What I Think

What I Think
Akhirnya Sah juga



🦋🦋


Satu jam rombongan keluarga Mahendra tiba dikediaman Ellena. Malik dan kedua puteranya sudah menunggu kedatangan mereka.


" Selamat datang Albert ". Ucap Malik dengan bahagia lalu memeluk sahabatnya.


Marcel dan Shandy menyalami Albert dan Trias yang berada dibelakang Albert.


" Dimana kutut Tante ". Tanya Shandy yang belum melihat sosok Zacklee.


" Sebentar lagi dia tiba bersama penghulu ". Jawab Trias dan membuat tercengang Marcel dan Shandy. Pasalnya mereka tak tahu mengenai rencana ini.


" Penghulu? Bener - bener gila si Kutut ".


" Kau mengetahuinya? ". Tanya Marcel yang di jawab dengan gelengan kepala oleh Shandy.


Riska dan Renata mempersilahkan keluarga Mahendra duduk. Mereka semua sekarang berkumpul di ruang tamu .


" Maafkan aku Malik karena membuat perubahan jadwal. Lee harus segera berangkat ke London perusahaan kita mengalami situasi yang denting. Jadi mau tak mau Lee harus berada disana untuk waktu yang cukup lama ". Albert menjelaskan mempercepat pernikahan puteranya.


" Lee memintaku untuk memberikan restu sebelum dia berangkat ke London, karena Lee meminta membawa Ellena ikut serta disana ". Lanjut Trias menjelaskan.


Malik dan Riska tersenyum mendengar penjelasan Albert dan Trias.


" Kami sudah menduganya, mereka berdua memang seharusnya bersama ". Ucap Malik.


" Sayang kau panggil puteri kita ".


" Biar saya saja Pa ". Renata berbalik menjemput Ellena.


" Apa ini tidak terlalu buru - buru Om? ". Tanya Marcel.


" Kita tanyakan kepada kedua mempelai ". Jawab Albert bijak.


Zacklee tiba dengan membawa penghulu. Iya rencananya malam ini dia ingin menikahi Ellena secara agama agar dia bisa membawa Ellena ke Negara L dan bisa melupakan rasa cintanya terhadap Alex. Alex tak mau kehilangan Cinta Ellena lagi. Sudah cukup pengkhianatan Felicia dan jangan sampai terulang kembali karena Cintanya kepada Ellena kali ini benar - benar tulus dari lubuk hati terdalam.


" Maaf semuanya aku sedikit telat ". Ucap Zacklee menyapa semuanya.


" Kutut gue dukung kelakuan elu kalo itu bisa membuat adik gue bahagia ". Shandy membisikkan kalimat yang membuat Zacklee sedikit tercengang.


Tak.. Tak.. Tak..


Suara hentakan lembut langkah Ellena.


Ellena berkebaya putih dengan riasan sederhana. Dengan Renata dan Clara yang berada disamping nya. Ellena berjalan mendekati Zacklee dan berhenti dihadapannya.


" Kau menerima tawaranku? ". Tanya Zacklee pelan.


" Jika itu bisa membuatmu memaafkanku akan aku lakukan ". Jawab Ellena pelan pula.


" Pa.. Ma.. Ellena siap untuk menikah malam ini juga. Ellena minta Do'a dan restu semoga pernikahan Ellena langgeng selamanya ". Ucap Ellena dihadapan orang tuanya dan orang tua Zacklee.


Mereka tersenyum bahagia mendengar ucapan Ellena yang tanpa paksaan.


" Ka.. Ellena mohon Do'a restunya karena setelah ini Ellena tak akan menyusahkan kalian lagi ". Ellena berganti mendekati Marcel dan Shandy. Mereka terharu mendengar ucapan Ellena.


Marcel memeluk Ellena disusul oleh Shandy.


" Kau harus bahagia dek ". Ucap Shandy.


******


" Saya terima Nikah dan Kawinnya Ellena Malik Maheswari binti Malik Maheswari dengan mas kawin tersebut dibayar tunai ". Ucap Zacklee dengan satu tarikan nafas. Dia lega akhirnya bisa mendapatkan Ellena seutuhnya dia berjanji akan membuat Ellena hanya mencintai dirinya seorang tidak ada Alex atau yang lainnya.


Ellena mencium punggung telapak suaminya yang baru saja sah. Kemudian Zacklee mencium kening Ellena dan menyematkan cincin berlian dijari lentiknya.


" Maaf sayang aku janji akan menggelar pesta pernikahan yang mewah untuk kita ". Bisik Zacklee.


" Kau tak perlu berpikir soal itu yang penting kita selalu bersama ". Ucapnya tulus.


Ellena memeluk kedua orang tuanya lalu memeluk Trias dan Albert.


" Terimakasih cantik sekarang kau benar - benar sah menjadi menantu keluarga Mahendra ". Ucap Trias bahagia.


" Selamat adikku ". Renata memeluk Ellena bahagia.


" Kau tak mau memberiku ucapan selamat juga? ". Tanya Ellena kepada Clara. Bukannya Clara menjawab tapi dia menahan haru tangis bahagianya. Ellena yang mengerti tatapan Clara langsung menarik tubuhnya dan memeluknya.


" Akhirnya kau bahagia kawan ". Ucap Clara yang tak bisa lagi menahan tangis bahagianya.


" Terimakasih selalu berada disampingku mensuportku Clara ".


**** Sebelumnya


Drrrttt.. Drttt...


" My Love ". Contact Zacklee diponsel Ellena.


" Maaf aku tak membangunkanmu__". Ucap Ellena yang terhenti.


" Menikahlah denganku malam ini jika kau ingin aku memberimu maaf ".


Jleb!


