Little My Wife

Little My Wife
sangat canggung



Bab 51


.


.


Dan sesuatu yang begitu membuat Nasywa bahagia saat Victor membawanya kerumah pribadi Victor yang berada dipinggir pantai.


Senyum lebar jelas terlihat diwajah Nasywa saat mobil berhenti tepat didepan rumah itu.


"Hubby.. Apa kita akan tinggal disini ??" tanya Nasywa.


"Iya. Bukannya kau ingin tempat yang jauh dari keramaian."Balas Victor.


Nasywa menggangguk penuh semangat. "Ya sudah. Ayo turun, dan masuklah. Itu sekarang adalah rumahmu." ujar Victor yang segera turun dan membukakan pintu untuk Nasywa.


Pintu rumah terbuka menampakkan pelayan yang menyambut kedatangan Nasywa serta Victor. Dekorasi biasa namun membuat Nasywa sangat bahagia.


"Selamat datang tuan.. Nyonya.."sapa dua pelayan itu.


"Sekarang Kau menyewa pelayan ??" Tanya Nasywa.


"Aku tidak mau kau kelelahan. Rumah ini lebih besar dari apartemen."balas Victor.


Nasywa kembali dbuat terenyuh dengan Ucapan suaminya. Keduanya melangkah masuk hinggab tiba dikamar yang juga telah dihiasi indah.


"Ini sangat indah.."Ucap Nasywa seraya duduk diranjang.


Victor turut bahagia melihat istri kecilnya juga bahagia. Ia membuka jasnya dan juga kemeja tanpa ragu.


Hal itu sontak membuat Nasywa terpaku dengan malu.


Meski dulu tinggal bersama, Nasywa tidak pernah melihat Victor tanpa busana seperti itu.


Nasywa menunduk malu seraya menggigit bibir bawahnya.


"Honey, kau mau mandi sekarang atau..-" pertanyaan Victor terhenti saat melihat Nasywa tertunduk.


"Kau kenapa ??" Victor buru-buru duduk disisi Nasywa dengan kawatir.


"Itu.. Em..hubby kenapa bajumu kau buka disini ??" Balas Nasywa ragu-ragu.


Victor seketika tersenyum. Ia membenahi duduknya dan memegangi pundak Nasywa. "Lihatlah aku Honey.."


"Aku malu sekali.."Nasywa menutupi wajahnya.


" tapikan aku belum terbiasa.." balas Nasywa wajahnya juga masih terlihat memerah.


" Sekarang biasakan ya.. Nanti bagaimana kalau kita saling canggung ?? Tidak masalah, aku tidak akan memaksa kau untuk biasa, tapi harus belajar." Nasehat Victor dengan suara lembut..Nasywa menggangguk pelan.


"Ya sudah. Sekarang mandi dulu ya. Mau mandi air hangat atau air dingin. ??"tawar Victor.


"Air dingin saja."Nasywa segera berdiri dari duduknya lalu hendak membuka gaun yang ia kenakan.


"Kemarilah, aku bantu.."Victor segera mendekat.


"Apa ??" Nasywa kembali dibuat terkejut.


"Biasa saja. Aku hanya membantu membuka kancingnya. Tidak akan minta yang lain."Ucap Victor.


Nasywa dibuat malu lagi. Pria malaikat lah yang dinikahinya. Pengertian dan sangat memahami sifat dan kemauan Nasywa.


Selesai Nasywa segera menuju kamar mandi.


Victor tersenyum geli melihat betapa lucunya tingkah Istri kecilnya


Nasywa keluar kamar mandi dengan setelan piyama yang sudah tersedia dikamar mandi.


Saat ia keluar, sesuatu yang membuatnya terteguh Melihat Victor tidur disofa panjang dengan tangan sebagai bantal. Hanya menggunakan kaos dalam hitam membuat Victoe terlihat sangat seksi bagi Nasywa. Seketika Nasywa mengerjapkan kedua matanya entah mengapa otaknya malah memikirkan hal-hal aneh.


"Aku rasa otakku sedang korslet."Gumam Nasywa.


yang segera mencoba membangunkan Victor agar suaminya bisa membersihkan diri.


"Hubby.. bangunlah..kau tidak mandi dulu ??"


Victor terlihat mengeliat dan perlahan matanya terbuka. Senyum terbit membuat Nasywa menunduk malu lagi.


Victor bernafas panjang lalu segera duduk. "Kau istirahatlah. Aku akan membersihkan diri dulu."Victor hendak beranjak dan tak lupa ia menghadiahi Ciuman dipipi Nasywa. Nasywa sampai mematung dan tak bernafas sesaat.


"Astaga.. Bagaimana ini jantungku !!?" batin Nasywa.


.


.


.