Secret Mafia In Love

Secret Mafia In Love
Trip To Japan



Akhirnya Elang dan Elle berangkat ke Jepang karena memang sudah mereka rencanakan kepergiannya.


Mereka pergi berlibur ke Jepang karena memang Elle yang menginginkannya.


" Kamu yakin baik-baik saja cantik?" Tanya Elang yang merasa panik dengan keadaan istrinya.


Apalagi saat ini Elle tengah dalam keadaan mengandung. Elang takut jika istrinya kenapa-kenapa.


" Aku baik-baik saja sayang, jangan terlalu khawatir dengan ini semua." Ucap Elle yang tidak ingin suaminya khawatir.


Dia baik-baik saja, tidak perlu mengkhawatirkannya.


" Aku hanya mengkhawatirkan keadaan kamu cantik. Apalagi--"


" Sssttt..." Elle mengetikan apa yang ingin suaminya katakan.


Dia meletakan jari telunjuknya di bibir suaminya agar pria itu tidak lagi membicarakan hal ini.


Cup...


" Kami baik-baik saja Daddy..." Ucap Elle dengan suara kecilnya yang di buat-buat seolah itu adalah anak mereka.


Seluruh tubuh Elang merinding dengan darah yang berdesir hebat ketika mendengar apa yang istrinya katakan.


" Daddy?" Elle menganggukkan kepalanya untuk menanggapi apa yang suaminya katakan.


" Iyaz Daddy. Daddy-nya anak kita." Jawab Elle


Jawaban dari Elle benar-benar membuat Elang merasa menjadi pria yang paling bahagia di dunia ini.


Tuhan begitu banyak memberikannya kebahagiaan. Hadirnya Elle membawa begitu banyak kebahagiaan dan keberkahan dalam hidupnya.


" Daddy? Aku akan menjadi Daddy. Aku akan menjadi seorang Daddy?"


" Yes. Daddy Elang. Sudah ayo, sepertinya kita sudah sampai di hotel." Mereka turun dari mobil saat mereka sudah sampai di hotel.


Keduanya langsung memasuki hotel dan menuju kamar mereka. Dari tempatnya saat ini, keduanya bisa melihat pemandangan pusat kota Tokyo Jepang dari tempat mereka saat ini.


" Kamu bahagia?" Tanya Elang sambil memeluk pinggang istrinya.


Dia meletakan dagunya di bahu mungil sang istri.


" Bahagia. Aku merasakan kebahagiaan yang luar biasa saat hidup bersama kamu. Cinta kamu dan semua perhatian yang kamu berikan, itu menjadi semangat bagi aku untuk bisa menjadi wanita yang lebih baik lagi. Kelak jika aku tidak cantik lagi, jangan pernah mencari wanita lain. Jangan menghancurkan kehidupan anak-anak ku karena memiliki orang lain dalam hidup mereka."


" Apa maksud kamu cantik? Aku tidak akan pernah mencari wanita lain selain kamu. Aku tidak akan menjadi siapa pun untuk menggantikan kamu. Kamu akan tetap menjadi istri ku selamanya sampai nafas ku berhenti, aku tidak akan mencari wanita mana pun untuk menggantikan mu. Kamu adalah segalanya bagi ku cantik." Ucap Elang.


Dia tidak suka setiap kali istrinya mengatakan hal seperti ini. Dia tau Elle memiliki riwayat penyakit jantung bawaan, tapi Elang yakin bahwa istrinya itu akan kuat.


Dia bukan wanita lemah seperti yang di lihat orang. Elle adalah wanita terkuat yang pernah di temuinya.


Tidak ada wanita yang lebih kuat dari Elle menurut Elang.


" Bukan seperti itu kak, hanya saja--"


" Stop! Hentikan ini semua sayang. Kita berlibur ke Jepang untuk berlibur, bukan membicarakan hal mengerikan ini. Sudahlah, ayo ganti pakaian kamu. Kita akan makan malam setelah ini." Ucap Elang yang meninggalkan istrinya lebih dulu.


Dia tau bahwa suaminya pasti tidak suka dengan pembicaraan mereka. Elang memang takut jika Elle yang mengatakan hal seperti ini.


Ketakutan terbesar Elang adalah Elle. Dia takut terjadi sesuatu pada wanita itu dan dia tidak ingin itu terjadi.


...🖤🖤🖤...