Princess Briana

Princess Briana
124



Alvin keluar dari kediamannya dan melajukan mobilnya menuju ke kediaman keluarga Guetta dengan perasaan yang sulit diartikan tapi dia sudah bertekad dia harus datang ke rumah keluarga Guetta walaupun yang terjadi selama ini Briana masih melarangnya tapi tekadnya sudah bulat


Sementara Briana yang berada di kediaman ya harap-harap cemas apalagi ponselnya terus bergetar di sakunya "untuk apa kau kau pergi keluar sayang sebaiknya suruh saja pelayan untuk membelikan apa yang kau inginkan Ayah ingin kau duduk bersama ayah di sini." ucap ayah David mengajak putrinya untuk duduk disampingnya


Mau tidak mau Briana menuruti keinginan ayahnya untuk duduk di sampingnya mama Erina langsung meletakkan cemilan dan minuman yang tadi dibuat olehnya untuk suami dan dirinya


"Ayah aku ke kamar dulu ingin mengganti pakaianku ucap Briana mencari alasan agar dapat menghubungi Alvin dia tak ingin kekasihnya tersebut akan berpikir macam-macam dan bisa-bisa akan datang ke rumahnya


Tapi terlambat salah seorang pelayan pengawal datang menghadap "maaf tuan ada seseorang yang mencari nona Briana." ucap pengawal tersebut


Sontak sajak mendengar perkataan pengawal tersebut pengawal Tersebut langsung mendapatkan tatapan tajam dari David sedang mama Erina langsung menatap bingung sedang Briana langsung frustasi dia yakin pasti itu adalah Alvin yang datang untuk mencarinya


"Siapa orang yang malam-malam begini mencari putriku." tanya ayah David tegas


"Dia seorang pria tuan yang mengaku adalah teman nona briana dan sudah janjian dengan nona briana sebelumnya." ucap pengawal tersebut


David menatap horror pada putrinya dia tak menyangka putrinya akan janjian dengan seorang pria tanpa sepengetahuannya "suruh pria itu masuk Aku Ingin bertemu dengannya." ucap David


Sedangkan Briana jangan ditanya dia terus menunduk melihat tangannya senakal-nakalnya Briana dia tak akan berani kepada ayahnya apalagi ayahnya sangat posesif adanya masalah pria


Nampak Brian, Brayen dan Galang yang baru keluar dari kamar mereka karena setelah dari kediaman ayah Deslan Mama Erina menyuruh mereka untuk menginap


Ketiga pria tersebut keluar menuju ruang tengah Brian dan Bryan terkejut melihat adik perempuan mereka yang tertunduk dan wajah ayahnya yang sepertinya sedang jengkel tapi dengan beda dengan wajah ibunya yang sepertinya sedang senang


Tak berselang lama dari arah pintu tampak seorang pria yang cukup bagus penampilannya menurut mereka dan sepertinya seorang yang sangat kaya Galang yang berada di belakang Brayen dan Brian menatap sekilas pria yang kini masuk ke dalam rumah mereka Galang tampak terkejut melihat siapa pria tersebut


Alvin menelan silvanya kasar saat melihat tatapan tajam David serta ada kedua pria kembar yang dia yakin adalah kakak dari Briana pemilik B&B yang berwajah datar kemudian melihat Galang dan seorang wanita paruh baya yang cantik sedang tersenyum padanya yang dia yakini adalah ibu ratu sedangkan sang kekasih nampak tertunduk


Mama Erina melihat pria tersebut dari atas sampai bawah langsung tersenyum sumringah karena melihat penampilan pria tersebut yang menurut mama Erina sangat pas untuk dijadikan menantu Mama Erina bangkit karena semua orang yang terdiam "silahkan duduk anggap saja rumah sendiri." ucap Mama Erina.


Jangan lupa like, komen, vote, dan hadiahnya