
"Huff ... huff ... huff ... benar-benar menyebalkan, untuk menempuh level jonin saja butuh puluhan ribu poin pengalaman. Rese, menyebalkan, kepang boak!"
Akira mengumpat dan meracau tidak jelas dengan wajah yang penuh kekesalan, karena untuk menaikan ke level jonin 1 saja, masih butuh 953,250 poin pengalaman.
Berarti banyak hewan buas yang harus Akira bunuh, hutan Kuboshiri bagian dalam saja selama 6 hari 6 malam sudah rata dengan tanah, akibat pertarungan Akira dengan 1000 okina hebi. Sudah tidak ada lagi hewan buas yang tersisa di hutan Kuboshiri bagian dalam, karena memang hutan bagian dalam Kuboshiri hanya dihuni oleh para ular besar.
"Ryujin buka semua kotak perak!" titah Akira yang ingin mencoba peruntungan hadiah di dalam kotak perak.
[Siap host. Membuka 4 kotak perak]
[Selamat host mendapatkan 100.000 poin pengalaman]
"Mantap! Benar-benar jackpot!" Akira menatap monitor biru di depannya dengan mata yang berbinar-binar.
[Selamat host mendapatkan 1000 ryo pengalaman]
[Selamat host mendapatkan 10.000 poin pengalaman]
[Selamat host mendapatkan 1000 poin pengalaman]
[Selamat host mendapatkan 1000 poin shuriken]
[Selamat host mendapatkan 100 poin kunai]
[Selamat host mendapatkan underwear Miyabi]
[Selamat host mendapatkan buku bingo shinobi pelarian]
[Selamat host berhasil mendapatkan kartu dewa experience]
[Selamat host telah naik level dari level chunin 6 ke chunin 7 dan mendapatkan kotak perak. Untuk naik ke level chunin 8 dibutuhkan 77.250 poin pengalaman]
[System akan memulai penyatuan buku binggo pada menu sistem, di mulai 3... 2... 1...]
[0%]
[20%]
[40%]
[60%]
[80%]
[100%]
[Penyatuan berhasil, sistem akan memberitahu jika ada ninja pelarian yang harus ditangkap atau dibunuh dalam radius 1 km]
[Setiap ninja pelarian yang berhasil dibunuh atau ditangkap, host akan mendapatkan poin pengalaman tergantung tingkat buronannya. Rank E : 100 poin, Rank D : 1000 poin, Rank C : 5000 poin, Rank B : 10.000 poin, Rank A : 15.000 poin, Rank S : 25.000 poin, Rank SS : 50.000, Rank SS+ : 100.000, Rank SSS : 500.000]
[Kartu dewa experience adalah kartu yang bisa digunakan oleh host untuk mendapatkan poin pengalaman selama 7 hari, 1 detik host berhak mendapatkan 5 poin pengalaman]
"Ryujin gunakan kartu dewa experience!"
[Baik host. Berhasil menggunakan kartu dewa experience, poin pengalaman akan diakumulasi dan ditambahkan dalam status sistem setiap 24 jam]
***
Kediaman klan Yuki, kantor pemimpin klan Yuki.
"Hahahaha, mati kau Akira, hahahaha!" Hiro tertawa jahat sambil menyeruput secangkir teh hijau di meja kerjanya. "Kamu memang menyelamatkan, putri yang tak becus itu. Tapi Aina hanyalah sampah dan aib klan Yuki, itu akibatnya jika menolak kerja sama dengan klan Yuki."
Tok!
Tok!
Tok!
Salah satu anggota klan Yuki tiba-tiba mengetuk pintu, "Permisi Hiro sama! Hiyoshi dari kesatuan jonin ingin bertemu dengan anda membawa surat dari Mizukage!" kata Saykoji.
"Ya silahkan masuk!" sahut Hiro. "Ada apa Mizukage Kagura mengirimi surat tidak seperti biasanya."
Hiyoshi, bersama 2 orang anbu Kirigakure masuk ke dalam ruangan Hiro, diluar kediaman klan para Jonin dan anbu sudah mengepung wilayah kediaman klan Yuki.
Setelah mendapatkan informasi dari Nagashi dan penjelasan detail Hiyoshi dan beberapa bukti yang telah dikumpulkan Hiyoshi, bahwa klan Yuki terutama Hiro Yuki terlibat dalam insiden kristal bening, pemusnahan masal klan Yuga di Kirigakure.
