
Di sebuah restaurant terkenal di Florida Amerika serikat, para rangker terkuat sekarang sedang mengadakan makan bersama.
"Reyhan apa kita akan kembali ke pulau Paradise island sekarang?" Tanya Hana.
"Aku rasa kita sudah cukup beristirahat 3 harian di sini." Sahut Devlin.
"Humu benar, ehhhh tapi buat apa kembali, kan dalam waktu 2 hari lagi, ada pertemuan orang-orang terkuat di seluruh dunia bukan?" Tanya Fang Yin.
"Ah iya benar juga, aku melupakan hal itu, hmm yah aku rasa lebih baik kita tinggal di sini saja terlebih dahulu, lagi pula kak Zear akan ke sini juga kan, untuk menghadiri pertemuan itu." Ucap Devlin.
"Ya mungkin aku juga belum menghubungi nya, tapi aku rasa dia akan hadir di pertemuan itu." Ucap Reyhan.
"Aku sarankan kau menghubungi Zear setelah acara makan-makan ini." Ucap Hana.
"Iya tenang saja."
"Ngomong-ngomong di pertemuan itu nanti akan membahas apa?" Tanya Fang Yin.
"Aku penasaran juga." Ucap Fang Jiali.
"Ya menurutku mungkin mereka hanya akan membahas tentang Primordial demon, dan bagaimana caranya mereka mempertahankan bumi, dengan keadaan yang sekarang." Ucap Devin.
Reyhan pun terkejut dengan apa yang di katakan oleh Devin.
"Reyhan kau kenapa?" Tanya Devin.
"Tidak hanya saja untuk kesekiankalinya aku terkejut, kau ternyata pintar juga Devin."
"Apa kau menganggap aku sebodoh itu." Ucap Devin lemas.
"Hhahahahhaha." Mereka semua yang tertawa.
"Apa kau baru menyadarinya hahahaha."
"Kak jangan berkata bodoh kalau kakak juga bodoh." Ucap Fang Jiali.
"HAHAHAHAH RASAKAN KEPEDASAN MULUT ADIKMU HAHAHA." Devin yang tertawa.
Mereka berdua pun seperti biasa hampir bertengkar, namun mereka berdua melihat Hana.
Yang sudah bersiap dengan tangan nya, mereka pun tidak jadi ribut.
"Sudah sudah apa yang di katakan Devin benar." Ucap Reyhan.
"Hmmm jadi mereka ingin meminta saran dari tuan Zear kah." Ucap Red.
"Ya kau benar Red, itung-itung sekalian juga mereka ingin mempererat pertemanan dengan Zear, kalian mengerti bukan maksudku." Ucap Reyhan.
"Ya kurang lebih kami mengerti." Ucap Hana.
"Tapi apa ada kemungkinan jika nanti dunia menganggap Zear sebagai ancaman?"
"Hal itu kemungkinan nya ada, karena menurutku berdasarkan sifat manusia, manusia itu mudah untuk takut dan sangat mudah untuk di provokasi oleh ketakutan itu sendiri." Ucap Red.
"Apa yang di katakan Red benar tapi hal itu tidak mungkin terjadi." Ucap Reyhan sambil tersenyum penuh maksud.
"Hahhaha Reyhan kau cerdas, aku mengerti." Ucap Red.
Fang Jiali, Hana mereka mengerti apa maksud Reyhan dan Red.
Pikiran mereka sudah berpikir ke masa depan.
Dan sedangkan Fang Yin dan Devin mereka tidak mengerti sama sekali.
Melihat muka mereka yang kebingungan Red pun angkat bicara.
"Maksud ku dan Reyhan adalah manusia tidak akan bisa melawan tuan Zear, bahkan sekalipun tuan Zear di anggap sebagai ancaman seluruh dunia."
"Itu semua karena seluruh dunia membutuhkan tuan ku Zear, dan selain itu juga tuan ku Zear memiliki pendukung yang sangat kuat, contohnya kita dan para Dewa, apa kalian paham?" Ucap Red.
Red semakin hari semakin dewasa dan pikiran dia sekarang sudah bisa sama dengan Reyhan, walaupun dia adalah seekor naga tapi jangan remehkan otak dia.
