Magic Blessing In Another World

Magic Blessing In Another World
Chapter 80



Bahemoth Tingkat Tinggi


[Gate E Rank telah selesai]


[Anda akan di pindahkan ke gate yang lebih tinggi]


"Membersihkan Gate ini sangat mudah setelah ada Albino" gumam Naori yang kemudian menghilang dan kembali ke titik awal lagi.


Soul Knight


Ribuan cahaya muncul dan berubah menjadi Soul Knight, termasuk ular besar berwarna hijau yang di panggil Albino oleh Naori.


"Jaga aku! dan untukmu juga Alter ... aku mengantuk" ucap Naori dengan tubuhnya yang melakukan peregangan sebelum tidur.


Naori langsung tidur di tempat itu bersandar di sebuah batu dan segera terlelap, di dalam mimpinya ia melihat seorang wanita dengan rambut hitam dan sedikit rambut berwarna ungu di rambut bagian samping dan seorang pria dengan rambut putih melambaikan tangan kepadanya.


"Siapa!? ..."


Naori mendekat dan melihat sosok ibu dan ayahnya berada di sana melambaikan tangannya untuk mendekat ke arah mereka.


"Ayah, Ibu!?"


Wajah pria dan wanita itu mulai menjadi buram, seketika seluruh tempat menjadi hitam dan putih, tempat di mana kedua orang tuanya menginjak tanah menjadi tempat berwarna hitam, Naori yang melihat hal itu mencoba memperingatkan mereka dan segera berlari, namun bukannya semakin dekat, sosok kedua orang tuanya malah semakin menjauh darinya dan membuat Naori terbangun dan berteriak


"Ayah! Ibu! ..."


Naori meneteskan air matanya karena mimpi yang baru saja ia alami.


Ting!


[Skill Fate of Blessing aktif karena kondisi tertentu]


Ketika Naori melihat sekitar, banyak sekali tumpukan Bahemoth yang mati di bunuh oleh Soul Knight miliknya.


Naori menyeka air matanya dan mulai bangun lalu mendekat seraya berkata "Simpan jiwa!"


"Alter, gunakan semua point stat yang aku kumpulkan beberapa hari ini ke Soul Power! "


"Aku ingin segera menghabisi seluruh Bahemoth di Gate D Rank ini" ucap Naori dengan raut wajah mengerikan dan mengigit bibirnya hingga mengeluarkan darah


[Baik Master]


Statistik Soul Power 6.567 --> 15.567


"Baiklah dengan begini aku bisa mengeluarkan setengah jiwa yang sudah aku simpan di Soul Power" ucap Naori sembari melihat stat Soul Powernya yang menunjukkan kelebihan kapasitas.


SP : 24.936/15.567


Soul Knight


"Ayo kembali berburu dan menghabisi semuanya!" ucap Naori mengeluarkan seluruh Soul Knight miliknya dan berlari mengikuti semua cahaya hijau yang berterbangan mencari Bahemoth.


Sementara Naori kembali membunuh seluruh Bahemoth untuk menyelesaikan Quest Utamanya dari System dan mencoba untuk keluar dari Gate itu, hari-hari berlalu dengan cepat.


Di luar Gate tiga bulan telah berlalu, waktu berlalu sangat cepat di dunia luar selama Naori berada di dalam Gate, sedangkan di dalam Gate, Naori yang hanya menjalani hari ke 34 nya di dalam Gate itu mulai merasa kelelahan karena kurang tidur sebab para Bahemoth yang selalu muncul saat ia akan tidur.


Kulit di bawah matanya mulai menghitam dan membuatnya hampir tidak bisa membuka matanya.


"Kkieekk!"


Bahemoth itu melompat dan menyerang Naori, namun karena banyak Soul Knight yang melindungi Naori, Bahemoth itu di sambar oleh sebuah burung elang berwarna hijau, burung besar itu adalah Soul Knight milik Naori yang ia dapat di di Gate sebelumnya.


"Kerja bagus Eagle"


Lalu Naori duduk dan mulai memejamkan matanya di kerumunan Soul Knight yang melindunginya.


"Ggroaarrr!"


Suara auman tiba-tiba terdengar dan membuat Naori kembali tersadar, lalu menyadari Magic Powernya yang terkuras dengan cepat.


Menyadari hal itu Naori langsung bangun dan melompat sangat tinggi, kemudian Soul Knight yang di panggil Eagle oleh Naori memberi pijakan kepada Naori di atas punggungnya.


"Jadi kali ini harimau ya" gumam Naori yang melihat harimau berukuran besar menghancurkan pasukan Soul Knight miliknya.


"Albino tahan gerakan hatimau itu!"


