The Power Of Ice Girl

The Power Of Ice Girl
BAB 156 PERSAMI 12 "Broken Heart"



"Ya sudah tidurlah,aku menungguimu,dan tak akan mematikan lampunya."Ujar Rion pada adik kesayangannya itu.


"Aku tidak mau kalau ruanganya gelap,dan aku sangat takut."Ucap Ariana dengan sangat manja kepada kakaknya.


"Iya,aku akan menunggumu tidurlah."Ujar Rion pada Ariana ini,agar tidur dan Rion duduk di samping Ariana saat ini.


"Kak,kenapa kau selalu pergi ke diskotik?,dan tak pulang-pulang?"Tanya Ariana pada Rion dengan penasaran.Saat ini Ariana yang cantik memandang wajah kakak laki-lakinya dengan penuh perasaan.


"Ehm,karena kakak sedang menemani pria yang sedang kesepian,dan tak tahu arah."


Jawab Rion pada adik kesayangannya itu,


sambil tersenyum sangat manis sekali,ada lesung pipit di sudut pipi Rion.


"Ehm,lantas berandal itu apakah akan terus seperti itu?,dan membuatku kesepian."Kata Ariana pada Rion kakaknya.


"Tidak,kakak kan pria jadi tak bisa di rumah saja,berbeda denganmu."Ucap Rion kepada Ariana sambil tersenyum penuh makna.


"Ehm,kalau begitu aku akan berubah menjadi pria juga,agar bisa keluar bersama kakak."


Ucap Ariana sangat polos tersenyum saat itu.


"Tidak bisalah dasar gadis ini,tidurlah kau kan besok libur kau boleh bangun kesiangan."


Ucap Rion pada Ariana adiknya,namun Ariana masih belum mau tidur.


"Benarkah,besok pergi ke taman kak, ayo kita


jalan-jalan ya."Ucap Ariana pada Rion sambil nyengir.


"Kau ini,iya kita jalan-jalan besok ya."Ucap Rion pada adik kesayangannya itu sambil tersenyum sangat hangat,seperti senyuman kakak-kakak pria lainnya yang ada di seluruh penjuru dunia pada adik perempuannya.


Terlihat perlahan-lahan mata Ariana tertutup, karena dia terbiasa hidup berdua dengan kakaknya,maka Ariana pun selalu tertidur di temani oleh Rion.


Dan Rion adalah sosok kakak yang selalu ada buat adiknya itu,terlepas dari sebuah kata berandalan yang melekat erat pada dirinya.


Berandalan adalah title untuk para lelaki yang selalu berbuat seenaknya tak mau mengalah sama sekali,juga tak mau yang namanya memahami perasaan orang lain.


Dan Rion menatap wajah adiknya,yang sudah terlelap di buai mimpi,sangat manis sekali polos ,Ariana memegang jari-jemari Rion agar ia tidak di tinggal kakaknya saat ia tertidur.


Sangat manis hubungan kakak beradik ini,


yang satu bertanggung jawab, dan yang satu selalu setia dan sabar menunggu kakaknya pulang.


Hubungan ini memang rasanya hanya seperti isapan jari belaka,namun hal ini sangat amat berharga,lebih berharga dari gumpalan emas yang ada di seluruh dunia .


Layaknya recorder dan tontonan film kita di televisi,yang bisa kita ulang seenaknya kita sendiri .


Rion terdiam sejenak,dan dalam hatinya ia pun mulai buka suara.


"Dasar gadis manja,dan kenapa tak pernah mau tidur sendirian?,jadi aku tergopoh-gopoh untuk menemuimu adik manjaku."Ucap Rion dalam hati kecilnya saat ini sambil tersipu tersenyum memandang wajah Ariana yang cantik jelita dan manis itu.


Genggaman Ariana pun lepas dari jari-jemari Rion yang besar itu,tandanya bahwa adiknya sudah pulas sepenuhnya,dan terlelap di buai mimpi yang sangat indah.


