Beautiful Bad Girl

Beautiful Bad Girl
Geng



Pelajaran dimulai dengan lancar. Sampai bel


pulang berbunyi, semua Murid SMA Dharma Bangsa berhamburan keluar sekolah.


"Lo gak bawa mobil Ken?" Tanya Renata


"Gak, tadi gue berangkat bareng abang gue. Mobil gue soalnya lagi dibengkel. Tapi tadi gue udah suruh orang buat anterin kesini. Paling bentar lagi nyampek" Jelas Kenzi


"Ohh yaudah, kita duluan yaa lo gapapa disini sendiri?" Tanya Tasya


"Udah gapapa, gue bukan bocil yang harus kalian jagain kek gitu lagi" Ucap Kenzi terkekeh mendengar pertanyaan sahabatnya.


"Iya, iya..... yaudah kita duluan. Bye bye honey" Seru Renata. Mereka pun pulang menyisakan Kenzi seorang diri disana.


"Huffttt lama banget sih bang Anggi. Mobil tinggal gas aja lama banget nyampeknya, apa lagi kalo surugmh dorong tuh mobil. Bisa bisa lebaran monyet baru nyampek sini" Gerutu Kenzi dalam hati. Tak lama, orang suruhan Kenzi datang membawa Mobil sportnya.


"Bang, lama amat sih lo. Gue udah jamuran tau gak nunggin lo dari tadi" Cebik kenzi


"Yaelah, ya maaf dek. Kan gue juga harus ngurusin yang lain. lagi pula tadi jalanan macet. Jadi bukan salah gue dong" bela Anggi.


"Ck, terserah lo. Mana kunci mobil gue, gue mau ke markas udah ditungguin sama anak²" Ucap Kenzi.


"Nihh" Anggi menyerahkan kunci mobil Kenzi


"Thanks ya bang udah mau nganterin mobil gue. Yaudah gue duluan bye" Ucap Kenzi sambil melegang pergi.


Kenzi melajukan mobilnya dengan kecepatan sedang. Sesekali dia bersiul sambil memakai kacamata hitamnya. Tak terasa kini ia telah sampai di markas gengnya. Saat dilihat dari luar, memang tampak seperti bangunan biasa. Tapi saat mulai memasukinya, akan terlihat berbagai fasilitas gym, tempat ps, dan fasilitas hiburan lainnya. Saat mulai memasuki ruang tengah, ada sebuah ruangan yang cukup luas dan terdapat banyak kursi disana. Terlihat dibagian atas depan, terdapat lambang bunga mawar merah yang telah terukir rapi disudut terdepan Ruangan dan simbol itu merupakan lambang dari geng Red rose. Geng motor yang terkenal kejam dan sadis dalam menghadapi musuh. Mereka merupakan geng motor no 1 yang paling ditakuti di kota ini. Apalagi setelah ada anggota mafia yang mati karena telah mengusik mereka. Geng motor lain pun tidak ada yang berani berurusan dengan Red rose kecuali satu geng yaitu Black Angel.


Kenzi mulai memasuki markasnya, Semua orang menunduk hormat saat bertemu dengan Kenzi karena dialah ketua sekaligus pendiri geng ini. Itu sebabnya mereka begitu menyegani Kenzi.


"Siang lady" Sapa seorang pria yang sepertinya adalah orang kepercayaan Kenzi.


"Siang juga hanzo, dimana yang lainnya?" Tanya Kenzi.pada lelaki bernama Hanzo itu.


"Baiklah, gue gak mau basa basi. Jadi apa yang sudah dilakukan Black Angel kepada kita" Tanya Kenzi.


"Mereka sudah berani merusak wilayah perbatasan lady, mereka juga mengobrak-abrik bar milik geng kita hingga berantakan" Jawab salah satu anggota.


"Kenapa kalian tidak melawan? apa kalian sudah tidak bisa beladiri hah? dasar bodoh" Sarkas Kenzi. Ia terlihat sangat marah, matanya sudah memerah menandakan amarah yang sudah menggebu-gebu. Melihat kemarahan ladynya, tubuh mereka seketika bergetar takut jika mereka akan menjadi sasaran kemarahan Kenzi.


" Oke jika dia ingin bermain-main denganku. Aku penuhi Undangan mereka." Ucap Kenzi sambil menyeringai iblis. "Siapkan semua peralatan, kita lakukan penyerangan nanti. Strateginya biar aku yang atur, kalian siapkan diri kalian. Hari ini kita akan tunjukan pada mereka bagaimana siksa yang sebenarnya. Dan kau Hanzo, awasi mereka! aku tidak mau sampai ada kesalahan sekecil apapun. Lalu Galang, Rizal, Reksa awasi pergerakan mereka" Titah kenzi


"Baik lady" Sahut mereka serempak


"Aku pamit dulu. Kalian makanlah, ini sudah waktunya makan siang" ucap Kenzi. Para anggota gengnya sangat senang mendapat perhatian dari Kenzi. Meski dia terlihat dingin, tapi dia sangat perhatian terhadap anggotanya.


Kenzi pun pergi dari markas dan segera pulang ke mansionnya.


Mansion Keluarga Aleskey


"Momyy" seru kenzi saat melihat momynya di dapur.


"Hay sayang, kenapa kamu baru pulang jam segini? " Tanya Allia


"Itu mom, tadi ada tugas tambahan" bohong kenzi


"Oh Yaudah, kamu mandi gih. Badan kamu bau" Ucap Allia


"Ihh momy apaan sih, orang masih wangi gini dibilang bau" ucap kenzi sambik cemberut


"Iya, iya anaj momy yang paling cantik emang gak pernah bau. udah sana kamu mandi!" seru Allia


"iya mom" sahut Kenzi