
Tuhan, jika dia tidak bisa disisiku.
Maka tempatkanlah dia disisimu
~Bintang Mahardika
Happy Reading 😘
Pertengkaran antara Kenzi dan Rossa sudah tersebar ke seluruh penjuru SMA Dharma Bangsa. Ada yang senang karena Rossa sudah menerima ganjaran atas perbuatannya, ada juga yang mencibir Kenzi dibilang sok berani dan masih banyak lagi. Bahkan berita itu juga sudah sampai ke telinga Reyhan Dkk dan Bintang.
"Rey, lo udah denger berita ter-hot hari ini belum?" tanya Vicky
"Berita apaan?" tanya balik Reyhan.
"Itu, princess lo tadi habis gelud sama chili-chilian di kantin" Jelas Ariel.
"Chili-chilian ?" ucap Reyhan tak mengerti.
"Rossa" jawab Reza malas.
"Seriusan lo?" tanya Reyhan terkejut.
"Yaiyalah, ngapain juga gue bohong. satu sekolah juga udah tau kali. Bahkan ada yang videoin juga, lo mau liat?" Tanya Ariel sambil mrnyodorkan Hp-nya yang berisi rekama video pertengkaran antara Kenzi dan Rossa.
"Wih, gila. Berani banget tuh si Ken. Gue kira dia itu cewek Feminim, eh ternyata sama² bar barnya kayak Renata Dkk" celetuk Vicky.
"Tapi dia kena gampar sekali coy. Pasti sakit tuh" ucap Ariel
"Rossa malah kena tiga kali. Bisa gue jamin dah, pasti tuh pipi besok udah jadi bantal" Sahut Reza sambil terkekeh.
Sementara Reyhan, ia hanya terdiam dengan fikirannya yang selalu tertuju pada Kenzi.
"Gue harus liat keadaan Kenzi sekarang" Batin Reyhan dan Bintang bersamaan tapi di tempat yang berbeda.
Reyhan segera berlari menuju kelas Kenzi dan menghiraukan panggilan dari sahabat sahabatnya. Saat di depan Kelas X Ipa 1, ia berpapasan dengan Bintang yang juga ingin melihat Kenzi. Mereka sama-sama melempar tatapan membunuh satu sama lain. Mereka berdua berlomba-lomba masuk terlebih dahulu ke Kelas Kenzi. Namun saat mereka masuk, mereka malah melihat Raffa sedang duduk di meja Kenzi dan Renata.
"Ken lo gapapa?" Tanya Reyhan dan Bintang bersamaan. Mereka langsung saling tatap lalu membuang muka kearah lain.
Sedangkan Kenzi dkk malah melongo melihat tingkah mereka berdua. Berbeda dengan Raffa yang menatap mereka dengan tatapan tidak suka.
" i i iya, gu gue gapapa kok" Jawab Kenzi
"Nih, gue bawain minum buat lo" Ucap Reyhan, Raffa, dan Bintang Bersamaan.
"Wah, kayaknya bakal ada kisah cinta segiempat nih" celetuk Tasya.
"Embat aja semua ken" ledek Renata yang langsung mendapatkan tatapan tajam dari Kenzi.
"Anu, itu, gueee"
"Udah Ken, lo terima minum dari gue aja" Potong Bintang.
"Apaan sih lo, orang gue duluan kok yang ada disini. Jadi Kenzi harus terima minuman dari gue" Ucap Raffa.
"Enak aja, gak!!. Kenzi harus terima minuman dari gue. Minuman kalian kasih aja ke kucing" ucap Reyhan tak mau kalah.
"Pokoknya, minuman gue yang harus diterima"
"Punya gue"
"Gue lah"
"Gue"
"Gue"
"Pokoknya gue, titik"
"Gak bisa, harus punya gue"
Brakk
Kenzi menggebrak meja dengan sangat keras membuat semua orang terjingkat kaget.
"kalian stop!!. Gue pusing dengerin kalian ribut di depan gue. Kalo mau debat, ntar nunggu lo pada ke pilih masuk partai politik. Biar debat lo ada gunanya, gak cuma debat ngomongin hal gak guna kayak gini" oceh Kenzi.