"Hahaha, jangan bercanda! Mana mungkin klan Yuki melakukannya, hahahaha!" Hiro bangkit dari tempat duduknya sambil tertawa terbahak-bahak, mencoba mengalihkan perhatian dan tidak gugup untuk menyangkal tuduhan Hiyoshi. "Apa buktinya jika klan Yuki yang melakukannya? Sebelumnya hubungan klan Yuga dan klan Yuki sangat baik, mana mungkin kami tega melakukannya."
"Percuma saja Hiro sama menyangkal, Kirigakure sudah menemukan buktinya. Intinya kalian semua harus ikut kami mempertanggungjawabkan perbuatan kalian, jika menolak maka cara kasar kami tempuh."
Hiyoshi yang sudah geram dan semakin geram, setelah mendengar Hiro terus menyangkali perbuatannya, merapal segel tangan.
Swuung!
Swush!
"Shakuton : Rasengan!" Hiyoshi membentuk rasengan dengan mencampurkan atribut elemen hangus dari kombinasi elemen api dan elemen api. Rasengan yang dibuat Hiyoshi berwarna biru pekat dengan putaran 8 bilah shuriken dan bunyinya sangat mendesis. Ruangan Hiro pun perlahan terbakar karena terkena efek panas yang luar biasa dari rasengan Hiyoshi. "Kirigakure tidak akan mentolerir pengkhianat! Menyerah atau mati?!"
"Sungguh bercanda! Kalian pikir bisa pulang dengan selamat setelah masuk wilayah klan Yuki. Shoton : Suisho meikyu no jutsu!"
Grag!
Grag!
Grag!
Dari dalam permukaan tanah, muncul kubah labirin yang sangat besar mengurung semua wilayah kediaman klan Yuki. Kubah labirin berwarna merah transparan menjulang sangat tinggi, setinggi 200 meter menutupi semua wilayah klan Yuki. Puluhan Jonin dan anbu Kirigakure mundur, mereka berada di luar kubah labirin.
Hiyoshi dan kedua anbu terjebak di dalamnya, mereka bertiga sudah dikepung oleh semua anggota klan Yuki di luar ruangan kantor ketua klan Yuki.
"Katon : Goukakyu no jutsu!"
"Suiton : Mizuranpa!"
"Kenjutsu : mangetsu no surasshu!"
10 orang anbu Kirigakure melepaskan semburan bola api yang cukup besar, 10 jonin melepaskan semburan gelombang air yang sangat deras, dan 30 anbu Kirigakure lainnya menebas kubah labirin dengan jutsu tebasan bulan purnama, mencoba menghancurkan lapisan kubah pelindung.
Swush!
Swush!
Zrash!
Klang!
Klang!
Duar!
Kubah labirin hanya bergetar, tebasan pedang-pedang 30 anbu tak mampu menggores kubah labirin kristal. Bola api dan semburan gelombang air yang sangat deras pun tak mampu menghancurkannya.
Shua!
Shua!
Jleb!
Boom!
Boom!
50 anbu kembali menyerang dengan melemparkan kunai yang sudah dikaitkan dengan kertas peledak. Satu anbu melempar 10 kunai peledak secara cepat, dentuman ledakan dan kepulan asap menutupi lapisan kubah labirin kristal. Serangan ledakan serentak itu tak mampu menghancurkan kubah labirin kristal.
"Sial, lapisan kubah macam apa ini sangat kuat!"
Semua shinobi Kirigakure menyeringai kesal, pasalnya serangan mereka tak menggores sedikit pun bagian luar kubah labirin kristal.
"Hahaha, sungguh sangat bodoh. Seberapa kuat kalian mencoba, dan jutsu apapun takan mampu menembus kubah labirin kristalku, hahahaha! Hyoton : Maku Hyosho!"
Hiro merapal segel tangan, dan menciptakan puluhan ribu cermin di dalam kubah labirin kristal yang menutupi seluruh wilayah klan Yuki. Hiro masuk ke dalam salah satu cermin dan muncul semua bayangan tubuh Hiro di dalam ribuan cermin.
"Selamat tinggal Hiyoshi Yuga yang bodoh, hahahahaha! Hyoton : danryu koshui fuin!"
Swush!
Krak!
Dari dalam ribuan cermin muncul puluhan ribuan naga es, lalu menyelimuti bagian atap kubah labirin transparan merah dan menjadikannya kubah labirin es.