Rion pun mulai berdiri dan melihat adiknya kemudian memastikan lagi dia takut kalau adiknya itu akan terbangun.


Kemudian lampu kamar Ariana di matikan di ganti lampu tidur,agar Ariana nyaman saat tidur dalam buaian mimpinya.


Rion menutup pintu kamarnya dengan sangat pelan,malah pueeeelan sekali agar Ariana tak terkejut dengan suara pintu,yang dia tutup .


Rion pun masuk kedalam kamarnya lalu dia merebahkan badanya,yang besar di samping sahabatnya bernama Andromeda,Rion pun menatap langit-langit kamarnya saat ini dan dia pun berusaha keras,untuk menutup dan juga memejamkan matanya,yang sedang tak mau mengatup sama sekali.


Rion pun berfikir apa yang harus dilakukan jika ia tak dapat tidur.


Maka ia memutuskan untuk membayangkan bintang-bintang bertaburan dengan acak di atas langit yang menghampar seperti karpet permadani di dunia sebuah dongeng yang bernama Alladin.



Ini adalah bintang-bintang yang ada di benak dari Rion,ini adalah Rasi bintang Orion yang sangat bersinar terang mempunyai arah,dan juga membantu banyak orang khususnya dari masyarakat Indonesia kita untuk masa tanam.


Dan musik klasik pun lamat-lamat terdengar sangat merdu sekali,di telinga Rion saat ini Sleep away dari BOB ACRI nadanya yang sangat lembut itu mampu membuat semua orang akan menutup matanya,dengan cepat.


Karena lagu didedikasikan untuk semuanya para pecinta musik agar tidurnya nyaman,dan juga bisa untuk obat bius sangat mujarab bagi pendengarnya. Musik juga adalah salah satu obat penenang bagi perasaan kita, dan juga bisa memberi efek tenang, batin kita akan merasa di terapi oleh musik tak itu saja musik bisa menghipnotis para pendengar,dari kacau bisa menjadi tenang, dan sedih juga berubah menjadi bahagia. Seperti alat yang bermanfaat untuk merubah mood perasaan kita agar lebih baik lagi, tak kacau lagi, dan menyulap, menyihir, agar bisa sesuai yang kita harapkan.


Rion pun tidur di sebelah sahabatnya saat ini, dan mereka berdua sangat terlelap,satu sama lainnya bermimpi indah dengan mimpi yang berbeda, setelah mereka beberapa jam yang lalu menenggak hal yang sangat tidak baik untuk kesehatan mereka.


walau begitu mereka tetap saja sangat sering kali melakukan hal seperti itu, tanpa berpikir panjang karena mereka merasa hidup masih sangat panjang maka, bebas bisa melakukan apa saja yang mereka kehendaki.Tak ada bisa melarang mereka . Namun mereka saat ini butuhk waktu ruang untuk berhenti sejenak.


Mereka berdua juga membutuhkan istirahat dan menyandarkan tubuh mereka,yang sudah penat dengan kegiatan yang melelahkan itu.


Sangat akrab,seperti Planet-planet saat ini di Angkasa mereka menjalin silahturahmi satu sama lain antara gugusan bintang,planet dan serta berbagai galaksi rapi,berpendar indah dan sangat fantastis bukan.


Inilah alasan dari author untuk membahas para Galaksi bersama bintang-bintangnya.


Mereka bagiku karya seni ciptaan Yang Maha Kuasa Sang Pemilik Langit dan Bumi beserta Isinya, apalah kita manusia ini yang hanyalah sebuah makhluk kecil dan berada di sebuah kontrakan yang bernama Bumi.


Bersambung....


Tetap stay ya para reader karena bab demi bab akan saling berkesinambungan satu sama lain,jadi harus bersabar tak ada yang akan lepas satu katapun Saranghae 😍❤