The Ghost Hunter

The Ghost Hunter
Hantu Anak Kecil



Skip hari Minggu....


Killa dkk hari ini sedang berada ditaman, mereka sudah sedari pagi disana. Saat mereka sedang menikmati indahnya taman tiba-tiba saja ponsel Killa berbunyi tanda ada yang menelponnya...


"Halo Assalammualaikum kak Arga..."salam Killa pada si penelpon.


"Walaikumsalam Kil... Kil kakak udah pulang kamu ada dimana?"tanya kak Arga kakak dari Killa.


"Killa ada ditaman kak, kakak bilang apa tadi? Udah pulang? Kok kakak gak ngasih tau Killa?"tanya Killa beruntun pada sang kakak.


"Yaelahh Kil satu-satu napa nanyanya... kakak baru sampe dimansion, semalem kakak berangkatnya ke sini..."jawab kak Arga sedikit sewot.


"Yaudah bentar Killa pulang sekarang kak..."jawab Killa bahagia.


Telpon pun ditutup sepihak oleh Killa, lalu Killa pun pamit pulang duluan karena kakaknya Arga telah pulang ke Indonesia. Tetapi malah mereka semua mau ikut ke mansionnya Killa, Killa pun menyetujuinya.


Saat mereka sedang menuju ke parkiran, Killa tak sengaja melihat sosok anak kecil yang sedang memegang boneka. Killa hendak mendekati anak kecil itu dan meminta temannya untuk menunggunya sebentar.


Killa berjalan mendekati sosok anak kecil itu, saat sampai ia pun Killa mengajaknya bicara...


"Haii kamu siapa ? Kenapa kamu ada di sini?"tanya Killa.


"Kakak bisa liat aku?"tanya balik sosok anak kecil itu.


"Iya kakak bisa liat kamu... kamu kenapa?"tanya Killa.


"....."tidak ada jawaban lagi darinya.


"Kamu ikut kakak aja ya...nanti bisa kamu ceritakan dimansionnya kakak saja."ajak Killa ke sosok anak kecil itu.


Sosok anak kecil itupun hanya mengangguk, Killa pun menuju mobil dengan sosok anak kecil yang memegang bonekanya. Sampai dimobil Killa yang telah di tunggu oleh sahabatnya itu melihat ada sosok anak kecil yang bersama



Lalu sahabatnya pun bertanya kepada Killa setelah ada sosok lain yang bersama mereka...


"Ehh Kil.. itu siapa?"tanya Jessie.


"Gue gak tau namanya siapa... soalnya dia gak jawab."jelas Killa.


"Namaku Rosa kak..."sela sosok anak kecil bernama Rosa.


"Jadii... kenapa kamu berada ditaman?"tanya Felix.


"Rosa... lagi nunggu dijemput sama ayah."jawab Rosa sambil tertunduk.


"Dimana ayahmu?"tanya Raka.


Rosa yang mendengar pertanyaan Raka hanya bisa diam dan tertunduk, karena ia tidak tahu ayahnya berada saat sang ayah meninggalkannya sampai tak bernyawa.


"Yaudahh... gini aja Rosa ikut kak Killa aja ya selagi menunggu dijemput ayah. Nanti kita bantu cari ayah Rosa...."ucap Killa yakin.


"Boleh kak..?"tanya Rosa sosok anak kecil itu.


Killa dkk hanya mengangguk menyetujui usul Killa dan akan mencari tau apa yang terjadi sampai tega ayah sosok anak kecil bernama Rosa itu di tinggalkan sampai tak bernyawa dan juga dijanjikan untuk menjemputnya.


Skip di Mansion Killa...


Killa dkk pun sampai dimansion, lalu mereka masuk kedalam bersama tak lupa sosok anak kecil yang sedari tadi mengikuti mereka. Saat Killa dkk baru saja sampai diruang tamu ia melihat sang kakak yang ia rindukan, lalu Killa berlari memeluk kakaknya itu....


"Kakak Killa kangen..."kata Killa sambil memeluk kakaknya.


"Kakak juga Kil..."jawab Kak Arga membalas pelukan adik tersayangnya itu.


Setelah mereka berdua melepas rindu, Killa memperkenalkan para sahabatnya ke sang kakak satu persatu dan Killa menjelaskan bahwa sahabatnya itu sama seperti dirinya.


"Jadii mereka bisa liat begituan juga Kil?"tanya kak Arga tak percaya.


"Iya kak betul..."jawab Killa santai.


"Tapi kokk.... kakak dari tadi ngerasa merinding ya?"tanya kak Arga.


"Jelaslah kakak merinding... disini kan ada sosok anak kecil lagi pegang boneka."jawab Daniel santai.


"Apaaaaa.... jangan bercanda Niel."teriak Arga membuat mereka semua harus menutup telinga mereka.


"Yaelah kak bener..."jawab Siska.


"Ituu... penunggu dimansion kita ya Kil?"tanya kak Arga yang bergidik.


"Enggak kak tadi pas ditaman Killa bertemu lalu...."