"Maaf Ken, ini semua tuh gara² dia" ucap mereka bersamaan sambil menunjuk satu sama lain. Reyhan menunjuk Bintang, Bintang menunjuk Raffa, dan Raffa menunjuk Reyhan. Melihat tingkah mereka, membuat kepala Kenzi seakan ingin meledak.
"STOP!!!. Please stop, you understand?. Gue capek, gue pusing dan gue males ngadepin kalian yang gak ada gunanya kek gini. Kalian pengen ngasih minuman kan ke gue?, sekarang taruh minuman itu di meja. Sekarang!" Geram Kenzi.
Mereka bertiga langsung mengikuti perintah Kenzi dan meletakkan 3 minuman itu Ke meja.
"Pasti minuman gue yang diambil duluan" ucap Reyhan.
"Gak mungkin lah, pasti punya gue" kilah Raffa.
"Punya gue tang mestinya diambil" timpal Bintang.
Lagi² mereka membuat Kenzi geram. Bisa²nya, minuman sudah di meja tapi mereka tetap berselisih. Kenzi langsung keluar dari kelas. Semua orang dibuat keheranan olehnya terutama Reyhan, Bintang, dan Raffa.
Apa dia marah sama gue?, pikir mereka bertiga.
Tak lama, Kenzi kembali sambil membawa 1 gelas yang ia pinjam dari kantin. Berhubung Minuman yang mereka beli bermerek sama dan rasanya juga sama, Kenzi lalu memutar acak ketiga botol tersebut hingga tidak ada yang tau mana punya Reyhan, Bintang, maupun Raffa. Setelah itu, Kenzi menuang ketiga minuman itu kedalam gelas dan meminumnya. Semua orang tertohok melihat kelakuan Kenzi yang menurut mereka super cerdik.
"Lo emang pinter Ken" Puji Andien sambil menepuk bahu Kenzi
"Dari dulu" ucap Kenzi santai yang membuat Andien mendengus malas.
"Btw, kan minuman lo bertiga udah gue minum. Terus lo pada ngapain masih disini?, mau pindah kelas?" Ketus Kenzi
"Kan kelas gue emang disini Ken" Sahut Raffa.
"Gue nungguin bel masuk" Balas Reyhan.
"Gue juga" ucap Bintang.
"Apaan sih lo, ngikut aja" sewot Reyhan.
"Bodo amat"
Kenzi memutar bola matanya jengah. Dia sudah muak mendengar pertengkaran tiada henti dari mereka bertiga.
Kriingggg......
Bel tanda masuk berbunyi, Kenzi langsung merasa merdeka dari tiga curut yang mengganggunya.
"Udah bel tuh sana lo pergi" usir Kenzi
"Iya, iya. Kalo gitu gue balik ke kelas gue dulu ya. Jangan kangen gue. Bye Baby" Ucap Reyhan sambil mengedipkan sebelah matanya. lalu ia pergi dari kelas Kenzi.
"Gue juga balik ya Ken. Belajar yang bener" Ucap Bintang sambil mengacak rambut Kenzi dan pergi menuju kelasnya
"Gue balik ke meja gue dulu ya, Honey" bisik Raffa di telinga Kenzi lalu pergi ke mejanya.
"Oh god, bisa gila gue kalo tiap hari begini" keluh Kenzi sambil mengacak rambutnya.
"Gila lo, tiga idola sekolah lo embat semua" Ucap Renata sambil menggeleng-gelengkan kepalanya.
"Ih diem..! Gue lagi pusing. Sepusing pusingnya orang pusing yang pusing gara-gara pusing. lebih pusing orang yang pusing disebabkan oleh pusing. Mikirin pusing selalu bikin pusing. intinya gue lagi pusing" ucap Kenzi yang membuat Renata, Andien, dan Tasya jadi pusing.
"Tau ah, gue pusing" Sarkah Andien.
"Gara² cinta segiempat lo jadi geblek Ken" Tukss Renata.
"Whatever" Kilah Kenzi.
Tak lama guru sejarah datang dan mereka melakukan kegiatan belajar mengajar dengan tenang. Berhubung Kenzi lagi gak mood, jadi dia gak buat ulah. Dia lagi menjelma menjadi gadis manis dan penurut selama beberapa jam kedepan. Ga tau kalo besok.😂