Cyrus Online

Cyrus Online
29. Nebula



Suasana di tempat berlangsungnya event dungeon menjadi sangat suram dan ricuh. Clash antara kelompok Archie dengan guild Red Scorpion lah yang menjadi pemicunya, banyak player yang merasa terancam akan hal itu namun ada juga yang mulai bertanya-tanya siapa sosok pria berambut putih yang mampu mengalahkan Marsha hingga tak berdaya dibuatnya.


Bahkan saat ini suasananya malah menjadi lebih riuh akibat mereka melihat orang-orang yang tidak biasa. Di tempat itu terlihat berderet orang - orang yang terlihat gagah, dengan badge berlambang butiran bintang berwarna biru di bahu kiri mereka. Mereka terlihat seperti pasukan khusus di suatu negara yang mempunyai pasukan militer tingkat tinggi.


Namun yang menjadi perhatian para player itu bukanlah pasukan khusus itu, melainkan dua perempuan yang memimpin pasukan itu.


Kedua perempuan itu terlihat sangat menawan di mata para lelaki maupun perempuan yang lain.


"Oi oi oi bukankah itu pasukan guild Nebula? Aku tidak salah lihat kan?"


"Hei itu ketua mereka si Ice Cool Warrior Viola! Dan itu salah satu wakil ketua mereka the schoolars magician Viand!."


"Akh.... Aku berharap bisa menjabat tangan mereka berdua, aku fans setia mereka. Walaupun aku disuruh menyelami lautan api, pasti akan kulakukan"


"Akh... Viola-chan, Viand-chan oppai kalian mantap sekali hehe" (langsung digebukin satu kampung)


Beragam reaksi tercipta ketika para player melihat 2 sosok malaikat itu. Ada yang benar-benar kagum, sebatas kagum, ikut-ikutan kagum, dan adapula yang kagum dengan sesuatu yang sangat menyenangkan di mata seorang pria.


Viand, wakil ketua dari Nebula cabang Re-Estize Empire memang cocok disebut malaikat. Memiliki bola mata dan rambut berwarna biru setenang air, tubuh yang proporsional, dilapisi kulit putih seputih batu giok, serta mempunyai daya tarik yang lumayan di daerah dada, dan jangan lupakan pula wajahnya yang ayu bak putri bangsawan, ditambah dengan hiasan kacamata yang elegan. Laki - laki mana yang tidak berpaling bila melihat dia?


Selain Viand. Di guild Nebula cabang Re-Estize Empire juga memiliki seorang putri yang tak kalah cantiknya.


Viola, seperti namanya ia memiliki rambut dan bola mata berwarna keunguan. Postur tubuhnya lebih tinggi daripada Viand, serta terlihat kedewasaan di wajahnya yang serius membuat daya tariknya naik. Jika dibandingkan dengan Viand, maka tubuh Viola tidak kalah dalam bersaing. Viola seumpama sekuntum Crinum giganteum yang bila mekar akan sangat indah bentuknya.


"Apa mereka mengganggu kaka? Jika benar maka izinkan aku membumi hanguskan mereka semua!" Ucap Viand


Viola menggelengkan kepalanya tanda tidak setuju dengan usulan Viand. "Aku sudah terbiasa dilihat dengan tatapan seperti itu bahkan di dalam guild ini juga ada orang seperti itu dan panggil aku ketua atau komandan" ucap Viola seakan tidak peduli dengan semua itu.


"Baik kakak!" Ucap Viand lagi


"Lebih baik kita segera menemui kelompok itu, jika kita telat satu detik saja maka kemungkinan besar ia akan di ambil oleh guild lain"


"Baik!"


....................


Sementara itu, kelompok Archie saat ini berada di sebuah tempat yang agak sepi dari player. Pemimpin kelompok mereka D. Archie masih belum sadarkan diri sejak ia bertarung dengan Marsha. Hal ini membuat risau teman - temannya karena mereka tidak tahu penyebab kenapa bisa seperti itu. Tidak ada indikasi Archie log out atau disconected, Archie jelas pingsan di dunia CO maupun di dunia nyata.


