The Dragon'S Blue Gem

The Dragon'S Blue Gem
Chapter 35 [ Pelelangan ]



Begitu melewati gerbang, banyak gedung-gedung tinggi yang menjulang ke langit. Hampir tak ada bangunan yang bukan merupakan toko di kota ini. Mulai dari pakaian, senjata, item sihir sampai budak ada di Kota Aranyu.


"Apa yang ingin kamu beli, Aqua?" tanya Elvira.


Tangan kanan dan kiri Aqua di gandeng oleh Elvira dan Elvina agar dia tidak tersesat. Sejujurnya itu sedikit memalukan mengingat usia Aqua sudah 13 tahun.


"Aku mau ke pelelangan. Apa Kak Vira tau dimana tempatnya?" jawab Aqua sedikit malu.


"Ah, pelelangan… Vina dulu sering pergi kesana. Biar dia tunjukkan jalannya."


"Oke… jangan lepaskan tanganku ya. Kalau kamu baru pertama kali kesini, kamu akan mudah sekali tersesat."


Elvira menuntun jalan, dia dengan bergerak dengan lincah memasuki setiap celah kecil. Aqua sampai kesulitan mengikutinya. Mereka akhirnya sampai di sebuah gedung yang tak terlalu mewah. Elvina memberi koin silver pada penjaga gedung itu.


Begitu masuk, bukannya barang atau semacamnya yang ada didalamnya. Melainkan sebuah tangga besar menuju bawah tanah.


"Wahh…" kagum Aqua.


"Gedung ini adalah pintu masuk ke dunia bawah. Pelelangan juga ada di atas sih, tapi biasanya barang-barang langka ada di pelelangan dunia bawah," terang Elvina.


"Ayo masuk!"


Pemandangan kota di atas memang menakjubkan, namun yang di bawah lebih menakjubkan lagi. Sepanjang jalan yang dilewati Aqua, selalu terpampang barang-barang langka dan item sihir tingkat tinggi.


Elvira dan Elvina melepas gandengannya, tak terlalu banyak orang yang mengetahui dunia bawah ini. Jadi asal Aqua tidak pergi sembarangan, dia tidak akan tersesat.


"Aku belum bertanya, tapi apa yang ingin kamu beli? Apa itu tidak bisa didapat di toko biasa?" tanya Elvina.


"Calon guruku memintaku membeli embun kehidupan," jawab Aqua.


"Embun Kehidupan?!!!!"


"Bukankah itu item tingkat Legend? Asal kau tau, itu harganya mahal banget loh!!" kata Elvina spontan.


"Tidak perlu khawatir, dia memberiku uang dalam jumlah banyak untuk mendapatkannya."


"Tetap saja…"


"Kalian berdua! Hentikan itu! Kita sudah sampai di depan pelelangan," timpal Elvira.


"Ah…"


Untuk memasuki pelelangan, bahkan penonton pun harus membayar sebesar 1 koin emas kecil. Ada tiga jenis kursi di pelelangan. Pertama kursi biasa, kedua tinggi, dan ketiga spesial. Kursi biasa untuk penonton dan pembeli biasa. Kursi tinggi untuk para bangsawan dan orang beruang. Kursi spesial untuk orang yang menjual item hebat di pelelangan.


Aqua dan yang lain duduk di kursi biasa. Dia tak mau mengambil perhatian yang tak perlu. Sekarang jam menunjukkan pukul 8 lebih, pelelangan resmi dimulai pukul 9. Hanya dalam waktu kurang dari setengah jam, kursi sudah tak bersisa lagi.


Semua lampu seketika padam. Hanya lampu panggung yang menyala menyorot barang yang diperdagangkan. Seorang pria dengan topeng kelinci muncul di hadapan seluruh orang.


"Tuan-tuan dan Nyonya nyonya! Selamat datang di pelelangan hari ini. Apa kalian sudah mempersiapkan uang untuk membeli atau sekadar menonton sekarang?"


Sorakan demi sorakan terdengar memenuhi ruangan. Semua orang yang ada disana bersemangat untuk membeli barang yang di lelang.


"Baiklah! Tanpa menunggu lama, langsung saja kita saksikan barang pertama!!!!"


Wanita berkostum bunny girl keluar sambil membawa sebuah bantal merah dengan kalung zamrud di atasnya.


"Selera kostum pemilik tempat ini aneh."


"Kalung yang ada disini bukanlah kalung biasa! Kalung ini merupakan item sihir yang ditambahkan sihir pelindung, penyembuh dan anti sihir di dalamnya. Bukan hanya itu! Kalung ini juga bisa menambah stat MP, Vit, Str, dan Agl."


Aqua sedikit tertarik dengan kalung itu. Bukan hanya Aqua, banyak yang sudah menargetkan kalung itu.


"Kalung ini bernama Blaz Necklace. Sebuah item sihir tingkat tinggi! Fungsinya sendiri tak kalah dengan item tingkat Epic. Tanpa menunggu lama, mari kita mulai lelangnya! Mulai dari 200 koin emas!"


"210!!"


"220!!!!"


