
Hendrik di suruh oleh tuan mudanya untuk ijin bahwa aku malam ini menginap di rumah tuan Andromeda,karena jika ia menghubungi Bibiku mungkin tak akan di ijinkan.
Karena Andromeda akan berusaha sesopan mungkin pada Bibi maka membuat dia sedikit terharu mengijinkan menginap lagi di rumah tuan muda yang tak punya tata tertib.
Berkarakter abstrak serta amburadul,namun dia tak memberi tahu Bibiku kalau aku sedang terluka.
Pagi ini aku terbangun dari tidur lelap seraya merasakan kenyamanan sebagai seorang tuan putri dari keluarga konglomerat.
Aku menuruni tangga, dan menyisir rumah Andromeda yang sangat megah dan mewah ini,karena Rion menawarkan dirinya untuk menggantikanku menjadi Ketua OSIS .
Maka untuk hari ini aku bisa lepas dan bebas bersantai dan melakukan apa saja yang ingin aku lakukan.
Aku pun berhenti di bawah pohon orange ini, yang pernah aku ceritakan mirip siluet jika ia terkena sinar mentari yang mulai menyembul seraya memancarkan cahayanya yang hangat itu. Pohon ini bernama Maple. Tinggi tegak cantik bewarna orange, kenapa aku pernah bilang seperti siluet, saat berada di jendela aku merasa melihat lukisan alam yang timbul hidup ,di dalam bingkai kaca jendela, pohon yang terkena cahaya sang mentari ini makin indah dan cantik di pagi hari, warna daunnya dari warna merah gradasi orange, dan agak kekuningan ini memberi kesan elegan, dan juga memberi semangat di pelupuk mata kita
Bak dalam lukisan pohon ini sangatlah elegan seperti seorang nona yang hidup di dalam keluarga konglomerat.
Anggun,cantik,manis, indah,bersahaja,dan aku sangat menyukainya.
Aku pun mengamati pohon ini bagiku adalah seni yang secara langsung di ciptakan sang Penguasa Langit dan Bumi sangat memukau.
Walaupun aku tahu ini bukanlah rumahku dan aku sangat tahu posisiku saat ini,namun tidak apa-apa jika aku menikmati ini layaknya aku adalah seorang Putri sungguhan yang berada di Negeri dongeng tersebut.
Aku pun duduk menikmati suasana pagi ini dengan nyaman,rileks,aman dan damai.
Karena Rion merelakan dirinya menggantikan diriku hanya untuk hari ini,maka aku senang tanpa harus berjibaku dengan aktivitas yang sangat penat mulai pagi hingga malam.
Maka hari ini kuputuskan untuk merilekskan tubuhku yang penuh luka lebam ini, karena pertempuran dengan para preman kemarin.
"Ya Tuhan aku sangat berterimakasih dan aku menikmatinya,"ucapku namun dalam hati ini.
Melihat suasana pagi di taman Andromeda ini seperti surga bagiku,karena damai,sejuk
semilir angin menerpa tiap helaian rambutku yang belum kusisir,karena saat aku terbangun tadi langsung menuju tempat yang seperti surga ini.
Warna pohon jingga ini aku sangat amat suka kontras,perpaduan antara warna merah dan sedikit kuning.
Kalau dalam dunia nyata aku kira itu adalah warna karakter Andromeda dan juga ,karakter Anggara,mereka jika di padu padankan akan berubah menjadi warna jingga yang kontras itu.
Jika di lihat dengan baik warna jingga adalah warna cerah dengan karakter sangat kontras serta memberikan efek kuat,ceria,mencairkan suasana,sangat aktive,membuat kita yang melihatnya sedikit semangat.
Bukankah seperti sari jus jeruk warna orange yang penuh dengan vitamin c yang membuat kita akan pulih normal seketika meminumnya
Aku tersenyum mengingat ulah berandal yang bernama Andromeda dan Anggara,aku tahu sekarang kenapa mereka sangat dekat .