" Aku tau ini sedikit memaksa tapi aku tak akan membiarkanmu menyalahkan diri sendiri ". Zacklee sedikit menekan ucapannya.


Zacklee menutup panggilannya sedang Ellena menangis karena Zacklee mendengar semua ucapannya yang menyatakan dia juga memiliki rasa cinta terhadap Alex.


" Aku sudah melukai perasaannya ". Batin Ellena.


\=\=@@


" Sayaaaang... ". Suara teriakan Dhea mengganggu si Kembar Nick dan Nathan yang mulai tertidur.


" Ssssstttt ". Revan mengkode istrinya agar mempelankan suaranya.


" Kau hampir membangunkan Jagoan - Jagoan kita ".Revan tersenyum melihat kedua baby twins nya.


" Kau lihat ini sayang ". Dhea memperlihatkan kiriman foto dari Shandy.


Revan membelalakkan matanya dia sama terkejut nya dengan Dhea.


" Zacklee dan Ellena__ menikah?? ".


" Mereka tak mengabariku ". Ucap Dhea sedih.


" Apa Shandy tak memberitahumu? ". Tanya Dhea kepada suaminya.


" Shandy tak mengatakan apa - apa ".


" Besok pagi - pagi sekali kita kesana. Aku harus tau alasan kenapa tak memberitahuku ".


\=\=@@


Drrrttt.. Drrttt


Shandy yang sedikit lelah membuka pesan dari ponselnya. Dia membuka pesan di group sahabatnya.


" Shandy ". Ucap Alex lirih. Ketika dia membuka pesan itu rasa lelah Alex menghilang. Dia menatap foto itu dengan menahan rasa sakit di hatinya.


" Kau mengambil keputusan yang terbaik Ell ". Ucap Alex mengusap wajahnya. Alex meremas ponselnya.


Di tinggal seseorang yang kita cinta sangat menyakitkan. Bukannya cinta memang untuk menyakiti dan disakiti. Garis takdir cinta telah diterbitkan saat mereka saling memahami, mengasihi dan menyayangi. Menerima kenyataan akan lebih baik daripada menyesalinya.


\=\=@@


Ellena memasuki kamarnya setelah mereka berbincang hingga larut malam bersama Riska dan Trias yang sekarang sudah sah menjadi Mamanya.


Ellena memutuskan untuk mandi menggunakan air hangat untuk menghilangkan lelah nya. Selesai mandi Ellena menggunakan baju tidur favoritnya sebuah kaos yang hanya berlengan tali dan hot pants berwarna hitam senada dan itu membuat kontras kulit putihnya yang mulus.


Ceklek.


" Aaaaaaaa ". Ellena berteriak ketika melihat Zacklee memasuki kamarnya dan menutupi dadanya yang sedikit terbuka dengan kedua tangannya.


Zacklee dengan cepat membungkam mulut Ellena.


" Kau lupa kita baru beberapa menit yang lalu kita sah menjadi suami istri ". Zacklee mengingatkan Ellena yang sepertinya lupa. Zacklee sebenarnya terkejut dengan kecantikan Ellena yang hanya menggunakan baju tidur berlengan tali serta hot pants yang memperlihatkan kaki jenjangnya yang putih mulus. Berkali - kali Zacklee menarik salivanya menelan ludah berkali - kali melihat Ellena yang sexy.


Ellena menahan malu karena dia lupa akan moment sakral itu.


Zacklee melepaskan tangannya dari mulut Ellena.


" Aku mau mandi siapkan handuk untukku ". Ucap Zacklee sambil melirik wanita disebelahnya yang telah sah menjadi istrinya beberapa menit yang lalu.


Ellena melirik nya,


" Awas jangan melihatku ". Ucap Ellena sedikit malu lalu mengambilkan handuk didalam lemarinya.


" Ini ". Ellena menyodorkan handuknya sambil membelakangi Zacklee.


Zacklee tertawa kecil melihat sikap Ellena yang malu.


Setelah Zacklee memasuki kamar mandi Ellena buru - buru mengganti bajunya dengan piyama tidur lalu segera merebahkan tubuhnya dan pura - pura tidur. Hatinya berdebar mengingat ucapan para senior - seniornya yang lebih dulu berumah tangga. Meski mereka bercerita jika malam pertama adalah malam terindah bagi pasangan suami istri, tidak dengan Ellena jika menurut nya malam pertama adalah malam yang menakutkan lebih menakutkan dari malam jum'at kliwon.


Ceklek.


Ellena memejamkan matanya dalam - dalam setelah mendengar suara pintu Kamar mandi terbuka. Ellena sedikit melirik kearah Zacklee yang hanya berlilitkan handuk sehingga membuat roti sobeknya terlihat sangat mempesona.


Zacklee yang terlihat makin tampan dengan rambut basahnya membuat jantung Ellena semakin berdebar - debar.


Ellena kembali memejamkan mata saat Zacklee membuka lilitan handuknya dan menggantinya dengan celana pendek. Lalu Zacklee mendekati tempat tidur dan menaiki ranjang lalu memeluk Ellena dari belakang.


" Aku akan menunggumu siap untuk kumakan sayang ". Bisik Zacklee yang seakan mengerti jika Ellena pura - pura tertidur.


Ellena semakin tak bisa tidur dengan sikap Zacklee yang memeluknya tanpa menggunakan kaos. Ya Zacklee bertelanjang dada saat tidur dan itu membuat pikiran Ellena semakin kemana - mana.


" Kau membuatku panas dingin Tuan ". Batin Ellena.


❤❤❤


Es teh mana ya 😁


Othor haus habis makan roti sobek nih... Seret🤣


Zacklee dan Ellena lanjut lagi yuh kisahnya👍


Like, Vote, Commentnya dulu ya para Readers🥰