Cyrus Online

Cyrus Online
Chapter 192: Yang Tertawa Terakhir



Semenjak hari itu, nama kelompok Ayo Minum Kopi, mulai menapakkan kisah mereka di Calcalas Online.


Yuki, Archie, dan Rick adalah trio pemain yang sedang ramai diperbincangkan oleh para pemain lainnya saat ini karena berbagai pencapaian yang mereka peroleh di Calcalas Online.


Para pemain menyebut mereka bertiga dengan julukan 3 Monster dari Selatan, karena mereka yang memulai petualangan mereka dari arah selatan atau lebih tepatnya Kerajaan Silverland.


Alasan mengapa para pemain lain menyebut mereka dengan 'monster' adalah, karena mereka bertiga benar-benar mencerminkan sosok yang disebut monster itu.


Yuki dengan job Katana Master, Rick dengan job Mighty Guardian, dan Archie dengan job Arcane Ruller yang begitu agung. Kumpulan mereka bertiga bisa-bisa membuat satu kerajaan panik, dan bisa saja mereka bertiga menghancurkan satu kerajaan dengan sangat mudah.


Tetapi bukan dengan cara seperti itu mereka mendapatkan kepopuleran, namun dengan menyelesaikan quest-quest yang sebagian, tidak banyak pemain yang tak akan mampu menyelesaikan quest tersebut. Salah satunya adalah quest membunuh Chimera.


Pada saat itu, memang ada sebuah event yang membuat heboh Calcalas Online. Event itu memiliki satu tujuan, yaitu membunuh Chimera yang sudah meresahkan kerajaan yang ada di bagian barat.


Banyak pemain top yang langsung membuat event raid untuk mengalahkan Chimera itu, dan event itu juga dimanfaatkan oleh guild-guild besar untuk sebagai wadah kompetisi antar guild. Belum lagi reward yang di dapat setelah berhasil mengalahkan Chimera, begitu menggiurkan siapa saja dan ingin segera mungkin untuk menjadi yang pertama mengalahkan monster itu.


Pada saat itu pula Archie, Rick dan Yuki ingin mengikuti raid itu. Mereka bertiga ingin ikut raid yang diadakan oleh Guild 7th Heaven yang diketuai Vayline.


Namun pada saat itu mereka bertiga tidak diizinkan oleh para petinggi guild untuk mengikuti raid, alasannya sederhana yaitu equipment mereka bertiga yang dipandang sebelah mata oleh para anggota 7th Heaven dan juga pemain lain yang ada di sana.


"Hehahaha lihat equipment sampah yang mereka pakai itu! Aku yakin itu tidak akan berharga jika kita jual ke Merchant Sally!"


"Aduh sakit perutku! Jangan bercanda teman. Ini raid untuk mengalahkan Chimera, bukan slime yang berlevel 0"


"Hehehe bukankah itu Yuki? Jadi sekarang kau mengikuti gembel ini? Sepertinya aku salah menilai mu saat itu"


Semua orang menertawakan mereka bertiga, Yuki sudah benar-benar muak dengan tingkah mereka yang tidak tahu apa-apa itu. Ia ingin sekali menyerang orang-orang yang menertawakannya itu, jika saja tidak ada sebuah sistem yang menghalangi para pemain untuk saling berkelahi di dalam kota.


Namun Archie dan Rick bersifat tenang saja menyikapi hal tersebut, Archie bahkan meminta maaf kepada mereka semua atas candaan yang ia buat itu. Lalu ia pun berbalik arah dan meninggalkan orang-orang itu yang masih menertawakan tingkah laku mereka bertiga.


Jika saja mereka semua tahu equipment yang dipakai oleh Archie, Rick dan Yuki itu berada di tingkatan paling atas. Mereka semua pasti akan terdiam, atau tidak mereka semua pasti ingin mencari sebuah kolam lalu mereka celupkan wajah mereka ke dalam kolam itu.


Memang tampilan equipment yang dikenakan oleh mereka bertiga itu terlihat lusuh dan seperti equipment berlevel rendah, berbeda sekali dengan equipment level tinggi yang bisa dibeli dengan mudah yang penuh dengan warna dan terlihat gagah dan indah.


