ELEANOR

ELEANOR
Ke danau lagi dan ayah ikut



Sang ayah berjalan menuju mereka bertiga.


"Apa yang baru saja terjadi?"Tanya nya


"I-Itu..."


Ayah pun mengernyitkan Dahi karena jawaban Carla yang ambigu.


"Ada apa dengan kalian?Apakah ada moster di danau?"Tanya ayah sekali lagi


"...Bukan.Carla tadi mendengar suara yang aneh,oleh karena itu Carla mengajak ibu dan adik untuk mempercepat jalan nya"Jawab Carla


"...Oh,ahahahahaha.Memang nya apa yang kamu dengar nak?"Tanya ayah dengan tertawa


"em..."


"Apa kah putri dan putra ayah ini penakut hingga hanya mendengar suara aneh begitu saja langsung kabur?Hmm~?"Ucap Sang ayah sambil menaik turunkan alis nya,menggoda anak anak nya itu.


Carla pun semakin malu mendapati pertanyaan ayah nya.Begitu juga dengan Cal yang memerah mendengar ucapan ayah nya


Setelah percakapan itu hari hari berlalu.Carla,Cal maupun Blic sudah lama tidak mandi atau ke danau setelah hari itu.


Saat ini di pagi hari,Carla selalu bangun pagi untuk membantu sang ibu.Sekarang sudah memasuki musim panas.Hingga persediaan air dengan cepat habis dalam waktu kurang dari 5 hari.


"Ah...Air nya habis yaa,Bahkan untuk minum sudah tidak cukup"Kata Carla dengan nada lesu


"Emm..."Blic hanya mampu menanggapi seperti itu.


Blic pun juga terlihat bingung dengan situasi ini.Mau tidak mau mereka harus balik ke danau untuk mengisi persediaan air yang hampir habis.Biasa nya mereka akan mencuci baju di danau tapi akhir akhir ini mereka mencuci baju dengan persediaan air yang diisi didanau hari itu,belum lagi dengan cuci piring dan air yang digunakan untuk minum dan untuk berkebun,Yaa segala macam laah.


Oleh karena itu,saat ini mereka berniat untuk pergi ke danau.


"Ibu.Ayo kita ke danau sekalian mandi disana"Ajak Carla pada ibu nya


Blic pun juga frustasi jika seperti ini terus,bisa bisa persediaan air mereka akan habis hanya karena takut ke danau setelah hari itu.


"Hm...ayo!air sudah sangat habis,Jika seperti ini terus maka kita akan benar benar kekurangan air untuk kebutuhan hidup."Ujar Blic


Cal yang baru selesai membaca buku di kamar nya berniat untuk pergi ke dapur.


Carla dan Cal bertemu di tangga hingga menyebabkan mereka berbenturan cukup keras karena tidak terlalu fokus


"Aduh..."hidung Cal menabrak tubuh mungil Carla


"Hmm...?Kakak?eh ibu?Kakak dan ibu mau kemana?"Tanya Cal kepada kakak dan ibu nya.


"Kakak mau ke kamar,mengambil baju ganti"Jawab Carla


"Ibu?"


"Hmm...Ibu mau mengambil wadah air dan juga pakaian di kamar"Jawab Blic


"Eh...?Ibu dan kakak mau ke danau?"Tanya Cal sekali lagi


Carla mengangguk.Kemudian Cal dengan wajah ceria nya meminta untuk ikut ke danau bersama.


Carla pun sebenarnya merasa keberatan dengan permintaan sang adik.Tetapi Cal tetap saja rewel meminta ikut


"Kakkk...ikut yaa,Cal sudah lama tidak mandi.Lengket!Cal mau mandi"rengek anak kecil itu pada kakak nya agar diperbolehkan ikut


Carla menghela napas kasar,ia tidak tau menghadapi Cal yang seperti ini.Pada akhirnya pun Cal ikut ke danau.


