elu menyukai adik gue ". Tanya Shandy diruang kerjanya.
" Pertanyaan macam apa Shand, gue dan Ellena ga ada apa - apa ". Sanggah Alex.
" Gue sudah mendengar semuanya, tadi malam elu dan Ellena__".
Alex meletakkan dokumennya.
" Cintaku bertepuk sebelah tangan Shand. Elu pasti sudah tau jawabannya apa ". Ucap Alex meninggalkan Shandy diruangannya.
Alex menutup pintu ruangannya dengan keras. Dia menarik rambutnya dengan frustasi.
" Lex.. Elu ga boleh kayak gini.. Dimana sosok Alex yang sebenarnya ". Alex bermonolog dengan dirinya sendiri.
Alex mengambil kunci mobilnya tapi menaruhnya kembali. Dia teringat pesan Ellena yang menyuruhnya berjanji untuk tidak kembali ketempat itu lagi.
Alex semakin frustasi. Kenapa dia tak bisa mengabaikan permintaan Ellena. Sepertinya Ellena sudah bersemayam dilubuk hatinya yang paling terdalam.
\=\=@@ Restaurant
Ellena yang terlalu banyak menangis akhirnya tertidur. Zacklee membopongnya ke atas ranjang di room private restaurant khusus untuk istirahat Ellena.
Zacklee menaruh Ellena dengan hati - hati agar tak terbangun. Kemudian menarik selimutnya.
Zacklee merasa prihatin dengan kondisi Ellena saat ini. Mungkin sulit hatinya untuk bisa berkompromi dengan kenyataan yang sebenarnya.
" Kau tak seharusnya menyalahkan dirimu sendiri Ell.. Disini Aku lah yang paling bersalah ". Ucap Zacklee sambil menyentuh pipi mulus Ellena. Kemudian Zacklee ikut beranjak ke atas ranjang Ellena Dan memeluk Ellena yang tertidur dari belakang. Zacklee pun ikut tertidur bersama Ellena.
Sedang dibawah terdapat sedikit keributan.
" Nona tolong jangan ke atas ". Hadang salah seorang pelayan.
" Kau tak mengenal ku Aku sahabat bosmu dan ini Kaka Iparnya ". Ucap Dhea sambil menunjuk dirinya dan Clara.
" Tapi Nona__". Pelayan itu tak bisa menghadang Dhea dan Clara yang ingin bertemu Ellena.
Dhea dan Clara telah sampai didepan room private Ellena dan dengan cepat membuka pintu.
" Oups ". Dhea membelalakkan matanya sambil menutup bibirnya.
Begitupun dengan Clara dia sama terkejut nya dengan Dhea yang melihat pemandangan romantis didepannya. Dhea lalu menutup pintunya pelan.
" Kenapa kau tak mengatakan jika ada Tuan disini ". Protest Clara kepada pelayan yang menghadangnya.
" Tadinya saya mau mengatakan tapi Nona - Nona tak mau memberi waktu buat saya ". Ucap seorang pelayan membela diri.
" Sepertinya kita bicarakan ini lain kali Clara ". Ucap Dhea lirih.
" Iya". Clara menyetujui pendapat Dhea.
...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...
Like
Vote
Comment nya yuh.. buat imun semangat halunya🥰