Equipment yang mereka bertiga dapatkan itu adalah equipment khusus, mereka bisa merubah warna dan desain equipment mereka sesuai keinginan mereka sendiri.


Dan karena Archie yang mendesain equipment miliknya dengan sangat simpel dan terlihat lusuh, Rick dan Yuki pun akhirnya mengikuti apa yang dilakukan Archie. Padahal Archie sudah menyuruh mereka mendesain equipment mereka sendiri atas kreativitas mereka sendiri, jika saja mereka berdua tahu bahwa Archie tidak bisa mendesain, mungkin mereka akan menyesali tindakan mereka yang sudah mengikuti Archie.


Equipment spesial yang dimiliki Archie adalah jubah penyihir dan tongkatnya. Archie dengan sederhana saja mewarnai jubahnya dengan warna hitam gelap, serta ia menggunakan tongkat yang cukup pendek dari kebanyakan pemain yang memiliki job Mage.


"Sekarang apa rencanamu Archie? Kita sudah ditolak oleh 7th Heaven"


"Sebenarnya aku sudah tidak yakin bahwa kita bertiga bisa ikut raid yang diadakan oleh Vayline"


"Kalau kau sudah yakin, tapi kenapa kau malah kesana juga? Aku tidak habis pikir denganmu ini, karena kau kita jadi bahan tertawaan mereka" Yuki sedikit kesal dengan sikap Archie yang terlalu menyepelekan masalah itu.


Archie tidak terlalu pusing dengan apa yang terjadi di sana tadi, baginya sulit untuk menjelaskan kepada orang 'pintar' bahwa burung itu tidak bisa terbang.


Yuki pun hanya bisa menggembungkan pipinya karena sikap Archie itu, ia begitu kesal saat ini dan ia ingin sekali kembali ke tempat itu dan menunjukkan kepada mereka semua siapa yang sudah mereka hina tadi.


Sambil terus berjalan dan memikirkan rencana selanjutnya, mereka bertiga terus berjalan tak tahu arah karena pikiran mereka bertiga saat ini saling beradu memutuskan apa yang mereka bertiga akan lakukan saat ini.


Pada saat itulah muncul seorang pemain yang penampilannya seperti kucing, namun ia bisa berdiri tegak. Ia mengenakan sebuah rompi praktis berwarna merah maroon dan membawa dua bilah pedang tipis nan sangat tajam seperti kuku kucing besar.


"Apa kalian bertiga baru saja ditolak raid dari kelompok itu?" Ujarnya sambil menunjuk ke arah kerumunan orang dari guild 7th Heaven.


"Ah itu benar sekali, hari yang sangat buruk teman"


"Ah jadi seperti itu kah? Rupanya kita satu nasib, perkenalkan namaku Toyger"


"Aku Archie, ini Rick dan Samurai di sana namanya Yuki"


Mereka lalu saling berkenalan satu sama lain, lalu mereka juga membahas hal tentang event raid Chimera itu.


Archie, Rick dan Yuki langsung terkejut setelah mengetahui orang yang bernama Toyger ini juga memiliki level tertinggi di Calcalas Online yaitu 90. Selain berlevel 90, Toyger juga memiliki job yang spesial sekali yaitu Blade Dancer.


Mengetahui hal tersebut langsung membuat Archie tersenyum puas, namun mereka bertiga melihat senyuman Archie itu seperti senyuman para penjahat yang memiliki suatu siasat kejam untuk mengalahkan halangan terbesarnya.


Archie lalu menjelaskan rencananya kepada mereka semua dengan sangat berapi-api, setelah mereka semua mendengar hal nekat yang ingin Archie lakukan, mereka semua langsung terkejut dan secara tak sadar menahan nafas mereka karena saking terkejutnya.


"Kau tidak bercanda kan? Apakah kita berempat bisa mengalahkan Chimera itu?"


"Kapten?" Toyger sedikit keheranan setelah Archie memanggilnya kapten.


