LOVE ME PLEASE, MY NEIGHBOUR !

LOVE ME PLEASE, MY NEIGHBOUR !
S2_Bab 45



" nah, myra sayang. Sekarang katakan kepada mommy, kamu masih mau memiliki hubungan dengan ken ? Bukan hanya sebatas teman masa kecil, tetangga sejak kecil, tapi mnejadi istri ken" tanya frans dengan raut wajah serius


DEG


Jantung ken berdetak cepat, dengan wajah penuh harap ia menatap ke arah myra.


Sementara myra, yang awal nya merasa bingung dengan kenyataan maksud ucapan dari viola, kini malah menjadi semakin bingung dengan ' lamaran dadakan ' yang di ucapkan oleh frans.


Jadi, sebenar nya mommy dan daddy ken akan merestui hubungan mereka ? Hati myra kembali menghangat saat tahu dengan kenyataan ini.


Myra menatap ken yang juga tengah menatap nya. Bisa myra lihat sorot memohon dan pengharapan di mata ken. Myra merasa lucu melihat tampang ken yang cukup memprihatinkan.


Bagaimana pun, ken sudah di pojokkan oleh viola. Viola bahkan secara khusus menyentuh titik terlemah ken yang dulu pernah menyakiti myra.


" aku ... "


" sayang, aku mohon, terima saja lamaran daddy, " sambar ken cepat.


Viola dan bryan terkekeh pelan dengan tingkah ken yang merasa ketakutan. Sementara frans hanya menggelengkan kepala nya. Putra bungsu nya ini seperti nya akan menjadi anggota bucin akut selanjutnya.


Myra juga tersenyum lucu saat ken begitu berharap. Bagaimana myra akan menolak ? Sedangkan sedari dahulu, myra lah yang berharap dapat hidup bersama ken.


" jangan jawab ' nggak ' pokok nya " kata ken lagi. Kali ini ia bahkan mengedip - kedip kan mata nya. Berusaha bersikap imut. Bryan muak dengan tingkah ken.


" jangan bikin geli " tangan bryan meraup wajah ken yang masih memelas kan tampang nya.


Sontak saja perlakuan bryan menimbulkan tawa semua orang. Mencairkan suasana yang sedikit tegang.


pandangan myra beralih ke arah ken. Ia merasa gugup dan juga malu tentu nya. Tapi ini adalah keputusan nya, ia memang harus segera memberikan kepastian, di samping ia ingin hidup bersama ken, ia juga harus menyembuhkan trauma ken. Myra hanya takut, jika ken akan terus - terusan menjadi pribadi yang tertutup.


" kamu tahu kan, kalau aku sedari sayang sama kamu, " ucap myra sambil menatap ken. Ken mencelos hati nya. Tiba - tiba ia merasa di lempar kembali ke beberapa tahun lalu, saat ia membiarkan myra hujan - hujanan setelah mendapat tamparan dari nya hanya karena myra membeberkan kebenaran mengenai lusi. Hati ken terasa sakit.


" saat aku memutuskan untuk pergi, aku juga memutuskan untuk mengubur semua perasaan dan kenangan di antara kita, "


Ken semakin menatap myra, ia bahkan menggenggam tangan myra dengan erat.


" tapi nyata nya sampai sana pun, di mana kita terpisah jauh, aku bahkan nggak bisa menghapus bayangan wajah mu, " kata myra sambil tersenyum kecut. Teringat saat ia bahkan tidak bisa tidur saat ia benar - benar merindukan ken. Dan dia memilih untuk mengambil proyek sampai ke benua E hanya agar membuat dia sibuk dan tidak memiliki waktu untuk memikirkan ken.


Ken juga ikut tersenyum, senyuman dengan air mata yang mentes. Kedua insan itu sama - sama meneteskan air mata. Ken lalu memeluk myra dengan erat. Ia merasa sakit saat myra kembali menceritakan kehidupan myra.


" maafkan aku, aku mohon. Jangan siksa aku lagi, terima lamaran daddy, hmm " bisik ken di sela - sela air mata nya.


Viola dan frans juga terharu dengan pemandangan ini. Viola sempat pernah melihat ken yang menangis keras saat ia menyambangi apartemen ken diam diam. Ia melihat ken yang tengah duduk di lantai kamar nya dengan hanya menggenggam selembar foto myra kecil dan sebuah miniatur robot kecil yang viola tidak tahu itu apa.


Saat itu, viola memutuskan untuk menghapus rasa kecewa nya kepada putra bungsu nya, ia yang selalu menolak keputusan ken untuk tinggal sendiri akhirnya bisa menerima nya dan memutuskan untuk mengunjungi apartemen ken seminggu sekali serta mengutus bryan untuk menemani ken di sana,


Myra membalas pelukan ken dan mengangguk, ken yang merasakan gerakan kepala myra seketika sadar dan merenggangkan pelukan nya.


" kamu mau ? Kamu menerima lamaran daddy untukku ?" ucap ken dengan nada riang. Lihatlah tampang nya bak anak kecil itu. Ia menangis tapi juga tertawa.


" heem, aku mau " jawab myra sambil berbisik dan tersipu. Ia menunduk karena malu.


Viola dan frans sempat menahan nafas mereka saat ken mengulang jawaban myra. Setelah mendengar jawaban myra, viola langsung menangis dan memeluk frans. Ia bahkan tersedu - sedu di bahu frans. Hati nya sangat lega dan sangat bersyukur.


' terima kasih mayang, kami akan menjaga putrimu seperti putri kamu sendiri, ' batin viola.


Frans juga tak kalah bahagia, ia yang sempat mengamuk kepada en saat mendengar jika myra akhir nya menyerah akhir nya juga menelan kekecewaan nya kepada sang putra saat melihat betapa terpuruk nya ken saat itu. Bahkan ia secara pribadi menelpon beberapa relasi untuk mencari myra kala itu.


Bryan juga menyusut air mata di sudut mata nya. Ia tentu ikut merasa bahagia dengan jawaban myra. Beruntung gadis kecil nya selalu memberikan kesempatan untuk ken.


" terima kasih, jangan tinggalkan aku lagi " bisik ken dan bersiap untuk mengecup kening myra.


" AWWWSSHH aduh, aduhh sakit mom, " jerit ken saat sebelum bibir nya sempat mendarat di kening myra. Viola dengan sadis segera meraih telinga ken untuk di jewer.


" bisa - bisa nya bocah ini mencari kesempatan ! Nggak ada sosor - sosoran ! " teriak viola sambil menjauhkan myra dari jangkauan ken.


" mom, ayolah, cuma di kening mom " teriak ken berdebat dengan mommy nya. Tangan nya bahkan meraih - rah tubuh myra yang di jauhkan dari nya.


" nggak ada, nggak ada kening - kening an. Tunggu saja nanti kalau udah ijab ! " kekeh viola.


Myra tertawa melihat pertarungan anak dan ibu itu. Bryan mendekat ke arah nya dan memeluk sayang myra.


" terima kasih sudah mau kembali kepada bocah bre*ek itu, kami tidak tahu lagi cara untuk membujuk nya agar keluar dari keterpurukan nya, " ucap bryan. Myra mengangguk.


" aku mencintai nya kak, " jawab myra sambil tersenyum.


" kami tahu, " bryan melepas pelukan nya. Frans juga duduk di samping myra. Jadi lah saat ini myra di apit oleh frans dan bryan.


" nanti daddy ingin penjelasan mu mengenai KONDOU Inc "


DEG


Myra tersenyum membeku !