The Constellation Comeback To See The Hero

The Constellation Comeback To See The Hero
Episode 171: Pertemuan (Part 1)



Pada akhirnya, Seo Jun-Woo sekarang baru saja tiba di markas Asosiasi Hunter Korea Selatan. Jelas, ada sebuah pertemuan rahasia yang saat ini diadakan di sana membahas hal-hal penting.


Sebelumnya, urusan soal Guild Guardian of Calestial sementara di tunda, dengan bantuan dari Guild Starlight, mereka mencoba untuk mengobati dan menenangkan anggota Guild yang tersisa. Memastikan keselamatan mereka semua nantinya.


"Emiliana, kamu harus meneleponku jika terjadi sesuatu atau ada tanda-tanda Raja Iblis menyerang. Menurut saranku sebaiknya kamu dan seluruh Anggota Guild, melarikan diri saja jika mereka datang sebisa mungkin menghindari pertarungan. Aku tahu kamu memiliki dendam namun ini bukan saatnya,"


Seo Jun-Woo baru saja berbicara di telepon dengan Emiliana. Walaupun dia sudah pergi dan memberikan beberapa pesan sebelum pergi, namun tetap saja dia masih khawatir takut Gadis itu akan berbuat gegabah dan terjadi hal-hal yang tidak terduga.


'Baik, Tuan Seo Jun-Woo. Aku tidak akan bertindak gegabah dan akan menghubungi anda jika terjadi sesuatu,'


Seo Jun-Woo yang mendengar itu tersenyum puas dan berkata,


"Bagus. Dan juga, jika ada kabar dari Constellation mu, jangan langsung bergerak dengan ke gabah saat ini situasi tidak memungkinkan."


Benar, Seo Jun-Woo ingat jika Para Constellation dari Heavenly Realm saat ini tidak bisa dihubungi sejak adanya bintang jatuh tempo hari. Seo Jun-Woo tentu saja khawatir, namun tidak ada hal yang bisa dia lakukan saat ini.


Jadi, dia akan lebih fokus dulu mengurus masalah yang ada disini. Seo Jun-Woo segera berjalan ke dalam gedung dan dipandu ke ruangan pertemuan.


Di sana tentu saja ada wajah-wajah yang familiar, Ketua Asosiasi Lee Ji-Sung, dan Putranya Lee Chae-won, dan salah satu orang yang terlihat sangat tidak terduga yaitu Jimmy Cain dari Abbysal Horde.


Ada juga wajah-wajah yang tidak dikenalnya, yang sepertinya dari Guild mereka juga?


Dan tentu saja, disini ada Kim Jung-Hwa yang paling familiar. Yang sangat mengejutkan pria yang biasanya mengenakan topeng itu saat ini melepaskan topengnya. Itu benar-benar hal yang paling mengejutkan.


Apakah sekarang dia sudah berani muncul di depan publik tanpa topeng itu?


Seo Jun-Woo segera duduk di samping Kim Jung-Hwa, melihat itu Kim Jung Hwa, segera mengaguk dan memberikan hormat. Seo Jun-Woo Tentu saja tidak terbiasa dengan sikap ramah Kim Jung-Hwa, apalagi biasanya dia pedih dilakukan kasar dan seenaknya oleh orang itu.


Di panggil Constellation-Nim atau Hyung-Nim tetap cukup canggung. Banyak hal yang pernah mereka bicarakan sebelumnya, namun bukan berati Seo Jun-Woo tahu segalanya soal Pria itu. Kim Jung Hwa, masih tetap terasa asing untuknya, walaupun wajah itu terlihat sangat familier, Pahlawan yang dia pilih hati-hati.


Takdir kejam yang dia alami selama 10 tahun terakhir bukan hal yang main-main.


"Aku senang akhirnya semua orang sudah berkumpul di sini," kata Lee Ji-Sung mulai membuka percakapan.


Suasana di ruangan itu cukup tegang, semua orang terlihat memiliki berbagai macam ekspresi, namun yang paling jelas adalah ekspresi rasa takut dan cemas. Yang paling membuat Seo Jun-Woo kaget, adalah ekspresi Lee Chae-won. Pria yang sebelumnya selalu terlihat percaya diri itu saat ini menunduk terlihat tidak memiliki semangat sama sekali.


"Constellation 'The Thunder God' telah mati," kata Lee Ji-Sung menjelaskan situasi dengan singkat.


Seo Jun-Woo segera menunjukkan keterkejutannya ketika mendengar itu. Dia tahu, Constellation milik Asgard, dari Nordik ada yang menghilang. Namun dia tidak pernah mengira jika yang menghilang adalah Thunder God, Thor, yang dikatakan adalah Constellation paling kuat di pihak mereka.


"Siapa yang melakukannya?"


Benar, untuk sosok sehebat itu dikalahkan sampai menghilang jelas lawannya bukan hal yang mudah.


Jawaban singkat keluar dari mulut Kim Jung-Hwa yang dari tadi diam.


"Constellation 'Almighty Thunder King', dari Olympus."


Mendengar itu ekspresi Seo Jun-Woo jelas segera menjadi buruk. Dia tahu, Constellation mana itu, ini adalah Dewa Petir yang lain yang berasal dari Constellation Olympus, Zeus. Jika memikirkan motifnya sepertinya ini terlalu jelas.


Seo Jun-Woo ingat perselisihan lama yang pernah dia lihat ketika dia menjadi Constellation.


"Apakah, Dia akhirnya ingin menjadi satu-satunya Penguasa Petir?" Kata Seo Jun-Woo.


"Sialan! Aku hanya tidak pernah mengira bahwa Constellationku dikalahkan begitu mudah oleh Si Brengsek itu! Sial, Aku dari awal tidak suka dia, Thor memang lemah."


Yang mengatakan itu adalah Lee Chae-won, Avatar dari Thor. Seo Jun-Woo ingat betapa hebatnya orang itu ketika ikut bersama Mengalahkan Leo sebelumnya. kemampuan petirnya yang benar-benar membuat gejolak dan membalik medan perang.


Jelas, bisa dibayangkan juga seberapa kuat Constellationnya itu.


Namun berbeda dengan kata-kata dingin dan penuh emosi kemarahan, Ekspresi Lee Chae-won terlihat menunjukkan kesedihan mendalam.


Seo Jun-Woo lalu mulai memperhatikan lagi orang itu yang terlihat berbeda sejak terakhir kali mereka bertemu.


Ini...


Kekuatan ini...