Memerankan karakter masing-masing,yang satu menjadi tuanya,yang satu pesuruh dan mata-matanya.
Vitamin C atau Asam Askorbat ini adalah salah satu kandungan(Ascorbid acid) vitamin yang diperlukan tubuh untuk mencegah dan mengatasi penyakit skorbut atau scurvy.
Selain itu vitamin C memiliki efek anti oksidan yang dapat membantu tubuh melawan radikal bebas,vitamin C berperan penting berbagai proses yang terjadi dalam tubuh.
protein, juga neurotransmiter, meningkatkan penyerapan zat besi.
Makanan yang mengandung vitamin C,seperti jeruk,kiwi,cabai,tomat,strobery,dan bayam.
Aku rasa dia itu sedang terlelap tidur karena semalaman berdiri mematung di dekat kulkas pendinginnya,mengompres lidahnya dengan es batu agar tidak melepuh.
Aku sudah tahu paham karena akan menjadi efek jerah untuk sementara waktu agar bisa cobra dari mulutnya itu tak menyembur lagi kemana-mana.
Serta aku ingin dia belajar mengontrol emosi yang meluap-luap saat bertemu dengan orang lain.Aku berharap penyakit cepat sembuh dan menjadi pria normal seperti yang lainnya.
Kau tahu para reader tentunya,aku sangat suka dengan warna karena warna membuat dunia ini terasa lebih bewarna-warni.
Jika tidak ada warna ini apakah yang terjadi dalam hidup kita?,karena warna itu ada dalam posisi mereka masing-masing dia berperan dan menjalankan tugasnya sesuai karakter warna mereka.
Menjalani hidup seperti layaknya manusia walaupun terkadang warna-warni itu saling berlainan, atau bertolak belakang satu sama lainya. Warna itu sendiri menjadi seni yang sangat indah dalam kehidupan nyata. Lebih mendominasi memberikan ciri khasnya pada tiap macam warna yang sudah ada .
Seperti karakter warna orange ini juga selain kontras, dia memberi efek membangkitkan suasana agar lebih semarak, dan memberikan sedikit motivasi agar bangkit dari kemalasan.
🍁🍁🍁🍁🍁
Di sisi lain sekarang Rion telah membantuku secara ikhlas dan tak di pungut biaya sama sekali, dia menawarkan kemampuanya untuk menggantikan aku sebagai Ketua OSIS satu hari saja,sebagai cadangan karena dia tahu,
Aku sedang sakit dia juga menghawatirkanku.
Walaupun aku sedang di rumah Andromeda dia tak masalah.Karena dengan karakter Rion yang pandiam,introvert sangat bertanggung jawab.
Pastinya dia akan bisa mengatur semua kegiatan OSIS hari ini.
Karena jadwal hari ini PBB atau Pasukan Baris Berbaris.
Nampak semua siswa baru berbaris dengan rapi di dalam lapangan,mereka itu berusaha keras untuk menjalani MOS tahun ini dengan tertib dan penuh khikmad.Rion berdiri tegap di depan memberikan contoh kepada murid yang lainnya.
Semua Anggota OSIS nampaknya sangat heran juga antusias.
Kenapa Ketua OSIS hanya dalam semalam sudah berganti menjadi seorang pria.
Memang harusnya mereka bertanya,namun Rion tak menghiraukan sama sekali dan tetap fokus menggantikanku hari ini.
Dia nampaknya berbeda seperti biasanya,aku kira dia akan kewalahan,ternyata dia sangat mahir dalam memimpin, mengatur strategi dalam menyelesaikan tema MOS hari ini.
Beberapa jam kemudian.Semua murid itu nampak beristirahat karena kelelahan,serta sudah baris selama berjam-jam.
Mereka berhambur duduk dan ada yang pergi ke kantin untuk membeli minuman dingin.
Ada juga yang yang berteduh dibawah pohon beringin spot kesukaanku.
Bersambung....