Carla pergi ke kamarnya,Cal pergi kekamar nya sendiri untuk menyiapkan pakaian yang akan di pakai,Begitu pun juga Blic.


Tanpa basa basi Blic berjalan ke arah lemari kayu yang berisi pakaian.Ia mengambil pakaian nya.Setelah selesai Blic menoleh pada sang suami.Ia menggoyangkan badan suami nya pelan


"Sayang...bangun"


"Hmm??Ada apa?"


"Aku hari ini akan pergi ke danau bersama anak anak,Persediaan air sudah menipis.Sudah saat nya pergi ke danau lagi"


"Hmm" ia mengangguk mendengar perkataan Blic


Blic selalu meminta izin pada sang suami kemana pun ia akan pergi .Sungguh Blic adalah sosok istri yang sempurna dan selalu ada


"Emm....aku akan mengantar kalian sampai selamat di danau"Ucap nya bangkit dari posisi tidur dan Blic tersenyum lembut mendengarnya.


"Apakah kamu juga akan mandi disana?"Tanya Blic yang sudah bersiap siap mengambil pakaian suami nya


"hmm..tidak usah."Jawab nya singkat


Blic pun mengangguk kan kepala nya.Mereka berdua mulai keluar dari kamar.


Carla dan Cal sudah ada di bangku kayu.Mereka tertawa dan bercanda gurau.


"Sudah siap yaa...Ayo ke danau"Ucap sang ayah yang turun dari tangga kayu.Ucapan nya itu membuat Carla maupun Cal terkejut dan langsung menoleh ke arah sumber suara


"AYAHH!!!"Seru ke duanya melihat kedatangan sang ayah


"Ayah.Ayah mau kemana?"Tanya Cal


"Hm..menurut Cal,ayah mau kemana?"Jawab sang ayah ramah


"Emm,ke ruang senjata itu lagi"Ucap Cal yang tau biasa nya setiap bangun ayah nya akan ke ruangan senjata


"Salah.Ayah mau menemani kalian ke danau"


"APA!!!" seru Cal dan Carla bersamaan


"ah...maksud Carla,kenapa ayah ikut ke danau.Biasa nya kan ayah mandi dengan air persediaan."Ucap Carla dan Cal mengangguk setuju dengan ucapan sang kakak


"Aihh...apa ini?Putra dan putri ku tidak suka ya ayah nya ikut?Hmm~"


"Emm..bukan seperti itu ayah,Carla dan Cal hanya heran kenapa ayah ikut ke danau.Tidak biasa nya"


Sang ayah tersenyum.Ia kemudian menjawab"Ayah hari ini akan menjaga kalian"


Carla dan Cal memiringkan kepala mencoba mencerna ucapan ayah nya barusan


"emm...apa yang ayah maksud adalah memastikan keselamatan kami sampai ke danau?"Tanya Carla


"Iyaaa betul~.Hari ini ayah akan lihat apa yang membuat anak anak ayah berlari sangat kencang dari area hutan 5 hari yang lalu"


"Uhh..tolong jangan ingatkan kami pada itu ayah."Ucap Cal dengan nada malu


"ahahaha putra ayah ini ternyata sedang malu yaa"Goda sang ayah pada anak nya


"Sudah,sudah.Berhenti bicara.Ayo kita ke danau sekarang!"Ucap Blic menengahi percakapan itu


Mereka pun mulai ke danau.Carla maupun Cal tidak merasa ketakutan.Apa itu karena mereka merasa aman ya didekat ayah nya?Ntahlah.Saat ini sang ayah membawa senjata di pinggang nya,sementara Blic membawa keranjang pakaian dan wadah untuk mengisi air.


Mereka pun sampai di danau.Sang ayah merenggangkan badan nya dan mulai duduk di batu pingir danau.Hal yang biasa Carla lakukan seperti menolah noleh ke arah lain untuk memastikan tidak ada bahaya kini tidak dilakukan nya karena saat ini keamanan mereka dijamin oleh ayahnya.