
di sini lah Mahen terdiam, terduduk di atas kursi kayu halaman belakang mansion sendirian, pikiran nya melayang pada kejadian tadi ketika Mahen tengah berbincang dengan Om Khalif dan juga dokter adik ipar dari Om Khalif
komplek perumahan Om Khalif 15.00
"begini Mahen,, Om memang tidak bisa membantu kamu untuk mengobati istri mu, namun seperti nya,, adik ipar Om ini bisa membantu kejanggalan yang kamu alami selama ini perihal dia, Dr Anindhira Ramadhani, dokter psikologi, mungkin kamu bisa mengonfirmasikan dan membicara kan hal ini bersama dengan nya,,?" tutur Om Khalif yang memperkenalkan Mahen dengan perempuan berhijab pasmina dengan memakai jas kedokteran
"hai,, saya Anindhira,, adik ipar nya kak Khalif,, senang bisa berkenalan dengan mu?" sapa perempuan ini dengan menyatu kan kedua tangan nya di depan dada
"akh,, hai kak,,," ucapan Mahen yang menggantung di kala merasa bingung
"Ara saja, orang lain sering menyebut saya dengan panggilan tersebut Mahen,," jawab dokter ini yang di kenal dengan nama Ara
mendengar hal itu, kini berhasil membuat Mahen sendiri merasa bingung, laki laki ini bahkan belum memperkenal kan diri kepada sosok di depan nya, namun mengapa perempuan ini sudah mengetahui nya saja?
"akh,, kamu pasti bertanya tanya perihal ini, kak Khalif sering cerita sama saya,, kata nya dia punya keponakan yang kebingungan dengan sesuatu yang selalu menghampiri istri nya, jadi saya sudah tahu,," jelas kak Ara yang membuat Mahen mengangguk dengan pelan
"kamu tenang saja kalau sama saya,, tidak usah merasa segan, santai saja,," lanjut kak Ara yang melihat Mahen tetap terdiam
"Ra, dia bukan nya segan sama kamu, tapi kepribadian nya memang dingin gitu, darah nya dingin, kamu bahkan bisa melihat nya sendiri kan, sekarang saja wajah nya datar seperti manekin kayak gitu?" imbuh Om Khalif yang berhasil membuat Mahen memutar bola mata nya dengan malas
"hmm,, iya ya,, kayak suami kakak di rumah, dia dingin banget,, tapi nggak apa apa" jawab kak Ara sambil tersenyum tipis
"untuk sekarang,, apa kah istri kamu sering mengalami depresi seperti itu?" tanya kak Ara yang beralih menyatu kan kedua tangan dan melipat nya
"akhir akhir ini,, nggak sesering di awal pertemuan aku sama dia sih kak, tapi ya gitu,, aku tetap saja merasa takut jika hal itu terulang lagi,," jawab Mahen
"gitu ya,, tapi kalau boleh tahu,, dia suka melakukan apa saja jika depresi nya kambuh?" tanya kak Ara dengan lembut
"dia suka menyayat bagian tubuh nya dengan benda tajam kak, selain itu juga jambak rambut, atau bahkan menangis sampai tersedu sedu gitu, ini yang buat saya semakin khawatir sih yang pertama, suka menyayat salah satu bagian tubuh nya tanpa henti kak, takut urat nadi nya ikut tersayat juga,," jelas Mahen dengan menunduk, sangat kentara dengan kekhawatiran yang selama ini di sembunyi kan nya
"maksud kakak gimana, benar kah dia bisa sembuh dari trauma yang di alami nya, dia benar benar bisa sembuh dengan total kak?" tanya Mahen
"hmm, yaah, apa kakak boleh mengetahui semacam apa atau,, nama depresi yang di alami oleh istri kamu ini?" tanya kak Ara
"kalau nggak salah,, self,, selfharm gitu kak,, namun,, aku merasa sedikit ragu,, apa kah depresi yang di derita nya benar benar bisa sembuh atau tidak, karena dia sudah mengalami nya sejak dulu, jauh sebelum dia masuk universitas kak,," jawab Mahen yang membuat kak Ara tersenyum dengan perlahan
"Mahen,, mungkin bagi sebagian besar orang memang banyak mengira bahwa penderita selfharm ini sulit untuk bisa di sembuh kan, apa lagi dengan orang yang sudah menderita depresi ini dengan jangka waktu cukup lama, namun, bukan berarti kecanduan melakukan selfharm ini tidak bisa di sembuh kan, dan salah satu cara mengatasi nya adalah dengan cara bertahap mengganti tindakan selfharm dengan melakukan selflove, selflove atau mencintai diri sendiri berarti merasa ikhlas dengan menerima segala hal yang di miliki,," jelas kak Ara dengan lembut dan berhasil membuat Mahen paham
"jadi,, apa kah aku harus memberi tahu nya terlebih dahulu mengenai terapi yang harus di jalani nya ini kak?" tanya Mahen yang lagi lagi membuat kak Ara tersenyum tipis, ternyata tidak sulit menjelas kan kepada Mahen perihal apa yang ingin di ketahui nya, pikir kak Ara
"yaah, seperti nya begitu, kamu harus memberi tahu kan nya juga, dia juga berhak mengetahui apa yang menyangkut kesehatan pada tubuh nya sendiri" jawab kak Ara dengan lugas
"seperti yang telah kita ketahui, jika selfharm ini adalah sikap impulsif yang kerap kali di lakukan seseorang dengan gangguan mental dan emosional, biasa nya perilaku ini di lakukan dengan sengaja tanpa di iringi keinginan untuk bunuh diri, setahu kakak memang, salah satu bentuk selfharm yang paling umum ialah menyayat bagian tubuh tertentu menggunakan pisau, dan perbuatan tersebut di lakukan sebagai kompensasi atas luka batin yang di alami nya,,
banyak pasien dengan gangguan mental merasa lebih stabil emosi nya setelah melakukan selfharm, dalam ilmu psikologi, ada dua faktor yang mempengaruhi kecenderungan ini, yakni faktor internal dan faktor eksternal
faktor internal nya adalah kecenderungan neurotik, sedang kan faktor eksternal nya adalah pola asuh orang tua yang otoriter
banyak pelaku selfharm sebenar nya mengetahui dampak negatif dari perilaku mereka, namun, ini adalah satu satu nya cara mereka untuk mengalih kan pikiran dan rasa sakit emosional mereka, alasan itu juga yang membuat pelaku selfharm sulit dalam menghenti kan aksi nya, dan kabar baik nya, kamu bisa mulai mengurangi nya dengan cara,, jauh kan dia dari benda yang dapat menyebab kan luka, kenapa, karena melihat hal hal yang dapat menyakiti diri nya, cenderung meningkat kan keinginan untuk menyakiti diri sendiri, oleh karena itu,, segera hapus objek tersebut dari tampilan, kamu juga bisa hindar kan dia dari tempat tempat di mana dia dapat melukai diri sendiri, misal nya, jika istri mu itu sering melukai diri sendiri di kamar mandi, sebaik nya jauh kan lah dia disaat kamu merasa dorongan itu mulai muncul pada tubuh nya,,,"
pikiran Mahen terus menjurus ke arah sana, hingga akhir nya laki laki ini mulai memilih untuk melangkah kan kedua kaki ke arah dalam mansion dan menuju ke kamar utama, tempat nya terduduk sendirian
_That Naughty Girl Is My Wife (LDN)_
Ahad, 13 Agustus 2023