
"Tenanglah, Boy, sebentar lagi kita akan bertemu dengan Daddy." Ucap Queen lembut pada putranya.
Seolah mengerti maksud ucapan Queen, Boy pun tak lagi merengek dan duduk dengan tenang di atas ranjang.
Di lantai bawah rumah, Papa Adam, Mama Lita dan kerabat mereka nampak menyambut kedatangan Kevin dan keluarganya. Papa Adam dan Mama Lita mempersilahkan Kevin dan keluarganya untuk duduk di kursi yang sudah disediakan.
"Dimana mempelai wanitanya?" tanya seorang pria yang berprofesi sebagai penghulu.
"Mempelai wanitanya masih berada di dalam kamar, Pak." Jawab Mama Lita.
"Berhuhung mempelai prianya sudah datang, maka mempelai wanitanya sudah bisa dibawa duduk di sini." Ucap penghulu.
Mama Lita mengangguk paham lalu meminta keponakannya membawa Queen yang masih berada di dalam kamarnya untuk turun ke lantai bawah.
***
"Ayo Queen, kita turun." Ajak Naina setelah sepupu Queen memberitahu Queen diminta untuk turun ke bawah.
Queen mengangguk seraya tersenyum pada Naina. Ia pun bangkit dari duduknya lalu berjalan perlahan keluar dari dalam kamar dengan diiringi Naina dan Riri. Sedangkan sepupu Queen bertugas menggengdong Boy.
Saat tengah menuruni anak tangga, pandangan semua orang yang berada di lantai bawah langsung tertuju pada Queen yang nampak sangat cantik hari itu. Kevin yang turut memperhatikan Queen pun dibuat terpesona dengan kecantikan wanitanya itu.
Setelah sampai di lantai bawah, Naina dan Riri menuntun Queen untuk duduk di kursi yang bersebelahan dengan Kevin. Kevin memandang Queen yang duduk di sebelahnya saat ini dengan tatapan penuh cinta. "Kau sangat cantik hari ini, Queen." Ucap Kevin pelan pada Queen.
Queen tersenyum dengan wajah yang mulai merona mendengar pujian dari Kevin. Tak berselang lama, pembawa acara pun memulai acara akad nikah pagi itu. Sebelum memulai akad nikah, Queen dan Kevin dipertanyakan tentang kesediaan mereka untuk menikah dan diminta untuk meminta maaf dan restu pada kedua orang tua mereka lebih dulu.
Permintaan maaf kepada kedua orang tua membuat Queen tak kuasa menahan air matanya karena untuk yang kedua kalinya ia meminta maaf dan meminta restu pada Mama Lita dan Papa Adam untuk menikah dengan Kevin.
Setelah saling meminta maaf dan restu, Kevin dan Queen pun diminta untuk duduk kembali di posisi semula. Papa Adam yang bertugas sebagai wali nikah Queen pun telah duduk di depan Kevin dan di sebelah penghulu. Sampai-lah mereka di puncak acara akad dimana Papa Adam dan Kevin diminta untuk berjabat tangan untuk mengucapkan akad pagi itu.
Dan hanya dalam satu tarikan nafas tanpa ada pengulangan, Kevin berhasil menjadikan Queen kembali menjadi istrinya. Suasana haru pun mulai menyelimuti keluarga Queen dan Kevin saat kata sah terdengar nyaring di telinga masing-masing.
"Queenara... akhirnya kau kembali menjadi istri Kevin, Nak. Mama harap kau akan bahagia selamanya bersama Kevin dan anak-anak kalian kelak." Gumam Mama Lita sambil mengusap kedua pipinya yang basah dengan tisu di tangannya.
"Hua..." si kecil Zeline, Ziko dan Boy pun turut menangis melihat Naina dan yang lainnya tengah menangis melihat pada Kevin dan Queen.
"Mommy..." Boy menangis dengan kencang di dalam pelukan sepupu Queen meminta Queen menghampirinya.
Queen pun hanya bisa tersenyum pada putranya tanpa menghampirinya karena ia harus lebih dulu menandatangani surat nikah dan berkas yang lainnya. Setelah menandatangani surat nikah dan lainnya serat berfoto menunjukkan buku nikah masing-masing di hadapan kamera, Queen meminta sepupunya untuk membawa Boy pada mereka.
"Hua... Mommy... Daddy..." tangan mungil Boy langsung terulur meminta digendong oleh Queen. Karena melihat Queen sulit untuk menggendong Boy, Kevin pun mengambil alih untuk menggendong putranya itu.
"Jangan menangis, sayang... sekarang Mom dan Daddy sudah kembali menikah dan untuk selanjutnya kita akan terus bersama tanpa ada yang bisa memisahkan kita lagi." Ucap Kevin sambil berkaca-kaca menatap putranya.
***
Lanjut? Jangan lupa berikan vote, like, gift dan komennya dulu, ya.
Sambil menunggu Queenara update, silahkan mampir di novel shay yang lagi on going juga berjudul Kita Harus Menikah!🖤
Dan jangan lupa follow IG shy @shy1210_ untuk mengetahui informasi update.