
ponsel hyemi terus berdering dan panggilan itu dari yoojin yang dia kasih nama ayam.
( ayam..) guman hyemi.
tapi hyemi tetap tidak mengangkatnya meskipun yoojin menelfon nya berkali kali.
"hyemi, kamu mau angkat telfon nya gak sih?." tanya JB.
"tidak sekarang, karna aku masih ragu." jawab hyemi.
"nomor yang anda tuju, tidak dapat di hubungi. silahkan hubungi kembali nanti atau tinggalkan pesan." yoojin sangat kecewa hyemi tidak mau mengangkat telfon darinya.
( apa maksudmu,? yah, kamu tau gak hyemi carita padaku. beberapa hari yang lalu hyemi bilang dia sudah bosan denganmu akhir akhir ini.) yoojin mengingat kata kata JB.
sesampainya di pesta.
( "wow jadi benar ya?"
" iya benar, dia menyalami banyak penggemarnya makanya dia dapat banyak energi."
"pintar sekali...!!"
"itulah kenapa dia kelihatan gagah akhir akhir ini.. hahaha"). para vampir saling bergosip satu sama lain saat bertemu.
( apa sebaiknya aku angkat saja telfon nya? tapi aku mau ngomong apa? aku masih belum bisa memutuskan.!!) gumam hyemi yang menyendiri ditengah keramaian pesta vampir.
"minuman datang." JB menghampiri hyemi dengan membawakan hyemi minuman.
"mikirin apa sih? serius banget." tanya JB.
"ah,, cuma. melihat semua tampak gembira" jawab hyemi mengalihkan pembicaraan.
"tentulah, sudah lama sekali kan, sejak para vampir terakhir kali ketemu. kita semua saling bersimpati." kata JB dengan tersenyum senang.
"begitukah..!!" kata hyemi dengan wajahnya yang murung.
"hyemi, kamu sebaiknya berhenti menemuinya." kata JB.
"kenapa? kamu tiba tiba ngomong begitu..??!" tanya hyemi.
"yah, karena kamu sedikit berubah sekarang.!! aku tau dia lezat, dan akulah yang menyuruhmu memburunya. tapi, kamu sudah terlalu terobsesi dengan nya sejak kamu bertemu dia." jawab JB.
"sebelum kamu bertemu dengan nya, kamu menikmati berburu dan gak masalah memperlakukan manusia sebagai mangsa. tapi akhir akhir ini, sepertinya kamu lupa kamu ini apa." kata JB menegaskan kepada hyemi tentang perilakunya. sedangkan hyemi cuma menatap JB dengan diam.
"dunia sudah berubah, dan kita memang harus bergaul dengan manusia. tapi,,, kamu juga tidak boleh lupa, kita ini berbeda spesies dengan mereka. menurutku kita hanya bisa hidup berdampingan kalau masing masing berada ditempatnya.!! manusia tinggal dilingkungan nya, dan vampir juga dilingkungan nya sendiri." JB masih terus bicara dan hyemi hanya mendengarkan saja tanpa berkata apapun.
"kamu ini vampir hyemi, disinilah tempat tinggalmu. jangan membaur dengan manusia." JB mengingatkan status hyemi.
"aku juga tau itu..!! aku tau tapi.." hyemi termenung belum sempat menyelesaikan kata katanya JB menarik tangan nya.
"hyemi kita ketempat lain yuk, disini terlalu berisik". kata JB yang melihat yoojin sudah datang ke pesta itu untuk mencari hyemi. dan berusaha mengajak hyemi pergi agar tidak tau kalau yoojin ada di tempat itu.
"pergi kemana?" tanya hyemi.
"ada ruang oribadi disana." kata JB sambil melirik kebawah.
"ruang pribadi???" kata hyemi heran.
"yuk kita pergi kesana." ajak JB.
di sisi lain yoojin mencari hyemi ditengah kerumunan para vampir tanpa dia sadari.
( kenapa tiba tiba.) guman yoojin.
"hyemi.." yoojin menarik tangan salah satu cewek vampir yang dia kira adalah hyemi.
