
Ledakan itu telah membuat Xiao Yue terhempas sejauh 5 meter. Dengan memanfaatkan tekanan angin Xiao Yue bersalto sekali dan mendarat dengan santai di lantai arena. Tanpa ada cidera yang dialaminya.
Sementara lawan tandingnya Lang He Shan masih tetap berdiri kokoh tidak mundur selangkah pun dari tempatnya berdiri.
"Teknik Langka Bintang!" Sekali lagi gadis cantik itu bergerak dengan cepat mendekati lawan tandingnya.
Begitu jarak sudah dekat, Xiao Yue langsung mengambil pedangnya yang ada di cincin dimensi. Di alirkannya Energi Mana pada bila Pedang Mistic.
"Jurus Pedang Bintang!" Xiao Yue mengayunkan pedangnya ke depan menebas tubuh Lang He Shan.
Melihat serangan datang, Lang He Shan langsung saja mengambil pusakanya berupa Kapak Emas yang kedua sisinya berukiran gambar macan. Diapun segera menyalurkan Energi Mana pada kapak emas yang di pegangnya.
" Jurus Kapak Pelebur Raga!" Kapak itu pun menyongsong laju dari jurus Pedang Bintang.
DUUAAR DUUAAR
Bunyi ledakan yang terjadi saat kedua kekuatan itu bertemu. Lang He Shan terdorong mundur kebelakang sejauh 3 meter dan bersalto di udara beberapa kali.
Belum sempat pemuda tampan itu menyerang kembali, dua serangan dari pecahan bias cahaya samar yang saat meledak berpencar menjadi lima bias cahaya samar kecil itu datang menerjang kembali ke arahnya.
BLAAAAR
Ledakan itu kembali terjadi saat keduanya berbenturan. Dua bias cahaya samar kecil itu menghantam pertahanan dari Lang He Shan.
" Sial! Ternyata serangannya sangat dahsyat, untungnya pertahananku sangat kuat kalau tidak aku akan mengalami luka parah. Sesuai dengan perhitungan kalau tidak memang sangat hebat."
"Hebat...! Kau masih mampu bertahan. Hehe... Ini baru pertarungan!" Xiao Yue semakin lebar senyumnya, Dia semakin tertantang untuk bisa menaklukkan lawan tandingnya setelah Lang He Shan menggunakan kemampuan yang di sembunyikannya itu.
"Jurus Kapak Pelebur Raga!" Kembali serangan di lancarkan oleh Lang He Shan di udara.
"Jurus Pedang Bintang!" Xiao Yue pun tak mau ketinggalan melihat lawan kembali mengarahkan tebasannya ke arah dirinya. Xiao Yue segera menggunakan jurus pedang bintang tahap lanjutan.
BOOOOM
Bunyi ledakan itu teramat sangat dahsyat, ketika kembali kedua kekuatan itu kembali bertemu di udara. Mengakibatkan Array Pertahanan yang di pasang wasit pertandingan langsung hancur.
Untungnya para panitia pertandingan sudah membuat langkah dengan jimat Array di pasang tiap lantai arena, begitu Array Perlundungan yang di buat wasit rusak atau hancur maka Jimat Array langsung berfungsi.
Sehingga tidak akan terjadi lagi efek kejut yang bisa sampai melukai dan mencederai penonton seperti pertandingan yang lalu.
Kedua Peserta baik itu Xiao Yue mau pun Lang He Shan sama- sama terkena dampaknya. Xiao Yue jatuh terjengkang di lantai arena.
Sedangkan Lang He Shan juga terhempas ke lantai arena tapi kondisi Lang He Shan sedikit tidak menguntungkannya sebab dia jatuh dari udara dengan telak tengkurap menghantam lantai arena, mengakibatkan dia memuntahkan seteguh darah segar.
Keduanya sama- sama melompat bangkit dan kembali memasang kuda- kuda siap melancarkan kembali serangannya. Tak mau membuang waktunya Xiao Yue langsung saja menebaskan pedangnya secara menyilang.
"Jurus Pedang Bintang!" Jurus itu sekarang di gunakan Xiao Yue secara sempurna. Pedang mengeluarkan bias cahaya camar yang langsung kuat dan menerjang sangat cepat ke arah Lang He Shan yang kelihatannya juga sudah siap menghadang serangan yang di kirim oleh Xiao Yue.
...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...