The President Daughter and Mafia

The President Daughter and Mafia
Kenyataan



Alano keluar dari kamar perawatan Paloma dan duduk di kursi tunggu depan kamar. Dave mendekati nya dan duduk di samping bos besar ketua Mafia Fire Red itu.


"Bos, aku sudah membawa tuan Albert ke markas dia sudah sadar sekarang disana."


"Bagus. Secepatnya setelah keadaan Paloma lebih baik aku akan segera membuat perhitungan dengannya."


Steven datang mendekat kearah Alano dan Dave yang sedang duduk, dia lalu menunduk hormat pada tuan mudanya.


"Tuan muda, tuan memanggilku?."


"Kau bisa pergi Dave dan katakan pada Pablo untuk menggantikan aku di rapat besok siang. Duduklah Steven!."


Dave berdiri dan membungkuk hormat lalu pergi meninggalkan Alano bersama Steven kepala pelayan sekaligus orang kepercayaan Angelina Hall.


"Ceritakan padaku kejadian malam itu sebelum Momy terlibat kecelakaan bersama Albert."


Flashback on


Saat anggota Mafia Fire Red mengejar Albert Hall yang lari dalam hutan tidak terlihat lagi, Albert keluar dari tempatnya bersembunyi dan kembali berlari menuju dimana mobilnya berada.


Steven yang sedang berjaga di luar mobil mulai menembaki Albert yang masuk ke dalam mobilnya. Tapi naas tembakan balasan dari Albert mengenai kakinya hingga Steven tidak bisa maju menghentikan Albert yang ingin melarikan diri.


Angelina pindah ke kursi kemudi begitu dia melihat kakak kandungnya melarikan diri menggunakan mobil miliknya.


"Nyonya.. apa yang anda lakukan!."


Teriakan Steven terdengar saat Angelina mulai melajukan mobilnya. Angelina sempat tersenyum menatap Steven seakan mengatakan terima kasih karena selama ini sudah menjaga dirinya dan Alano. Dan selalu setia mengabdi bersama keluarga mereka.


Angelina mengikuti mobil Albert Hall dari belakang. Kejar-kejaran pun terjadi di sepanjang jalan yang sunyi itu.


"Damn! Sudah kuduga kalau Angelina sudah bisa melihat."


Albert memukul stir kemudinya dengan kuat, dia memang sudah mulai curiga saat melihat Angelina yang menatapnya dalam ketika dia menyuntikkan obat tidur di tubuh adik perempuannya itu.


Angelina memilih memutar arah kemudinya dan akan menjebak Albert di persimpangan depan dengan cara menabrakkan mobilnya ke mobil Albert.


Dia mengambil ponsel di kursi samping dan menelepon Alano anak tercintanya. Maafkan Momy sayang, Momy mencintaimu dengan sepenuh hati jiwa dan raga Momy.


Angelina menginjak pedal gas begitu melihat mobil kakak kandungnya di depan. Maaf kak aku mencintaimu tapi aku lebih mencintai keluarga ku. Aku berharap setelah ini kau akan menyesali semua perbuatan mu.


Angelina menutup mata begitu mobil mereka sudah semakin dekat dan bertabrakan.


Brraaakkkk..


Bunyi keras tabrakan mobil Angelina dan Albert.


"Oh tidak. Nyonya.."


Steven memanggil-manggil nama Angelina yang tidak sadarkan diri di balik kemudi mobilnya dengan kondisi mobil yang rusak parah di bagian depan. Darah segar mengalir dari kepala Angelina.


Flashback off


"Saya minta maaf tuan muda tidak bisa menjaga nyonya dengan baik."


Steven menunduk dalam menceritakan kejadian kecelakaan malam itu yang menewaskan nyonya besarnya Ibu Alano Lodovico.


"Sudahlah kau sudah berusaha semampu mu untuk menjaga Momy. Aku tahu bagaimana keras kepalanya Momy. Aku ingin kau tetap berada disamping ku untuk menjaga Paloma dan anak kami nantinya."


Alano menepuk pelan pundak Steven, dia tahu kalau kepala pelayan itu sudah berbuat banyak bagi keluarga Lodovico sejak Dady nya masih hidup.


"Kembalilah ke mansion, jika Paloma sudah lebih baik kami akan segera pulang."


.


.


.


.


.


.


.


.


.


.


.


****Dukung terus karya Author yaa


Like Rate and Coment 🌹**