Achievement System

Achievement System
Bab 159 : Ada kengerian di sini!



Energi yang hangat dan kuat memasuki tubuh Chu Xian, detik berikutnya dia merasakan sesuatu yang pecah di dalam tubuhnya.


Dia menerobos dan memasuki tahap puncak dari petarung hebat!


Chu Xian merasakan kekuatannya semakin naik. Ya, dia merasa sepuluh kali lebih kuat.


Setelah beberapa saat, dia membuka matanya.


Setelah menghembuskan nafasnya perlahan, Chu Xian melihat tangannya sambil bergumam, “Walaupun aku sudah menerobos, tapi aku masih belum yakin bisa menghadapi orang yang kekuatannya dua tingkat berada di atas ku...”


Boom!


Bumi tiba-tiba bergetar.


Chu Xian seketika menyadari ada sesuatu yang mendekat, dan itu berasal dari bawah tanah!


“Cheng!”


Chu Xian langsung melompat ke atas pohon, dan begitu juga Cheng Hai yang menyadari sesuatu yang salah, dia meninggalkan tempat duduknya dan mengikuti Chu Xian melompat ke atas pohon.


“Bos, Apa yang sebenarnya terjadi?” Cheng Hai bertanya dengan panik.


Chu Xian menggelengkan kepala, dan berkata, “Aku juga tidak tahu, tapi yang pasti itu adalah sesuatu yang mengerikan!”


“Apakah itu adalah monster yang ada di pulau ini!” Tambahnya di dalam hati.


Chu Xian melihat ke bawah. Tanah yang tadinya baik-baik saja seketika menjadi retakan yang tak terhitung jumlahnya, detik berikutnya makhluk raksasa berbentuk kelabang keluar dan menerobos tanah. Tapi itu belum berakhir, kelabang itu keluar dengan di ikuti oleh ribuan makhluk dengan jenis yang sama di belakang.


Rata-rata monster ini sangat besar, dan ada yang mencapai panjang 10-20 meter.


Dengan kakinya yang banyak, Monster merayap ke segala arah, tapi mereka tidak pergi dan hanya berkeliling di situ-situ saja.


“Cheng, sembunyikan auramu sebisa mungkin, kita akan bersembunyi terlebih dahulu dan melihat situasinya.” Bisik Chu Xian memberitahu Cheng Hai.


Cheng Hai juga mengerti akan keseriusan masalah ini, dia mengangguk dan mulai menekan kekuatannya.


Mereka bersembunyi di atas pohon di balik dahan-dahan.


Untung saja hanya pohon ini selamat dan bertahan, sedangkan pohon-pohon sekitarnya dengan radius beberapa ratus meter sudah tumbang dan hancur.


“Makhluk apa mereka ini!?” Cheng Hai yang tak pernah melihat monster pun mau tak mau menjadi penasaran.


Chu Xian langsung menjelaskan, “Mereka sepertinya adalah monster jenis kelabang.”


“Iya bos, saya tau mereka kelabang, tapi kenapa mereka bisa tumbuh sebesar itu dan di lihat dari kekuatannya bahkan beberapa dari mereka setingkat dengan ku.”


Benar!


Chu Xian tiba-tiba menyadari sesuatu. Lalu ia berkata kepada Cheng Hai sambil menjelaskan, “Ya, umumnya makhluk seperti itu tidak akan tumbuh sebesar itu, tapi di sini berbeda, aura spiritual di sini sangat kuat karena di budidayakan oleh sebuah sekte, tapi itu hanya satu poin, ada satu hal yang membuat makhluk ini tumbuh sebesar ini... Ya, itu adalah harta spiritual!”


Dia melanjutkan, “Tapi harta spiritual yang begitu langka, kenapa sekte itu tidak mengambilnya?”


Inilah yang membingungkan Chu Xian.


Sistem!


[Ya]


“Beri aku informasi yang berguna.”


[Berikan aku titik points mu baru aku akan menjawab semua pertanyaan mu...]


Chu Xian sedikit ragu dan bertanya, “Berapa?”


[Tidak banyak. Kamu hanya perlu 1 juta...]


Kalimat sistem yang pertama membuat Chu Xian merasa lega, tapi kalimat sistem selanjutnya membuat Chu Xian langsung memuntahkan darah di tempat dan langsung mengutuk sistem, “Anjir, kamu ingin merampokku ya, ini hanya pertanyaan sederhana kenapa bisa semahal itu!?”