Otak dia melebihi Devin dan juga Fang Yin.
"Ah begitu yah paham paham." Ucap Fang Yin dan Devin.
Ang Wing, Max, Leonard, Silvi, Raguel, Reludo.
Mereka bergabung kesana dan ingin mengobrol dengan Reyhan dan yang lain nya.
Mereka pun di sambut hangat oleh Reyhan dan yang lain nya.
Dan mereka semua pun mengobrolkan banyak hal.
Dari mulai Raguel yang bercerita bahwa dulunya.
Dia pernah bertemu dengan monster yang sangat kuat, dan dia di beri tahu oleh monster itu, bahwa bumi akan di hancurkan oleh mereka.
Ini cerita yang pernah di ceritakan oleh Raguel ketika Zear dan yang lain nya berada di istana Raguel.
Pada intinya Raguel dan beberapa Dewa yang lain nya, menyesal karena menutupi kekalahan mereka melawan monster.
Dan mereka juga menyesal karena tidak memperingati seluruh dunia tentang ancaman yang diberikan monster itu.
Jikalau saja mereka memberitahu hal itu pada seluruh dunia.
Mungkin seluruh dunia akan melakukan hal yang sama seperti sekarang, mereka semua akan bekerja sama dan mulai membangun peradaban yang baru yang lebih kuat.
"Nasi sudah menjadi bubur, begitulah peribahasa yang ada di Indonesia kan." ucap Raguel.
"Yah kau benar, masa lalu sudah di tulis dan tidak akan pernah bisa terulang, yang sekarang harus kita lakukan hanya berfokus kedepan dan mempelajari kesalahan dari masa lalu." Ucap Hana.
"Kita memang benar-benar sangat telat untuk berubah, tapi aku rasa lebih baik telat dari pada tidak sama sekali." Ucap Reyhan.
"Kita harus melakukan yang terbaik kah." Ucap Silvi.
Mereka pun terus melanjutkan pembicaraan mereka mengenai banyak hal.
Di sini tidak ada 1 orang pun yang berani menanyakan tentang identitas sebenarnya dari Zear.
Mereka semua sangat penasaran sebenarnya, tapi mereka takut menyinggung Reyhan dan yang lain nya, jadi mereka lebih baik menutup mulut nya.
Sebenarnya mereka juga sangat merasa keanehan, bagaimana Zear bisa begitu kuat padahal dia adalah manusia.
Sebenarnya dulu ada orang yang seperti Zear, dia sangat kuat melebihi Raguel.
Tapi karena dia adalah orang yang tidak baik dia terlalu haus akan kekuasaan kekayaan, dan bahkan dia ingin menguasai seluruh dunia untuk dirinya sendiri, dia ingin seluruh dunia patuh padanya.
Namun pada akhirnya hal itu tidak bisa terwujud karena dia di bunuh oleh para Demigod dan Dewa.
Dan masalahnya Zear, dia lebih kuat dari pada orang yang di catat dalam sejarah itu.
Kekuatan Zear berada di luar nalar.
Bahkan jika para Dewa dan Demigod bersatu membunuh dia, Zear belum tentu bisa kalah.
Bahkan kemungkinan Zear menang sangatlah tinggi.
Dan hal ini untuk sekarang membuat mereka tenang, sekaligus khawatir.
Bagaimana jika Zear berada di pihak lawan dan bukan nya kawan.
Tapi yang membuat mereka tenang adalah, Zear ternyata berada di pihak para manusia.
Bahkan setelah dia di tawari oleh Primordial demon yang kuat dia menolaknya.
Di tambah Zear adalah orang yang baik, tidak seperti orang terkuat dalam sejarah bumi.
Tapi walaupun seperti itu, tetap saja masih ada sebagian orang yang merasa curiga dengan Zear.
Tapi mereka tidak ingin mengungkapkan nya secara jelas.
Bagaimana pun juga secara halus dan secara tidak langsung, Zear sekarang menjadi pemimpin dunia ini.
Apapun yang dia perintahkan dunia pasti menurutinya, karena bagaimana pun juga seluruh dunia sekarang.
Membutuhkan kekuatan Zear, untuk mempertahankan bumi.