
Seo Jun-Woo menyeret Hunter level C itu dari rombongannya, kan mulai memberikan intro grasi padanya secara pribadi, untuk mengajukan beberapa pertanyaan. Ketika dia bertanya, soal apakah Guild itu memiliki hubungan dengan Zodiak Knight, orang itu jelas tidak mengerti.
"Aku benar-benar tidak tahu apapun!"
Mendengar jawaban Hunter Level C itu, Seo Jun-Woo kurang lebih rendah menduga jawabannya orang-orang semacam ini memang tidak akan tahu rahasia Guild. Mungkin hanya beberapa eksekutif atau petinggi saja yang akan tahu hubungan antara Guild Infernal Impalers dan Guild Zodiak Knight.
"Lalu apakah kamu tahu siapa ketua atau eksekutif Guild itu?"
Hunter Level C itu, lalu segera terdiam seolah memikirkan jawabannya, dan tidak lama dia segera berkata,
"Aku belum pernah bertemu dengan Ketuanya, namun setidaknya aku tahu salah satu Eksekutif, dia memiliki code Name, Carlos, orang-orang memanggilnya sesuatu seperti itu soal nama aslinya aku tidak benar-benar tahu juga,"
Seo Jun-Woo merasa setidaknya ini informasi yang berguna untuk tahu salah satu eksekutif nya.
"Berapa peringkat nya?"
"Sepertinya, dia Hunter Level A, dia adalah seseorang yang bertanggung jawab dengan proses perekrutan anggota Guild,"
"Bagaimana proses perekrutan anggota baru itu?"
"Tidak banyak hanya melakukan beberapa hal dasar, arti menunjukkan kekuatan bahkan di tweety tadi tak benar-benar perlu memberikan lisensi, karena anggotanya kebanyakan memang preman atau orang-orang yang sedang dalam pencarian,"
"Kalau begitu bukankah itu rawan untuk penyusup?"
Orang itu segera menjadi diam, dan menunjukkan sebuah lambang yang ada di pergelangan tangannya. Melihat itu aku akhirnya mengerti itu semacam tanda kutukan, mungkin dengan memiliki tanda itu orang-orang yang di bawahnya harus setiap ada yang di atas atau sesuatu seperti itu?
Ya, untuk sebuah organisasi criminal hal hari itu benar-benar wajar untuk dilakukan, tidak perlu untuk mempercayai siapapun, dan bisa dibuang kapanpun mereka inginkan.
Gayanya memang cocok.
"Aku mengerti apa yang kamu maksud, jadi begitu kamu bergabung akan langsung diberikan simbol ini?"
"Butuh proses selama satu bulan pertama-tama harus melalui tahap uji coba dan sejenisnya, semacam magang,"
"Hmm, aku mengerti apa yang kamu katakan lalu bagaimana jika kamu membawaku ke sana?"
Hunter level C itu jelas aja menjadi bingung dengan permintaan yang tiba-tiba itu benar-benar tidak mengerti.
"Maksud mu?"
"Apakah kamu begitu lama untuk mengerti? Tawa aku ke tempat pendaftaran Guild,"
Segera ekspresi keterkejutan muncul di wajahnya.
"Kamu mau bergabung dengan Guild?"
"Kamu tidak perlu tahu, pokoknya kamu bawa saja aku kesana berpura-pura lah kamu adalah teman aku dan merekomendasikan aku untuk mendaftar ke sana, dan ingat untuk merahasiakan Identitasku,"
"Tapi itu...."
"Ampun... Baik, Aku mengerti,"
Ya, toh Seo Jun-Woo tidak benar-benar ingin mengusut atau sesuatu hanya ingin melihat-lihat makasih sana lalu pergi dari sana setelah mendapatkan beberapa informasi berguna. Hal-hal seperti menyusut adalah sesuatu yang sangat sulit, jika dirinya hanya datang ke markas itu dan mengaku sebagai level D, lalu menunjukkan kemampuannya Sword Aura level E yang payah, akankah mereka mungkin akan menolaknya?
Namun setidaknya dirinya memiliki waktu untuk berada di markas mereka, dan bisa mencari cela selama proses mendaftar.
Ini adalah rencana yang paling awal, bahkan Guild Infernal Impalers, pastilah tidak akan memilih anggota yang benar-benar lemah.
"Bagus, mari bertemu nanti sore awas aja jika kamu menolak aku pasti akan memberikanmu hukuman, dan jika kamu buka mulut..."
Seo Jun-Woo lalu segera memfokuskan kekuatannya untuk membuat sejenis sihir kutukan pada Hunter Level C itu, yah itu sebenarnya palsu hanya dia buat dengan Shadow Manipulation, namun sepertinya hunter level itu sudah percaya, dan ketakutan.
"Baik... Aku pasti tidak akan memberitahukan ini pada siapa-siapa..."
"Mari, bertemu nanti sore,"
####
Dan benar saja, setelah memiliki beberapa persiapan dan penyamaran, Seo Jun-Woo segera pergi bersama Hunter level C itu menuju markas Infernal Impalers. Bukan benar-benar markas, itu hanya semacam tempat pendaftaran.
Markas sebenarnya, mungkin tersembunyi di ujung-ujung entah di mana.
"Siapa tadi namamu?" Tanya Seo Jun-Woo pada Hunter level C itu.
"Kang Min Jae, bukankah kamu sudah lama tahu?" kata Hunter itu, dengan ekspresi heran ketika melihat Seo Jun-Woo.
"Sudahlah itu tidak penting," kata Seo Jun-Woo, mencoba untuk tidak terlihat mencurigakan karena kehilangan ingatan Itu.
Dan begitulah akhirnya mereka berdua disebuah gudang yang terlihat sangat terpencil dan mencurigakan. Seo Jun-Woo menatap tempat yang memiliki aura mengerikan itu, tiba-tiba memiliki firasat tidak nyaman soal keberadaan gudang rahasia ini.
Ini....
Ya, Seo Jun-Woo merasa memang tidak ada yang benar ketika dirinya menatap ke arah gudang itu.
"benar ini lokasinya?"
"Ya, aku sekarang akan membawamu masuk,"
Min Jae, selalu segera mengetuk pintu di sana seolah dengan kode tertentu dan seorang pria berpakaian serba hitam keluar dari sana. Seo Jun-Woo tentu saja mengenali jenis pakaian yang orang itu pakai, sama seperti beberapa Hunter yang mengejarnya sebelumnya.
Jadi itu sebuah Seragam cirikhas?
Tidakkah itu terlalu mencolok untuk sebuah kelompok kejahatan?
Seo Jun-Woo, benar-benar merasa jika Guild ini sangat aneh.