"250!"


"300!"


"310!"


Perang perebutan kalung sudah dimulai. Semakin lama harganya semakin dan semakin meninggi.


"Untuk ukuran item tingkat tinggi, harganya cukup mahal."


"Baiklah! Karena tak ada penawar yang lebih tinggi, Blaz Necklace terjual seharga 550 koin emas!!!!"


"Mari kita lanjut ke barang berikutnya!!!!"


Item demi item dikeluarkan. Tak ada yang terlalu menarik perhatian Aqua. Walau sebaliknya, Elvina terlihat bersemangat menonton item-item itu di lelang.


"Aku ngantuk. Padahal aku sudah menyiapkan banyak uang, jaga-jaga kalau ada yang aku mau."


"Kita sudah memasuki waktunya item spesial pelelangan semuanya!!! Item-item yang di lelang mulai sekarang adalah item yang tidak akan anda-anda sekalian dapatkan di tempat lain!!!!!"


"Oh, akhirnya…"


"Item spesial pertama!! Tombak Kembar Freyja dan Freyr!!"


"!!!!!"


Aqua, Elvira dan Elvina langsung tersentak melihatnya. Tombak dengan desain estetik berwarna biru keemasan dan biru keperakan itu sangat menarik perhatian mereka.


"Haha… jadi ternyata awalnya tombak kembar itu dijual disini."


Aqua terkesan melihatnya.


"Tombak kembar Freyja dan Freyr adalah tombak yang dipakai Elvira dan Elvina di dalam game! Aku gak nyangka bisa lihat mereka disini."


"Hohoho sepertinya anda semua tertarik melihatnya. Biar saya jelaskan fungsinya dulu. Tombak ini dapat meningkatkan elemen petir seseorang! Cocok untuk penyihir senjata!! Ditambah lagi, banyak fitur-fitur hebat di dalamnya seperti sihir peningkatan, sihir pelindung, regenerasi mana, dan penambahan stat-stat poin. Dan fitur terhebatnya adalah!! Jika sang tombak kembar telah bertemu tuannya, tombak tersebut tidak akan bisa dicuri dan digunakan orang selain tuannya!"


Orang-orang di pelelangan sudah heboh sendiri ingin segera memilikinya.


"Aku tidak akan melepasnya!!!!"


Aqua menoleh ke Elvira dan Elvina, mereka terlihat agak sedih karena tak bisa memilikinya. Walau mereka sangat menginginkannya, mereka tak punya uang untuk membelinya.


"Tombak ini diberikan nama putra dan putri dari dewa laut Njörðr karena kemampuannya. Namun alasan terbesarnya karena tombak ini akan adalah tipe tumbuh! Senjata sihir yang bisa bertambah kuat seiring peningkatan penggunaannya!!!"


"Senjata sihir tingkat Epic!!"


"Baiklah, langsung saja mulai pelelangannya! Dimulai dari 3000 koin emas!!"


"Seperti yang diharapkan, harga permulaannya langsung 3000 koin emas!"


"3500!!!"


"3600!!!"


"3700!!!!"


"3900!!!!"


"4000!!!"


"4050!!!"


Penawaran langsung meroket tinggi. Tak ada mau kalah satu sama lain.


Seorang anak laki-laki tersenyum menyeringai.


"5000!"


Semua pandangan langsung tertuju pada anak itu. Anak laki-laki berambut pirang lemon dari lantai 2 didampingi para pengawalnya.


Pandangan Aqua menajam. Anak laki-laki yang dilihatnya bukan anak bangsawan biasa.


"Pantas saja rasanya semua kebetulan ini terlalu pas. Ketemu Kak Vira dan Vina ditambah tombak kembar Freyja dan Freyr. Jadi kamu ada disini toh… Pangeran Pertama Kekaisaran."


Aqua tersenyum geli.


"Ha~ah… ada calon bajin*an disini. Aku bisa menebak sisanya, dia bertemu dan menyelamatkan si kembar lalu membelikan tombak itu dan dijadikan budak patuh. Menyebalkan!"


"Apa tidak ada yang menawar lebih tinggi lagi? 5000 1kali! 5000 2 kali…"


Tak ada yang menawar lagi, bukan hanya karena mereka tak memiliki uang. Tapi karena kebanyakan orang tahu identitas anak itu dan tak mau melawannya.


"10.000!" ucap Aqua tenang.


"!!!!!!????"


Semua orang diruangan terkejut mendengar jumlah uang sebanyak itu hanya untuk senjata tingkat Epic. Mereka juga kaget karena ada yanv berani melawan Pangeran Kekaisaran.


Wajah Pangeran itu tampak sangat kesal.


"Beraninya dia!! Memangnya siapa dia berani melawanku?!!"


"12.000!!!!" jerit sang pangeran kesal.


Aqua tersenyum santai.


"20.000!"


"!!!"


Tak ada yang berani angkat bicara. Setiap penawaran yang diberikan Aqua selalu jauh lebih tinggi dari sebelumnya. Pangeran semakin kesal, harga dirinya tak mengizinkannya kalah disini.