Lalu Soul Knight: Albino mulai mendekati harimau itu dan hendak menyerangnya, namun kepala Albino malah di terkam oleh harimau itu dengan mulutnya yang besar.


Naori yang mengeluarkan busur mulai menembakkan anak panah ke arah harimau itu dengan cepat, harimau itu membuat sebuah pelindung dari Magic Power untuk menahan tembakan Naori.


Karena merasa tidak ada gunanya lagi menembakkan anak panah, Naori mulai turun dari punggung Eagle dan meluncur dari atas mendekati harimau itu.


Naori mendarat di tanah dan menghentikan waktu seraya mengeluarkan pedangnya dan menebas harimau itu menjadi berkeping-keping.


Ting!


[Bahemoth tingkat tinggi telah muncul karena Guardian telah terbunuh]


Suara notifikasi System memperingatkan Naori dengan munculnya Bahemoth tingkat tinggi.


Naori yang kelelahan mulai duduk dan menundukkan kepalanya seraya berkata "Berakhir sudah ... aku sudah tidak kuat lagi untuk melanjutkan ini"


[Master, tolong segera panggil harimau itu dan menjadikannya Soul Knight di bawah kendali anda!]


[Bahaya mulai mendekat]


[Master]


[Master]


[Master ...]


....


Kesadaran Naori mulai pudar, dirinya yang sudah tidak kuat menahan rasa kantuknya mulai memejamkan matanya dan terlelap.


[Master]


....


Alter yang tidak menyerah memanggil Naori memanggilnya beberapa kali, namun suaranya tidak di dengar oleh Naori karena dirinya sudah terlelap dalam tidurnya.


Hentakan kaki mulai terdengar di tempat itu, Para Soul Knight yang merasakan getaran itu langsung mengelilingi Naori yang sedang tidur dan menjaganya di tengah-tengah.


Dari kegelapan terlihat 3 sosok Bahemoth besar yang berjalan mendekati kerumunan Soul Knigt.


Semuanya diam sejenak, termasuk tiga Bahemoth itu dan para Soul Knight, tiba-tiba saja ke tiga Bahemoth itu berbicara kepada para Soul Knight.


"Dimana pemimpin kalian?"


"Sretch"


Suara dari seekor laba-laba hijau terdengar dan berjalan maju menyerang ke tiga Bahemoth itu di ikuti puluhan Soul Knight berbentuk Bahemoth di belakangnya.


"Hoo ... apakah kau pemimpin pasukan kecil ini?"


Bahemoth itu menggenggam tangannya dan mengarahkannya kepada laba-laba hijau itu seraya berkata "Menyedihkan"


Pyar!


Laba-laba hijau itu dan beberapa Soul Knight di belakangnya langsung hancur, namun tubuhnya kembali beregenerasi karena Naori masih memiliki banyak Magic Power.


"Aneh ... apakah pasukan hijau yang membunuh seluruh ras kita ini punya sifat abadi?" tanya Bahemoth itu terkejut melihat laba-laba itu hidup kembali setelah di hancurkan.


"Aku juga tidak tau" jawab Bahemoth yang satunya.


"Itu tidak mungkin saudaraku, sifat abadi hanya di miliki oleh para Konstelasi" jawab Bahemoth yang satunya lagi.


"Kalau begitu bagaimana caramu menjelaskan ini?" ucap Bahemoth itu menyangkal pernyataannya.


Di saat para Bahemoth itu masih membicarakan tentang keabadian Pasukan Soul Knight milik Naori, Laba-laba itu mendekat dan menyemburkan sebuah racun kepada ke tiganya.


"Beraninya mahkluk rendahan ini mengejek kita dengan menyemburkan racun lemah seperti ini" ucap Salah satu Bahemoth seraya mencengkram tubuh laba-laba itu.


"Scretch"


Laba-laba itu berteriak kepada Bahemoth itu dan menyemburkan Racun lagi.


"Berisik!" ucap Bahemoth itu memukul kepala laba-laba itu hingga hancur, para Soul Knight yang melihatnya mulai marah dan maju menyerang ke tiga Bahemoth itu dengan jumlahnya yang mencapai puluhan ribu pasukan.


"Saudaraku, sepertinya aku sudah menemukan sumber kekuatan pasukan hijau ini, lihatlah di tengah kerumunan pasukan hijau itu! aku merasakan sebuah kehidupan lemah yang terhubung dengan kekuatan dari semua pasukan hijau ini.


"Manusia! ... Aku merasakan bau dari tubuh Manusia ..."


"Gggrrr"


Salah satu Bahemoth mulai mengerang dan mengendus-endus bau yang ia cium


"Gahaha bau ini benar-benar bau Manusia" ucapnya yang langsung maju ke depan menerobos puluhan ribu Soul Knight.


Advanced in The Next Chapter~