[Hei anak muda, apakah kamu tak ingin tau. Jika begitu, jangan mencari ku lagi...]


Chu Xian tak bisa menahan muntah lagi dan lagi.


Tapi karena rasa penasaran Chu Xian dengan berat hati pun akhirnya setuju untuk menggunakan titik points nya.


[Tidak begitu buruk hahaha...]


Suara sistem terdengar sangat puas setelah mengambil titik points Chu Xian.


Sedang Chu Xian saat ini: "..."


“Cepat, cepat, beritahu aku apa yang sebenarnya terjadi.” Chu Xian sangat tidak sabar.


[Ya, tebakan mu sebenarnya benar, memang ada harta yang tersembunyi di sini, tapi bukan itu yang menarik pehatian para makhluk ini untuk berkumpul di sini. Tapi itu karena kamu...]


“Aku?”


[Yah, energi terobosan mu di rasakan oleh mereka dan tentu saja itu menarik mereka untuk berkumpul di sini...]


Chu Xian tidak terlalu peduli dengan perkataan sistem tentang kenapa para monster ini berkumpul di sini, yang dia pedulikan adalah harta yang di sebut oleh sistem ini.


[Apakah kamu memikirkan harta yang tersembunyi di sini? Heh, jangan terlalu di pikirkan anak muda, dengan kekuatan mu saat ini, kamu tak akan mampu untuk mengambilnya...]


Nada sistem terdengar meremehkan Chu Xian.


“Kenapa?” Chu Xian mau tak mau bertanya kenapa dia tidak bisa mengambil harta itu.


[Harta itu di jaga oleh makhluk yang mengerikan, kamu tak akan sanggup untuk menghadapinya. Dan saran ku, sebaiknya kamu kembali lagi setelah kamu mencapai ranah Legenda tahap puncak ataupun ranah Suci...]


Mendengar perkataan sistem, Chu Xian pun langsung mengurungkan niatnya untuk mengambil harta yang di sebut itu.


“Baik, aku tidak akan mengambil harta itu, tapi jika aku menyerang semua makhluk ini, apakah makhluk mengerikan yang kamu bilang itu akan keluar dari sarangnya?” Dia melihat para monster yang sangat banyak di bawah, dan sepertinya mereka sedang mencari sumber dari energi yang mereka rasakan tadi.


[Tidak akan]


Dengan jawaban dari sistem, Chu Xian pun tidak ragu lagi.


“Cheng, ayo turun dan serang mereka!”


Chu Xian meninggalkan kalimat itu dan mulai membunuh.


Dia mengeluarkan pedangnya dan menyerang monster yang paling besar.


Tebas!


Chu Xian mengayunkan pedangnya dengan kuat dan hampir membunuh seperempat dari jumlah monster-monster tersebut.


Cheng Hai yang melihat itu pun juga turun dan mulai menyerang. Cheng Hai sudah berada di tingkat prajurit, mengatasi para monster-monster sangat mudah baginya. Dengan menggunakan seni bela diri, setiap pukulan Cheng Hai menghasilkan ledakan sonik yang cukup kuat sehingga bila terkena pukulan darinya maka sesuatu itu akan hancur berkeping-keping.


Yah, Cheng Hai juga meningkat.


Chu Xian melihat Cheng Hai dengan puas. Tak sia-sia dia kadang-kadang akan memberikan pil dan ramuan tingkat Raja yang bisa meningkatkan kultivasi kepada Cheng Hai. Dan untuk dari mana asalnya, tentu saja dia memintanya kepada Wang Zi, tapi karena hal-hal tersebut tidak bisa meningkatkan dirinya lagi, makanya dia menyerahkan nya kepada Cheng Hai untuk di urus.


Mati!


Chu Xian mengayunkan pedangnya secara vertikal dan horizontal, energi bilah pedang yang berbentuk X secara langsung memotong para monster dan hampir memusnahkan nya semua.


“Cheng, mundur sebentar!”


Saatnya mengakhiri semua monster ini.


Cakar Dewa Hidup dan Mati! ~


Boom!


Dengan turunnya cakar Dewa Chu Xian seluruh monster kelabang musnah seketika.


(Akhir bab ini)