The Truth Untold

The Truth Untold
Chapter 211



Nari mengajak Aiko ke rumahnya..


Nari tidak tega membiarkannya diam di pinggir jalan seorang diri..


" Siapa Dia Nari aa? Tanya Jin yang baru pulang dari jalan jalan mereka"


" Ah ini Aiko, apa Oppa ingat gadis kecil 2 tahun lalu yang ditinggal orang tua nya di mall, dia gadia kecil itu, beri salam kepada Paman.. Ucap Nari"


" hai sayang.. Sapa Jin kepada Aiko"


" Apa kamu sudah makan sayang?? Tanya EunHye"


" Sudah.. Ucapnya sedikit malu malu"


" Oke bersama bibi dulu ya sayang.. Ibu mau membaringkan Youra, tidak apapa kan? Tanya Nari"


Aiko menggangguku pelan, sebenarnya Dia masih takut dan malu..


EunHye membujuknya agar Aiko tidak merasa takut..


" Apa Aiko mau ice cream, bibi tadi membelinya.. apa Aiko mau?? Tanya EunHye"


" Ice cream?


" Hmmm.. Aiko mau? Tanya EunHye dan mendapat anggukan kecil dari Aiko"


Nari mencoba mencari bantuan dari temannya untuk menolong Aiko, besok rencananya Nari akan ke kantor polisi membuat laporan tapi Dia juga perlu bicara dengan Jungkook sebelumnya..


Telepon:


" Bisa kamu membantuku?? Ucap Nari"


" Ada apa Nari..


" Ada anak korban penganiayaan.. Dia bersamaku sekarang, bagaimana aku bisa mengurusnya.. Ucap Nari"


" Apa kamu sudah membuat laporannya?? Bisa kau kirimkan beberapa bekas luka di tubuhnya, besok temui aku di tempat kerja ku.. aku akan membantumu.. Ucapnya"


" Aku belum membuat laporan, aku perlu menunggu suamiku untuk ini.. aku belum menceritakan kepadanya.. Ucap Nari"


" Ah ya sudah, besok aku akan membantumu, datanglah ke tempat kerjaku.. kita bicarakan disana.. Ucapnya"


Nari berencana untuk melaporkan perlakuan orang tua Aiko kepada polisi dan meminta bantuan temannya yang mengerti masalah hukum.. Nari sedikit mengerti tentang hukum karena dulu Dia sempat belajar beberapa tahun tapi berpindah mata kuliah yang menurutnya itu hobinya.. Dia tidak habis pikir bagaimana polisi tidak mau mengurus masalah ini.. apa mereka pikir Aiko anak kecil dan tidak mengerti apapa.. anak sepolos Aiko tidak mengerti apa maksud melapor jadi besok Nari dengan bantuan temannya akan mengurus kasus ini..


.


.


.


.


.


🐰


Sepulang dari pengambilan fotonya Jungkook di kejutkan dengan Aiko yang memeluknya tiba tiba saat Jungkook baru masuk kedalam rumah..


Awalnya Jungkook bingung siapa gadis kecil yang memeluknya..


Sampai Nari bilang kalo Dia itu gadis kecil di Mall waktu itu, Jungkook jadi ingat Aiko gadis kecil yang memanggilnya Ayah..


" Besok kalo Oppa tidak bisa aku akan menemanimu teman Nari bersama Jin Oppa dan EunHye Unnie tidak apapa.. Ucap Nari"


" Ah iya, maafkan aku. besok aku masih harus melakukan pengambilan foto.. Ucapnya"


" Tidak apapa, fokuslah dengan pekerjaan kamu. biar Jin Oppa yang mengurusnya.. Ucap EunHye"


" Iya Noona..


" Ayah, boleh Aiko tinggal bersama kalian saja, Aiko janji tidak akan nakal. kalo Aiko nakal Ayah boleh memukul Aiko.. asal Aiko tidak pergi ke orang tua Aiko. mereka hanya mabuk dan marah-marah padahal Aiko tidak nakal.. Ucapnya"


" Kenapa harus memukul Aiko.. Aiko tidak nakal, Ayah tau Aiko anak baik jadi tidak boleh dipukul.. asal Aiko janji menjadi anak baik.. apa Aiko mau?? Tanya Jungkook"


" Hmm.. Aiko akan menurut, Ayah tau mereka bilang Aiko anak pembawa sial.. memangnya apa anak pembawa sial itu Ayah? Mereka juga bilang Aiko anak yang tidak tau diuntung.. apa itu Ayah?? Tanyanya"


" Siapa yang bicara seperti itu sayang? Tidak ada anak seperti itu dan yang Ibu tau Aiko anak baik.. Aiko tidak seperti itu.. benarkah Ayah? Ucap Nari"


" Saat Ayah dan Ibu mengantarkan Aiko dulu.. mereka baik kepada Aiko tapi saat di rumah mereka bilang Aiko anak nakal dan anak nakal harus di pukul.. Ucapnya sambil menangis"


" Apa lagi yang mereka lakukan kepada Aiko?? Tanya Jungkook"


" Kemarin mereka bilang Aiko harus pergi membeli makan tapi mereka tidak memberi Aiko uang.. mereka bilang tidak boleh pulang sampai mendapatkan makan jadi Aiko bingung.. kalo Aiko pulang tidak membawa makanan, Aiko akan dipukul.. Ibu Aiko bilang itu bukan rumah Aiko jadi Aiko tidak boleh tidur di dalam.. Ucapnya"


" Maksudnya tidur diluar?? Tanya Nari dan mendapatkan anggukan darinya"


" Bagaimana Aiko mendapatkan luka ini?? Tanya Jungkook"


" Aiko dipukul karena Aiko tidak menurut, Aiko akan menurut Ayah.. Ayah tidak pukul Aiko?? Tanyanya"


" Tidak sayang. dengarkan Ayah, besok ikut bersama Ibu.. Ibu dan Bibi akan mengajak Aiko bermain bersama Youra, paman juga ikut jadi Aiko harus menurut ya sayang... Ucap Jungkook"


" Apa Aiko akan di antar kepada orang tua Aiko? Aiko tidak mau, Aiko tidak mau.. Ucapnya sambil menangis"


" Tidak.. tidak.. kita akan bermain dengan Youra.. benarkan Bi?? Ucap Jin"


" Iya.. besok kita akan bermain bersama, Ayah ada pekerjaan jadi tidak bisa ikut.. nanti selesai bekerja Ayah akan menyusul.. bagaimana??? Tanya EunHye"


" Benarkah tidak mengantarkan Aiko pulang? Tanyanya"


" Iya sayang, tapi janji tidak boleh menangis dan menurut kepada Ibu ya?? Tanya Jungkook.. Dia menjawabnya dengan mengangguk"


" Ya sudah malam ini apakah Aiko tidur bersama bibi?Tanya EunHye"


Aiko menatap Nari, Dia masih ragu untuk melakukan itu..


" Tidak apapa sayang, bibi baik.. jangan takut.. Ucap Nari"


" Besok pagi, bibi akan buatkan sarapan kesukaan Aiko.. Aiko ingin makan apa?? Tanyanya"


" Suka semua, apa ada susu?? Tanyanya"


" Susu? Ah iya bibi akan buatkan besok, susu untuk Aiko.. Ucap EunHye"


Setelah berhasil membujuknya, Aiko mau tidur bersama EunHye.. Dia banyak bertanya hal ini itu kepada EunHye.. sesekali EunHye dan Jin akan tersenyum saat mendengar pertanyaannya yang polos.


💜



by: nyemoetdz


09/06/2020