Selain itu ada juga yang menggangu pikiran mereka sedari tadi. Indikator Archie menjadi se-merah darah. Hal ini dapat membuat player bisa menjadi musuh masyarakat/NPC, jarang mendapat quest dari NPC, hingga ditangkap oleh penjaga dan dipenjara.


Sedikit demi sedikit, perlahan demi perlahan kesadaran Archie mulai kembali. Wajah yang harap-harap cemas, sekarang mulai memudar dari wajah teman-teman Archie. Satu persatu mulai memeluk pria berambut putih itu, jelas ini membuatnya bingung untuk sesaat.


"Uh kak Archie.... Kak Archie jahat sudah bikin Willy cemas" ucap Willy sambil menangis sambil memeluk Archie. Sunny Cloud terlambat sepersekian detik dari Willy hingga ia akhirnya cuma bisa menggigit jarinya sambil menghentakkan kakinya di tanah, ini jelas sweet victory bagi Willy.


Selain Sunny, juga ada seseorang yang agak kesal melihat kejadian itu. Tiba-tiba saja atmosfer di sekitar situ berubah mencekam akibat ulah Archie dengan Willy. Archie mencoba mencari penyebab perubahan atmosfer ini, namun ia mulai meneguk air liurnya ketika melihat Seth dan Sunny yang mulai mengeluarkan aura membunuh yang sangat kuat.


"Edeh, edeh bisakah kau lepaskan pelukanmu Willy kakak jadi sesak nafas dibuatnya"


"Hehehe maaf, habisnya kak Archie sudah bikin kami semua khawatir"


Archie memandangi seluruh temannya dan akhirnya menanyakan kenapa ia bisa ada disana. "Kau sungguh tidak mengingatnya rambut putih? Kau telah membunuh dua puluh anak buah Marsha si pemimpin Red Scorpion! Kau juga hampir membunuh Marsha dengan cara yang sangat mengerikan dan kau lupa akan hal itu semua? Jelas Rick ke Archie.


Archie mencoba mengingat-ingat kejadiannya namun semakin ia mengingat, semakin sakit juga kepalanya. Archie menggelengkan kepalanya tanda benar-benar ia tidak mengingatnya.


"Mengapa kalian ada waktu untuk memikirkan hal itu? Hal itu tidak penting sekarang, yang paling penting adalah kita harus segera masuk ke dungeon itu dan mulai memetakan rencana penaklukan dungeon tingkat hard!"


Melihat Archie yang mulai kembali, teman-temannya pun akhirnya bisa tersenyum kembali dan mulai melupakan hal yang terjadi beberapa saat yang lalu.


Mereka semua kembali mengingat tentang mengapa mereka kesini. Akhirnya mereka semua kembali berjalan ke arah pintu masuk dungeon, namun jalan mereka dihadang oleh sekelompok orang yang memakai badge berlambang butiran bintang.


Seluruh teman-teman Archie mendadak terpaku ditempatnya, apalagi ketika melihat komandan serta wakilnya menghalangi jalan mereka.


Namun hal itu tidak berlaku bagi Archie, ia langsung mengaktifkan skill Air Step dan langsung melesat ke depan ke arah komandan kelompok Nebula.


"Jangan halangi jalanku hiyaaaa!!!"


"Jangan lakukan itu dasar rambut putih-****!"


Peringatan dari Rick hanya didengar oleh Archie namun ia tetap melesat cepat ke arah komandan kelompok Nebula sambil menghunuskan pedangnya.


Sesaat Archie hendak menebas sang komandan kelompok Nebula yang berada sepersekian centi di hadapannya, tiba-tiba sebuah sihir api muncul dan menghantam Archie.


"Sihir Api: Hell Raising! Itu hukuman karena telah berani menyerang kaka-ku!"


Kabooommm......!!!!


"****-Archie!!!!"