
Sebelum Lian Haocun memasuki ring, ia mengamati sekilas Zhong Xia yang sudah berada di ring. Zhong Xia memiliki rambut hitam panjang yang diikat dengan gaya ponytail. Matanya berwarna emas tua yang redup.
Laki-laki itu tampak seperti sosok yang murah hati dan baik, tetapi, ketika Lian Haocun mengamati Zhong Xia, insting Lian Haocun mengatakan bahwa kepribadian Zhong Xia tidak sama dengan penampilan sosoknya yang murah hati.
Meski begitu, Lian Haocun tanpa ragu-ragu melangkah memasuki ring! Ketika melihat Lian Haocun yang berada di hadapannya, senyum mengembang di wajah Zhong Xia. Sambil tersenyum, Zhong Xia berkata, “Perkenalkan namaku Zhong Xia, kau siapa?”
Dengan nada dingin, Lian Haocun menjawab, “Lian Haocun.”
Zhong Xia baru saja mau mengatakan ‘Oh’, tetapi Lian Haocun tiba-tiba mengeluarkan pedangnya, Jianheng, dan menerjang Zhong Xia dari depan! Zhong Xia cukup terkejut dengan serangan tiba-tiba dari Lian Haocun, tetapi ia berhasil menghindar tepat waktu. Zhong Xia yang sudah menghela nafas lega di dalam hati, tidak menduga kalau Lian Haocun langsung mengubah arah serangannya ke posisi-nya saat ini!
‘Apa itu!?’ Teriak Zhong Xia melihat aksi Lian Haocun yang mengubah arah serangannya. Meski merasa terkejut, Zhong Xia yang memiliki relfeks yang bagus, langsung menangkis serangan pedang Lian Haocun. Suara dua pedang yang saling bergesekan, terdengar mengerikan bagi beberapa orang.
Penonton menduga bahwa Zhong Xia akan mendominasi Lian Haocun di awal-awal, tetapi tanpa diduga, hal yang berkebalikanlah yang terjadi! Beberapa dari mereka langsung berbisik-bisik untuk menduga tingkat kultivasi Lian Haocun.
Sementara, banyak dari mereka yang menduga bahwa Zhong Xia mengalah di awal-awal karena takut mental Lian Haocun akan terganggu jika Zhong Xia langsung mengeluarkan kekuatannya. Di tambah, hati Zhong Xia yang sangat lembut, memperkuat argumen itu.
Zhong Xia mengalirkan Qi Spiritual miliknya pada pedangnya, dan langsung menyerang Lian Haocun bertubi-tubi! Dengan wajah datar, Lian Haocun menangkis satu per satu serangan Zhong Xia yang luar biasa cepat.
‘Bagaimana dia bisa menangkis semua seranganku!?’ Batin Zhong Xia kesal sambil terus menggerakkan tangannya untuk menyerang.
Setelah satu menit melakukan serangan tanpa henti, Zhong Xia mundur satu langkah, dan tanpa diduga mengulurkan telapak tangannya ke depan! Segera dari belakang Lian Haocun muncul bongkahan-bongkahan tanah yang memiliki ujung yang lancip! Tidak hanya tajam, bongkahan itu juga menuju ke arah Lian Haocun dengan kecepatan yang sangat tinggi!
‘Jadi elemennya adalah tanah.’ Batin Lian Haocun sambil melompat. Tepat ketika Lian Haocun mencapai titik tertinggi, tanpa disengaja matanya dan mata Zhong Xia bertemu. Lian Haocun bisa melihat bayangan sosoknya yang tinggi di bola mata Zhong Xia. Sedangkan ketika mata-nya bertemu dengan mata Lian Haocun, Zhong Xia merinding.
Tatapan mata Lian Haocun tanpa emosi dan dingin, dan anehnya Zhong Xia merasa terintimidasi dengan keberadaan Lian Haocun, seakan-akan, Lian Haocun mengeluarkan tekanan yang sangat kuat, padahal sebenarnya, Lian Haocun tidak mengeluarkan tekanan sama sekali.
Bahkan ketika menatap mata Lian Haocun, naluri Zhong Xia berkata, “Kau tidak akan bisa menandinginya..., menyerahlah..., dia tidak akan bisa kau lawan..., dia berbeda!”
Meski begitu, Zhong Xia mencoba sebisa mungkin tidak mengacuhkan ketakutannya, dan di saat bersamaan, ia juga menenangkan pikirannya dan tubuhnya yang gemetaran.
Lian Haocun tidak mengetahui, kalau tubuh Zhong Xia gemetaran, pasalnya, ia langsung melompat ke sisi samping untuk menghindari bongkahan-bongkahan tanah yang di buat oleh Zhong Xia. Lalu, tanpa jeda sedikitpun, Lian Haocun langsung menggunakan ‘Teknik Lingdai’ miliknya!
Ketika melihat tangan Lian Haocun yang membentuk segel yang terlihat cukup rumit, firasat buruk merasuki pikiran Zhong Xia. Benar saja, tiba-tiba dua belas belati transparan berwarna biru kehijauan muncul di belakang Lian Haocun! Sebelum Zhong Xia dapat bereaksi, kedua belas belati itu melaju cepat ke arahnya!