The Journey To Become The Strongest

The Journey To Become The Strongest
Chapter 73 — Kelompok Lian Haocun VS Kelompok Pencuri (2)



Lian Haocun mengabaikan keterkejutan sesaat pemimpin pencuri dan dengan wajah tanpa ekspresi, menendang perut pemimpin pencuri yang pertahanannya terbuka lebar. Pemimpin pencuri terdorong mundur oleh tendangan Lian Haocun dan muntah darah.


Lian Haocun tidak memedulikan ataupun bersimpati ke pada pemimpin pencuri tersebut. Ia langsung dengan cepat berpindah ke belakang pemimpin pencuri dan memukul punggung pemimpin pencuri dengan tangan terkepal dari arah bawah, tanpa kekuatan Qi spiritual, namun kekuatan fisik yang dilatih terus-menerus sedari kecil, tentu tidak bisa diremehkan. Segera suara tulang rusuk belakang yang patah terdengar.


Pemimpin pencuri belum sempat melindungi punggungnya dengan Qi Spiritual. Bagaimanapun kejadian itu hanya terjadi selama beberapa detik! Kecepatan reaksi pemimpin pencuri tidak tinggi namun tidak rendah juga. Jadi ia merasa gelombang kejutan di pikirannya.


‘Siapa sebenarnya orang ini!? Dan bagaimana dia bisa secepat itu!?’ Batin Pemimpin Pencuri yang sudah merasa sangat panik di dalam hatinya, karena takut memprovokasi seseorang yang tidak seharusnya ia lawan.


Sementara di sisi lain Lian Huanran dan Long Yuan, bertarung dengan sangat santai. Tidak terdesak, tetapi juga tidak unggul. Mereka menangkis serangan bertubi-tubi dari ke-empat pencuri yang mengepung mereka dengan tangan kosong. Tanpa Qi Spiritual mau pun kekuatan elemen, Lian Huanran dan Long Yuan hanya bertarung dengan tangan kosong.


Pemimpin pencuri merasa panik, tapi ia tau bahwa kata-kata tidak semudah itu untuk ditarik kembali. Jadi ia mulai menggunakan kekuatan elemennya dan beberapa gerakan belati yang ia pelajari.


‘Oh..., jadi hanya satu pencuri saja yang membangkitkan kekuatan elemen.’ Batin Lian Huanran sambil bertarung dengan sangat santai dan mengawasi pertarungan antara Kakaknya dan pemimpin pencuri, yang benar-benar merupakan suatu penghinaan kepada harga diri lawannya.


Pemimpin pencuri memiliki elemen tanah. Ia melemparkan belati di tangannya dengan asal dan membuat kedua lengan hingga tangannya ditutupi oleh tanah yang terlihat sangat keras dan susah untuk dihancurkan. Mengabaikan rasa sakit dari tulang yang patah, pemimpin pencuri yang jaraknya sangat dekat dengan Lian Haocun mulai menyerang Lian Haocun secara membabi buta.


Ia mendaratkan berbagai pukulan-pukulan ke arah wajah Lian Haocun hingga menciptakan hembusan angin tajam di udara. Lian Haocun dengan terampil menghindar dari satu persatu serangan pemimpin pencuri.


Bahkan ia berhasil mendaratkan beberapa tendangan mau pun pukulan kepada pemimpin pencuri. Tentu pukulan dan tendangan yang hanya mengandalkan kekuatan fisik semata untuk mengecek seberapa baik pertahanan tubuh pemimpin pencuri yang seluruh tubuhnya sekarang sudah diliputi oleh pelindung Qi Spiritual.


Lian Haocun yang tidak berniat untuk menunda perjalanan dan menghabiskan waktu, akhirnya memutuskan untuk menggunakan salah satu keterampilan seni bela diri yang ia miliki, Telapak Tangan Lu Huo.


Lian Haocun menyesuaikan posisi tubuhnya, kaki kirinya tiga langkah di depan kaki kanannya dengan tidak ada kaki yang tertekuk, kedu kakinya lurus. Sementara salah satu tangan kanannya berada di sisi samping kanan pinggangnya.


Tiba-tiba sosok bayangan seseorang yang bertubuh besar dengan seluruh badannya berwarna hijau muncul di belakang Lian Haocun. Sosok bayangan hijau itu memiliki posisi tubuh yang sama dengan Lian Haocun. Lian Haocun mendorong telapak tangannya ke arah pemimpin pencuri. Bayangan berwarna hijau di belakangnya juga melakukan hal yang sama. Terjadi kekuatan ledakan yang cukup tinggi. Lalu sosok bayangan hijau itu menghilang.


Pemimpin pencuri terpental jauh karena ledakan, begitu cepat hingga tidak ada yang bisa menyelamatkannya. Mungkin juga ia sudah mati karena terjatuh dari ketinggian. Lian Haocun mengalihkan perhatiannya dari pemimpin pencuri yang kalau selamat pun, seumur hidupnya akan menjadi cacat, ke pertarungan Lian Huanran dan Long Yuan.


Ia berniat membantu, namun Lian Huanran yang mengetahui niat Lian Haocun menghentikannya dengan teriakan, “Tidak akan ada masalah! Tenang saja! Jangan ikut dengan pertarungan kami!” Sambil menangkis serangan-serangan dari para pencuri.