"Oh jadi seperti itu kah? Aku ingin mendengar apa rencanamu!" tiba-tiba suara yang asing terdengar oleh mereka berempat.


Mereka langsung berbalik badan dan melihat ada sesosok orang yang tengah memperhatikan percakapan mereka berempat tanpa mereka sadari.


Sosok itu bertubuh besar dan tinggi bagai gunung, ia memiliki tatapan mata yang tajam bagai elang, dengan bola mata yang indah seperti permata ruby.


Sosok itu mengenakan armor berat yang sangat lengkap, namun ia bukan pengguna pedang satu tangan ataupun pedang besar. Ia pengguna tombak, setiap ia berjalan maka akan terasa aura yang begitu kuat dari dalam tubuhnya seolah-olah ia benar-benar ditakdirkan sebagai kesatria tombak.


"Perkenalkan namaku Zhao, aku seorang Spears Knight yang memiliki level 83! Izinkan aku bergabung dengan kelompok kalian!" ucapnya dengan suara yang yang agak keras karena ia sedikit berteriak dan bersemangat.


"Pengguna tombak level 83! Tepat sekali dengan apa yang ku cari. Namamu Zhao kan? Aku D. Archie panggil saja Archie, dan mereka ini Yuki, Rick dan juga kapten Toyger"


"Kenapa kau terus memanggilku kapten?"


......................


Hari dilaksanakannya raid pun tiba, semua pemain tengah mempersiapkan hal terakhir sebelum berangkat ke sarang Chimera yang sudah meresahkan itu.


Tak lupa juga kelompok party Ayo Minum Kopi. Mereka berlima saat ini sudah berada tepat di depan pintu masuk tempat keberadaan monster Chimera itu. Ya, semenjak mereka bertemu saat itu, mereka juga terus berjalan untuk sampai kesini dan pada akhirnya mereka pun sampai duluan daripada pemain lainnya.


Untuk sampai ke tempat itu juga tak terlalu susah. Tim pengembang game sudah mempersiapkan sebuah portal yang bisa mempersingkat perjalanan untuk sampai ke tempat Chimera itu bersemayam.


Para pemain cukup hanya keluar dari kota dan menuju gerbang portal yang ada di luar kota, ketika mereka memasuki gerbang portal dan mengaktifkan batu teleportasi yang mereka miliki, mereka semua akan otomatis berada di depan pintu gerbang sarang Chimera.


"Kalian sudah siap kan? Jika kalian mengikuti rencana ku ini kalian pasti akan berhasil!"


Tanpa berpikir panjang lagi, mereka semua lalu membuka pintu gerbang masuk ke dalam sarang Chimera itu.


Di dalam sana begitu gelap dan dingin, seakan hawa yang ada di dalam situ bisa membunuh mereka kapan saja. Lalu tiba-tiba seluruh lilin yang ada di dalam ruangan tersebut mulai menyala, membuat seisi ruangan kini menjadi lebih terang.


Dan ditengah-tengah ruangan itu, sudah ada Chimera yang sedang menunggu siapa saja yang hendak menganggu tidurnya itu. Dengan tatapan yang tak senang, Chimera memandangi kehadiran Archie dan yang lainnya.


Chimera langsung memberikan sebuah serangan area, namun hal itu sudah diperkirakan dengan sangat tepat oleh Archie sehingga ia dan teman-temannya mampu menghindari kerusakan yang parah karena serangan area itu.


Setelah mengeluarkan serangan area itu, Chimera seperti sedikit kehilangan kendali. Ia jadi menyerang secara acak dan semua serangannya sangat tidak beraturan.


Dan itu dimanfaatkan oleh Archie, ia langsung menyuruh Rick untuk memancing perhatian Chimera agar terus menyerang dirinya dengan menggunakan skill Watch Me.


Setelah perhatian Chimera itu tertuju kepada Rick saja, giliran Yuki, Zhao dan Toyger yang menyerangnya habis-habisan. Semua serangan yang mereka lancarkan itu, sangat berdampak untuk Chimera. Output serangan yang dihasilkan oleh mereka bertiga begitu mengerikan, belum lagi ditambah efek skill milik Archie yaitu Haste dan juga Force yang bisa menambahkan kecepatan serangan dan juga menambahkan damage serangan sebanyak 35%.