"oh, maaf ya. aku salah orang." kata yoojin dan melepas kan tangan nya dari cewek itu. kemudian yoojin berjalan lagi mencari hyemi. tanpa dia sadari dia berada dalam bahaya.
"apa itu tadi, manusia??." kata cewek itu.sambil memperhatikan yoojin.
didalam ruangan hyemi hanya termenung. sedangkan JB berbincang bincang dengan vampir lain.
( aku berubah? ) gumam hyemi.
"kalau difikir fikir, sudah lama sekali ya hyemi.? bukankah ini pertama kalinya kita ketemu sejak lulus SMA". kata salah satu cewek yang membuyarkan lamunan hyemi.
"hah, oh." jawab hyemi.
"kelihatan nya kalian masih tetap akrab yaa..?" tanya cwek itu lagi.
"tentu saja, kami ini kan memang sudah jodoh." jawab JB melingkarkan tangan nya dileher hyemi.
"sekedar informasi, aku bahkan tau warna celana dalam nya lhooo" kata JB sambil tertawa.
"ngomong apaan sih." kata hyemi sambil membungkam mulut JB.
"hahahha. kalian berdua memang tidak pernah berubah." cetus cewek itu.
"ah, aku rasa samdong sebentar lagi sampai." kata JB sabil melihat ponselnya.
"aku keluar sebentar ya, angkat telfon dia dulu. nanti baru balik lagi. kamu jangan nakal ya, selama aku gak ada." kata JB mengejek hyemi.
"kamu pikir aku ini peliharaan mu apa.?!" kata hyemi kesal.
"wow ternyata kamu beneran datang. aku pikir kamu gaka bakalan mau ketemoat seperti ini gara gara O.C.D mu." kata JB yang berpapasan dengan yoojin.
"ternyata kamu tertarik juga dengan klub malam seperti ini ya.?" kata JB lagi.
"dimana hyemi?? kudengar kalian datang barengan" kata yoojin.
"yah, aku gak yakin". jawab JB dengan nada mengejek.
"disini ramai sekali, jadi kami terpisah. aku yakin dia sedang bersenang senang." kata JB sambil memanas manasi yoojin.
"semoga berhasil. mumpung disini, jadi bersenang senang lah." kemudian JB meninggalkan yoojin yang sedang kesal.
"tu, tunggu.!" teriak yoojin tapi JB tidak menghiraukan nya.
di dalam ruangan.
"ngomong ngomong apa kamu pacaran dengan JB.?" tanya cwek itu
"apa!! gak.!! kami dekat karna kami teman sejak kecil." jawab hyemi.
"aku pikir kalian pacaran, habisnya kalian selalu kelihatan bersama sih." kata cwek itu.
"oh iya, apa kamu punya pacar atau cowok yang kamu taksir gitu?" tanya cewek itu lagi.
"ah, gak, gak ada." jawab hyemi gugup.
"mumpung disini cari aja vampir yang ganteng. ini tempat yang tepat untuk cari pacar" kata cewek itu.
"begitu ya.." kata hyemi kemudian mendengar vampir cewek yang bercerita tentang pacaran dengan manusia.
"akhir akhir ini aku berpacaran dengan manusia," kata cwek vampir 1
"apa? manusia? kamu sudah gila ya?" jawab cewek vampir 2.
"dia terus mengejarku, dan aku juga perlu berburu. jadi aku menemuinya beberapa kali." kata cewek vampir 1.
"hahahha. apa gak susah berkencan dengan manusia? walaupun sekedar untuk berburu. dia itu cuma mangsa, tapi kamu harus berpura pura pacaran dengan nya". kata cewek vampir 2.
"ya gal sih, aku bisa memutuskan nya sewaktu waktu. jadi siapa yang peduli. lagi oula setidaknya aku bisa menyerap energinya. hahaha." kata cewek vampir 1.
hyemi yang tidak suka dengan perkataan vampir 1 tadi berdiri dan bergegas pergi.
"maaf, aku pergi dulu." kata hyemi.
"oh, iya baiklah." jawab dua cewek vampir itu.