Keempat pencuri yang sedari tadi fokus menyerang Lian Huanran dan Long Yuan, menduga bahwa satu orang yang berada di kelompok yang sama dengan kedua orang yang mereka serang sedari tadi, sudah mengalahkan pemimpin mereka.


Bagaimanapun Lian Haocun memasang pelindung di sekitar tempat bertarungnya dan pemimpin pencuri, agar suara di dalam lingkup pelindung tersebut tidak terdengar ke luar lingkup pelindung dan mengganggu pertarungan Lian Huanran dan Long Yuan. Jadi keempat pencuri tidak mendengar apa pun, di tambah mereka sedari tadi hanya fokus menyerang Lian Huanran dan Long Yuan, meski tidak membuahkan hasil yang memuaskan.


Keempat pencuri merasa panik di dalam hatinya dan segera mengambil keputusan untuk kabur. Lian Huanran tentu tidak akan membiarkan itu terjadi, Lian Huanran mengambil dua kerah pencuri se-tingkat Golden Core Formation stage dan Core Formation stage tanpa kesusahan sedikit pun.


Sementara Long Yuan yang berada di tingkat kultivasi Naga Tembaga yang setara dengan Core Formation stage, juga mengambil dua pencuri se-tingkat Core Formation stage. Meski agak sedikit sulit karena perawakan Long Yuan yang kecil dan tingkat kultivasi kedua pencuri yang setara dengannya.


Lian Huanran memutar-mutar kedua pergelangan tangannya yang memegang satu pencuri di masing-masing tangan. Lalu ia melepaskan kedua pencuri tersebut ke arah langit, tentu dengan sedikit bantuan Qi Spiritual. Kedua pencuri berteriak keras dan dengan cepat menghilang seperti bintang jatuh bersama teriakan dan wujudnya. Lalu Lian Huanran menghela nafas lega dan menghapus keringat di dahinya.


Long Yuan yang tidak bisa melakukan apa yang Lian Huanran lakukan, hanya memegang kerah kedua pencuri yang sebenarnya terasa agak berat dan dengan bantuan Qi Spiritual, melempar mereka sembarangan ke arah pohon yang tidak terlalu jauh dari sana. Lalu Long Yuan menampilkan ekspresi puas di wajahnya dan menepuk-nepukkan tangannya satu sama lain untuk membersihkan tangannya dari debu.


Lian Haocun dan Lian Huanran, “...”


Lian Haocun pergi untuk mengecek keadaan kedua pencuri yang dilemparkan oleh Long Yuan. Sementara Lian Huanran dan Long Yuan mulai membebaskan warga-warga yang tinggal di desa tersebut dari ikatan tali.


Lian Haocun kembali dengan cepat, tetapi tidak ada yang tau apa yang terjadi kepada kedua pencuri yang tersisa pada akhirnya.


Saat Lian Haocun kembali, ia menghadapi situasi beberapa orang tua yang menyodorkan anak gadisnya kepada Lian Huanran. Ekspresi Lian Haocun tidak berubah sama sekali, terlihat tidak peduli dengan apa yang akan dilakukan adik kembarnya.


Sementara Lian Huanran dan Long Yuan yang baru pertama kali menghadapi situasi seperti ini, merasa kebingungan. Lian Huanran segera menyadari keberadaan Kakaknya yang sudah kembali dan memanggilnya untuk meminta pertolongan.


Beberapa gadis segera tersipu melihat penampilan Lian Haocun yang terlihat sangat menawan dan menarik. Lian Haocun yang bahkan tidak melirik satu pun gadis berkata kepada kepala desa yang sudah tua,


“Kami tidak memerlukan semua ini. Anda sekalian bisa menyimpannya. Berbuat baik harus dilakukan dengan ikhlas dan bukan dengan harapan meminta imbalan.”


Dalam hati, Lian Huanran, Long Yuan dan hampir semua warga desa terpukau dengan kata-kata dari Lian Haocun.


Kemudian Lian Haocun dan kelompoknya bercakap-cakap dan berbasa-basi sebentar dengan sekelompok warga desa, atau lebih tepatnya hanya Lian Huanran dan Long Yuan, karena Lian Haocun segera mengeluarkan aura menakutkannya ketika seseorang memasuki jangkauannya. Sehingga tidak ada satu pun gadis maupun warga desa lainnya yang berani mendekatinya!


Tingkat Kultivasi Ras Naga :



Naga Besi -) Qi Refining stage 1-9 (Tergantung orang)


Naga Logam -) Foundation Building stage 1-6 (Tergantung orang)


Naga Perunggu -) Foundation Building stage 7-9 (Tergantung orang)


Naga Tembaga -) Core Formation stage


Naga Perak -) Golden Core Formation stage


Naga Emas -) Nascent Soul stage


Naga Berlian -) Demigod Stage


Naga Emerald -) Mahayana Stage


Raja Naga -) Ascension Stage



Terima kasih atas segala dukungannya, baik like atau komen. Kemarin, karya ini sudah menjadi karya kontrak. Saya akan usahakan lebih rajin update lagi (Mungkin kadang-kadang akan update dua chapter per hari) dan tetap konsisten terus kedepannya.


Terima kasih kepada para pembaca yang sudah mendukung novel ini! Semangat menjalani hari kalian sendiri, sampai jumpa!