Dan dalam 10 menit Chimera sudah memasuki mode rage, alias mode dimana Chimera sudah hampir kalah dan status yang dimiliki oleh monster itu meningkat semuanya. Dalam mode ini, Chimera bisa saja membuat semua party raid menjadi pasta daging dalam hitungan detik.


Namun hal itulah yang ditunggu-tunggu oleh Archie. Ia sudah tidak sabar menantikan mode rage milik monster itu, ia memiliki sebuah trik yang sangat menguntungkannya saat ini.


"Seberapapun besarnya statusmu, tetapi dengan sihir ku ini semuanya hanyalah ampas! Dispellere!"


Seketika karena skill yang Archie arahkan ke Chimera itu, semua status yang dimiliki oleh monster itu langsung lenyap seketika. Kini Chimera itu tak lebih seperti seekor singa yang sudah hampir kalah dan menunggu ajalnya saja.


Tak habis pikir mereka semua dengan apa yang baru saja Archie lakukan itu, semua hal yang telah mereka lalui itu pun juga sama persis dengan apa yang sudah ia siapkan dari awal.


Rick, Toyger, Yuki dan Zhao benar-benar beruntung dan bersyukur bertemu dan membuat sebuah pertemanan dengan sosok penyihir berambut putih perak yang bernama Archie itu. Mereka semua yakin, Archie adalah orang terhebat yang pernah mereka temui saat ini.


Setelah semua status yang dimiliki oleh Chimera itu dihilangkan oleh Archie, mereka pun langsung bergerak untuk menghabisi nyawa Chimera itu.


Dengan dibantu oleh Archie dari arah belakang mereka, mereka semua akhirnya berhasil mengalahkan Chimera itu dengan cukup mudah. Mereka semua hanya perlu waktu 15 menit untuk mengalahkan Chimera itu.


Lalu sebuah pengumuman pun bergema dan membuat heboh seisi Calcalas Online. Nama Ayo Minum Kopi tiba-tiba terdengar keseluruh daratan yang ada di Calcalas Online, karena mereka lah yang berhasil mengalahkan Chimera itu untuk yang pertama kali dan yang terakhir kali. Dan catatan waktu mereka torehkan juga meninggalkan sebuah pertanyaan yang menimbulkan perdebatan semua pemain, pemain mana yang mampu mengalahkan bos raid dalam waktu belasan menit saja? Itulah pertanyaan mereka semua.


Hampir semua orang bertanya-tanya siapa pemain dengan nama Party Ayo Minum Kopi itu, namun tidak bagi Vayline dan orang-orangnya yang hendak melakukan bos raid Chimera.


Mereka semua datang bertepatan saat Archie dan yang lainnya tengah sibuk menghabisi Chimera. Mereka semua lalu terkejut setelah mereka melihat 5 orang yang mereka tertawakan di awal itu, kini mampu mengalahkan Chimera yang sangat kuat itu hanya hitungan menit saja.


Kini mereka bertanya-tanya apakah Chimera itu terlalu lemah, ataukah ada kesalahan yang dilakukan oleh sistem di dalam game. Namun semua pertanyaan mereka itu sepertinya tak ada artinya sama sekali, karena tepat di depan mata mereka semua sudah ada fakta yang tidak bisa dibantah sama sekali.


Kini Archie dan yang lainnya sedang tertawa bersama-sama setelah mereka berhasil mengalahkan Chimera itu. Mereka tertawa bukan karena menanti reward yang akan mereka dapatkan, tetapi mereka tertawa karena mereka sangat menikmati waktu yang mereka habiskan bersama-sama saat melawan Chimera.


Setelah kejadian itulah nama Ayo Minum Kopi langsung terkenal dimana-mana, dan semenjak itu juga mereka terus menorehkan sejarah mereka di dalam Calcalas Online. Berawal dari lima orang yang buangan, lalu terus bertambah hingga menjadi 10 orang legenda yang sangat disegani dan dikagumi para pemain Calcalas Online.