
Great Albino Whale tersentak mendengar ucapan Bing Lian, ia tidak menyangka anak tersebut mampu menyadari masalahnya cuma berbekal pandangan sekilas. Memang sejak kunjungan kurang menyenangkan sekaligus agak memaksa Jade Emperor, Spirit Beast itu mengalami luka parah.
Dia mengingatnya seolah kejadian ini baru terjadi kemarin, Matriach pertama Frozen Swan River adalah sosok paling berjasa dalam hidupnya. Makanya demi membalas budi akhirnya Great Albino Whale memutuskan mengabdi kepada beliau.
Pekerjaanya berjalan mulus di masa – masa awal sekte merintis karir, gabungan antara formasi sihir sang Matriach dan penjagaanya menjadikan Frozen Swan River terkenal memiliki pertahanan luar biasa. Seiring waktu berputar mereka bertambah kuat tetapi musuh juga semakin banyak, meskipun situasi kian sulit dia tidak sekalipun mengeluh.
Sampai suatu saat ketika Frozen Swan River termasuk sekte bintang tujuh, cobaan besar pertama itu tiba. Entah karena alasan apa Great Albino Whale sendiri tidak pernah menanyakanya ke sang tuan, Yu Gang melakukan kunjungan tanpa membuat janji sebelumnya.
Menyadarinya prosedur yang dibutuhkan lama, dia memilih menerobos formasi sihir. Masih belum diketahui motifnya padahal seharusnya Cultivator setingkat dirinya bisa terbang melewati penghalang tersebut semudah membalikan telapak tangan.
Permukaan es sungai segera mengamuk begitu dia menginjakkan kakinya di wilayah Frozen Swan River, namun bagi seorang Nascent Soul Great Circle – Stage berpengalaman semua tadi bukanlah hal sulit nan membahayakan. Jade Emperor terus melangkah mengibaskan santai lengan setiap ada serangan sembari menguap malas.
Makin dekat pria itu, getaran dalam air semakin hebat hingga membangunkan Great Albino Whale. Tanpa menunggu paus putih raksasa ini langsung menyerang ditemani sistem pertahanan Glacier Rage Formation, pertarungan dahsyat pun pecah. Sayangnya kekuatan Yu Gang terlampau jauh, kurang dari setengah hari Great Albino Whale tergeletak bermandikan darah hampir tewas.
Tepat sebelum musuh memberikan serangan terakhir Tuannya muncul, hebatnya wanita tersebut meski berhadapan dengan Senior berpraktik jauh di atasnya dia masih mampu bersikap tenang bahkan menatapnya. Lalu mengutuk perbuatan kurang ajar Jade Emperor sekaligus memintanya mengganti rugi.
Sadar mustahil dapat berbicara jika kondisinya demikian, Yu Gang memenuhi tuntutannya serta mengobati Great Albino Whale sehingga lolos dari maut. Namun nampaknya obat pemulihan yang diberikan mengandung racun teramat halus kemudian mempengaruhi Core milik si paus, Great Albino Whale sendiri baru mengetahui fakta tadi seiring meningkatnya praktiknya.
Walau tersenyum dan menyelimuti lisannya menggunakan kata – kata manis, Jade Emperor kemungkinan masih memiliki dendam kepadanya. Hanya saja supaya rencananya lancar ia seolah menebus kesalahannya, dia memang orang yang paling licik dan manipulatif di antara murid – murid Hao Ren.
Usai kejadian terjadilah pembicaraan antar keduanya, sampai hari tewasnya Matriach pertama Great Albino Whale tak pernah tau apa topik diskusi mereka bahkan hingga sekarang. Spirit Beast tersebut menyadari umurnya tak lama lagi, meminta tolong kepada Frozen Swan River pun agak berat karena racunnya sudah terlalu mendarah daging.
Setingkat para petinggi sekte saja tidak mendapati ada hal salah, bagi masing – masing Great Albino Whale merupakan Spirit Beast perkasa kebanggan sekte. Selalu kuat juga dapat diandalkan, ia sulit mempercayai anak kencur layaknya Lian segera mendiagnosisnya dalam sekali lihat padahal dirinya selalu menutupinya rapat – rapat.
“Kau benar....jangan terlalu diperdulikan, jika ajalku sungguh dekat aku siap menerimanya”
“Mmm? Aku penaran kenapa anda mendiamkannya? Apa Senior memang tak berniat sembuh?” Bing Lian memiringkan kepala.
“Huahahahaha....! Bukan demikian tapi tindakan pencegahanya terlambat, sekarang sulit menanganinya. Memberitahunya hanya bakal menambah beban terus melakukan perjuangan sia – sia, aku ragu meski Alchemist Bachelor sendiri turun tangan nyawaku akan selamat”
“Eeee....tidak salah sih, boleh aku memeriksanya?”
“Lakukan sesukamu....” sahut paus itu cuek lalu mendarat di atas es.
Bing Lian meminta supaya Jin Chyou jangan kemana – mana takutnya salah injak kemudian bergegas mendekat, Lian mencapai bagian tubuh yang terluka kemudian memeriksanya sepersekian detik. Menggeleng – geleng menyaksikan dagingnya terkelupas serta membusuk.
