
7 tahun kemudian
" Sofie hati-hati sayang, " ucap Sonya saat melihat Sofie berlarian menaiki tangga.
" Oke Mom, " jawab Sofie sambil mengerlingkan matanya.
Kini Sonya dan Ferdian sudah memiliki 4 orang Anak, Sofie, Nayaka, si kembar Arga dan Argi. Sofie saat ini sudah sekolah dasar, Nayaka masih di TK B sedang Arga dan Argi di PAUD.
Kehidupan Sonya dan Ferdian sangat harmonis, hangat dan bahagia. Mereka selalu bersama-sama dalam merawat Anak-anak Mereka.
Kedua Orang Tua Ferdian sudah meninggal dunia karena sakit, sedangkan kedua Orang Tua Sonya semakin menua, Mereka tinggal bersama Raffael di Belanda. Raffael sudah menikah dan sudah memiliki satu Orang Anak Laki-laki yang kini berusia 1 tahun.
Beberapa kali Sonya, Ferdian dan Anak-anak berlibur ke Belanda. Mereka melepas kerinduan karena terpisah jarak dan waktu.
Sementara Rino dan Amanda baru satu tahun ini bercerai, Amanda di ketahui menyiksa Mama Rino karena kesal dengan prilaku Mama Mertua yang sering kali bertanya kapan Amanda memberinya Cucu.
Mama Rino ternyata sembuh setelah menjalani rangkaian pengobatan, namun setelah sembuh sikap buruknya masih tetap mendarah daging.
Hingga pada suatu hari Amanda diluar batas kesabaran, menyiksa Mama Mertuanya dengan mencambuk dan tidak memberi makan dan minum berhari-hari.
Saat itu Rino sedang pergi ke luar kota untuk membuka cabang sekolah seni nya. Saat itu Amanda tidak tahu kalau Rino akan pulang, karena Rino ingin memberikan surprise pada Amanda.
Betapa sangat terkejutnya Rino saat melihat secara lagsung Amanda tengah memukuli Mamanya dengan sabuk, tak ada suara jeritan keras yang ada hanya ucapan " Ampun, cukup cukup, " sambil berderai air mata.
Rino langsung menggendong Mamanya membawa nya ke klinik milik Ferdian, dengan sigap, cepat dan teliti Ferdian mengobati Mama Rino.
Sonya yang melihat kondisi Mama Rino saat itu meneteskan air mata. Saat Mama Rino tersadar Sonya menyuapi Mama Rino, air mata keduanya mengalir. Ada isak tangis yang tertahan.
Amanda saat itu langsung di jemput oleh Aparat Kepolisian. Ia harus mempertanggung jawabkan perbuatannya.
Rino sangat berterima kasih karena Ferdian dan Sonya mau merawat Mamanya selama satu bulan lebih, selama satu bulan Rino mengurus sidang perceraian. Sementara kasus Amanda di serahkan Rino pada kuasa hukumnya.
Amanda mendapat hukuman penjara selama 7 tahun, Rino tidak menuntut apa-apa, semua di serahkan pada kuasa hukumnya.
Rino juga tidak memberi tahu Papa dan Saudaranya di kampung. Ia menyelesaikannya sendiri dan menutup rapat-rapat mulutnya.
Setelah benar-benar pulih dan sehat, Mama Rino sudah kembali ke rumah. Rino meminta Ferdian mencarikan perawat yang mau bekerja di rumahnya.
Setelah mendapat Perawat, Rino merasa lebih nyaman saat bekerja, karena sudah ada Perawat yang menemani Mamanya, ada dua asisten rumah tangga, tukang kebun dan satpam rumah.
Sesekali Sonya dan Ferdian menjenguk Orang Tua Rino, Ferdian juga memeriksa kesehatan Mama Rino. Sonya juga sering mengirim makanan untuk Mama Rino. Tak ada sedikit pun rasa dendam di hatinya. Meski pernah diperlakukan tidak baik oleh Mama Rino.
Ferdian juga tidak merasa cemburu dengan perhatian Istrinya. Ia malah merasa bersyukur memiliki Istri sebaik dan setulus Sonya.
Sejak saat itu hubungan Ferdian, Sonya dan Rino semakin hangat, Mereka layak nya seperti Keluarga.