“Ini....kelihatannya sangat sakit”
“Biasa saja, organ – organ dalamku jauh lebih nyeri akibat mengkonsumsi racun”
“Hah? Ahh....sepertinya aku mulai mengerti, anda salah paham Senior. Masalahnya bukan terletak pada obat milikmu tetapi di sini”
“Maksudmu?”
“Lukamu, jurusnya mengandung kutukan dan memang beracun” Lian mengelus pelan baret besar menghiasi dagu Great Albino Whale.
><
Selain mampu mengubah apa saja ke giok, Yu Gang pun dapat mengotak – atik bentuknya dari padat, cair, atau gas tanpa kesulitan berarti. Bahkan cukup akurat menggabungkannya saat bertarung dan menyusupkan beberapa bagian kecil dalam tubuh korbannya, partikel – partikel tersebut kemudian dikontrol demi mengganggu peredaran darah sekaligus Qi bagaikan racun mematikan yang tidak mempunyai penawar.
Sampai – sampai musuh akhirnya tewas sebelum tau penyebab kematiannya, satu – satunya cara diketahui secara umum menyelamatkan orang terkena jurusnya yaitu Jade Emperor sendiri harus menarik keluar kembali zat pengacau kirimannya. Melihat sekilas kehebatannya wajar kalau ia terpilih sebagai salah satu murid Mask Sage ratusan tahun lalu juga bersaing memperebutkan julukan Cultivator terkuat.
Tembok penghalang tertinggi baginnya mendapatkan gelar tadi cuma keberadaan dua pemuda istimewa Bing Lian dan Long Heiyan, sekeras apapun Yu Gang mencoba bahkan sesudah kakak pertamannya itu menghilang terus dirusak nama baiknya. Dirinya tetap berada dibalik bayang – bayang prestasi keduanya.
Saking bencinya Jade Emperor dia sampai menciptakan peraturan melarang satupun anak yang terlahir di Dataran Tengah terutama Sky Jewel Kingdom mempunyai nama serupa dengan mereka. Untungnya Lian anak pasangan petani Windless Heights Valley terlahir pada Wilayah Netral, sebuah tempat di mana hukum para Cultivator penguasa tak berlaku sama sekali.
><
“Nak...kau tidak sedang bercanda? Bagaimana caramu mengetahuinya?”
“Aku....eee....aku....pernah membacanya....mungkin hehehe....”
“Hah?” ujar Great Albino Whale mulai kurang percaya mendengar tawa canggung Bing Lian.
“Tapi....tenanglah Senior, aku sepertinya bisa membantu. Sebentar....”
Sebenarnya terdapat suatu cara alternatif lagi untuk menyelamatkan nyawa korban – korban Yu Gang, sayangnya pengetahuan ini telah lama dilupakan dan hanya diketahui segelintir orang yang segenerasi dengan sang Jade Emperor.
Yaitu memurnikan zat perusak dalam tubuh mereka menggunakan Qi, tapi proses ini memerlukan persyaratan cukup sulit sebab si pelaku harus memiliki kandungan Qi tingkat tinggi buat meleburkan teknik Jade Scholar serta pemahaman baik tentang saraf – saraf badan supaya dapat melacak keberadaan giok cair barusan seakurat mungkin.
Lian mengeluarkan sekantung besar Qi Gathering Pill sebelum menarik napas dalam terus menempelkan telapak tangan kepada paus putih tersebut, Great Albino Whael tersentak kaget akibat aliran Qi deras nan sejuk menjalari tiap inchi kulitnya kemudian perlahan menerobos masuk. Spirit Beast itu tak pernah menyangka sosok sekecil pemuda di sampingnya mampu mengeluarkan kekuatan begitu besar.
KRAUK! KRAUK! KRAUK!
Bing Lian memasukan pil pertama ke dalam mulutnya, jika jumlah Qi miliknya sekarang tak cukup menghancurkan punya Yu Gang. Dia berencana memotong perbedaan jarak praktik antara mereka menggunakan kuantitas, bukan kualitas.
‘Anak ini....benar - benar gila!’ Great Albino Whale membatin merasakan beban sekitar Core nya terangkat pelan tapi pasti.
Author Note :
Untuk para Reader coba dicek apakah novel ini masih masuk di list favorit kalian soalnya jumlahnya kemarin turun dari angka seribuan jadi sekitar tiga ratusan gk tau kenapa. Mungkin NT/MT kesel karena yang nulis gk mau tanda tangan kontrak wkwkwkw, silahkan dicek supaya setiap Update dapat pemberitahuan ya....Terima kasih >_<
Ch.162 (202)
Penasaran kelanjutannya? Jika ingin membaca 40 chapter lebih cepat tau harus kemana bukan? ^^
^^^
Kalian bisa mendukung Author melalui K********a, hanya dengan memberikan kopi. Para pembaca mampu memberikan energi ektra untuk menulis dan berpikir (imajinasi). Mulai dari harga Rp.5000,- saja, pembayaran dapat dilakukan via Gopay, Ovo, Transfer Bank, juga Alfarmart (btw update di sana juga lebih cepat lho, Ciao!).