
Sungguh, malam ini Killa merasa tegang. Selain tak percaya diri dengan penampilannya yang menurutnya terlalu standar. Dia juga takut kalau Delmar juga datang ke birthday party nya Chloe.
"Yuk." Fando menarik pergelangan tangan Killa lalu menggenggamnya.
"Gak ada pegangan." Tolak Killa sambil berusaha melepaskan tangan Fando.
"Katanya boleh kalau mau nyebrang?" Tanya Fando sambil mempererat genggaman tangannya.
"Kita kan gak mau nyebrang."
"Kata siapa? Kita mau nyebrang. Tuh lihat ramai banget. Kita mau menyeberangi lautan manusia. No debat, ok. Gue gak mau lo sampai ilang."
Killa menghela nafas, dia hanya bisa pasrah kali ini. Takut terpisah dari Fando? sudah jelas. Karena tak ada yang dia kenal disini.
Killa berdecak kagum saat memasuki tempat party. Sungguh luar biasa mewah. Walaupun diadakan dirumah, tapi kesan kesan mewah sangat kentara. Halaman belakang rumah Chloe disulap menjadi tempat pesta.
"Kenapa?" Tanya Fando yang melihat Killa gelisah.
"Aku gak nyaman kak." Killa menggigit bibir bawahnya karena terlalu tegang.
"Udah santai aja. Pokoknya lo cuma perlu pegangan gue." Killa mengangguk, cewek itu melepaskan genggaman tangan Fando dan berganti memegangi lengan cowok itu.
Senyum Fando mengembang. Rasanya dia sudah benar benar menjadi pacar Killa malam ini.
Fando mengajak Killa menemui Chloe terlebih dahulu. Cewek yang hari ini berulang tahun ke 19 itu tampak sangat menawan dengan balutan dress warna silver dengan potongan dada rendah dan belahan rok yang sangat tinggi.
"Hai Chloe happy birthday." Ucap Fando sambil menjabat tangan Chloe dan cipika cipiki.
"Makasih, cewek baru lo?" Tanya Chloe sambil memperhatikan Killa dari atas ke bawah. Fando tak menjawab, dia hanya menanggapi dengan senyuman.
"Happy birthday Kak." Ucap Killa sambil cipika cipiki.
"Makasih."
"Selera lo udah berubah ya Fan." Goda Chloe sambil menyenggol lengan Fando. "Sekarang suka yang manis manis lugu." Bisik Chloe ditelinga Fando.
"Udah bosen sama yang modelan kayak lo. Tapi sumpah, malem ini lo seksi banget." Ujar Fando sambil memperhatikan penampilan Chloe. "Mana cowok lo? gak dikenalin sama gue?" Sahut Fando.
"Udah putus, bosen gue."
"Halah, lagu lo dari dulu kayak gitu mulu."
"Apa kabar Jessica?" Tanya Chloe.
"Ada cewek gue, jangan ngomongin Jessica. Ntar dia cemburu." Goda Fando sambil menoleh ke arah Killa.
Killa hanya tersenyum absurd. Cewek? sejak kapan dia jadi ceweknya Fando.
"Musuh lo si Delmar juga gue undang loh. Moga aja dia dateng, kangen gue sama dia." Ucap Chloe.
Deg
Jantung Killa seperti berhenti berdetak. Mampus kalau sampai Del tahu dia disini dengan Fando. Killa celingukan berharap Delmar tidak datang malam ini.
"Jangan bilang lo masih terobsesi sama Del?" tanya Fando. Mantannya itu memang terobsesi pada Delmar sejak cowok itu jadi siswa baru di SMA 48.
"Udah enggak lah, hanya saja gue masih penasaran sama dia. Dia itu satu satunya cowok yang nolak gue."
"Kasian banget sih lo." Ledek Fando.
"Hai Chloe." Sapa beberapa teman Chloe yang baru datang.
"Gue kesana dulu ya." Pamit Fando.
Fando mengajak Killa menikmati makanan lalu mengenalkannya pada teman temannya? Semua dipesta ini membawa pasangan, karena itu salah syarat yang tertulis di kartu undangan.
"Hai Bro." Sapa Fando pada teman teman genk nya. Beberapa cowok yang juga sedang menggandeng cewek masing masing itu tampak memperhatikan Killa. Membuat Killa menjadi risih dan salah tingkah. Apalagi gaun yang dipakainya terlalu pendek karena milik Cea yang notabene lebih pendek darinya.
"Gak usah ngeliat cewek gue kayak gitu, takut dia." Ujar Fando yang tak suka cara temannya menatap Killa.
"Astaga, cemburu lo?" Sahut salah satu teman Fando. "Gue kayak pernah ngeliat nih cewek, tapi dimana ya?" Cowok itu terlihat sedang mengingat ingat.
"Iya, gue juga. Makanya daritadi gue perhatiin dia." Sahut teman lainnya.
Killa makin risih, dia menunduk sambil menggigit bibir bawahnya.
"Njirrr, gue baru inget. Dia ceweknya Delmar yang lo cium hari itu." Ujarnya dengan lantang hingga membuat Killa malu.
Astaga, jadi mereka temen temen kak Fando yang waktu itu. Aku sama sekali gak ngenalin wajah mereka. Gumam Killa sambil meremas jemari Fando.
"Gila, lo beneran ngerebut ceweknya Del?"
Fando hanya tersenyum mendengar celotehan teman temannya. Tapi ada rasa bangga jika beneran dia berhasil merebut ceweknya Delmar. Sayangnya Killa bukan pacaranya Delmar hanya pacar adiknya, setakat itu yang Fando tahu.
Sejak dulu Fando memang ingin sekali membalas merebut pacar Del. Sayangnya, dia tak tertarik sama sekali dengan Laura. Laura memang cantik, bahkan sangat cantik, tapi perilakunya sungguh membuat Fando tak ingin dekat dengan cewek itu.
"Lo kenapa? gak nyaman?" Tanya Fando pada Killa. Dia bisa tahu dari tangan cewek itu yang terus meremas jarinya.
Killa mengangguk. Dia malu bertemu teman teman Fando.
"Ya udah kita kesana saja." Fando menunjuk sebuah tempat yang lumayan sepi. Dia tak ingin kesan pertama Killa pergi bersamanya adalah tak nyaman. Dia ingin mengambil hati cewek itu, jadi dia ingin memberikan kenyamanan padanya.
Killa bisa sedikit lega ditempat itu. Tak begitu ramai karena berada disudut. Killa jadi bisa makan dan minum dengan tenang dan tanpa malu malu.
Tapi ketenangannya tak berlangsung lama. Netranya tak sengaja melihat Delmar bersama dengan Laura.
Killa meremat ujung gaunnya. Mulutnya memang bilang udah move on, tapi kenyataannya, dia masih sakit hati melihat Del yang bergandengan tangan dengan Laura.
Killa melihat jam diponselnya. Sudah hampir jam 9 malam, tapi acara belum juga dimulai. Killa sudah tak sabar ingin pulang. Jangan sampai Delmar melihatnya ada disini.
"Aduhh.. " Pekik Killa saat seorang cowok tanpa sengaja menginjak kakinya yang sedang mengambil kue.
"Sory Sory, gak sengaja." Ujar cowok yang ternyata adalah Rio, vokalis band yang malam ini menjadi bintang tamu di ulang tahun Chloe.
"Rio?" Ujar Killa dengan mata bersinar. Dia memang salah satu penggemar lagu lagu band yang digawangi oleh Rio cs. Band mereka memang bukan band besar, tapi mereka sudah mengeluarkan album dan sering tampil offair.
"Killa, Song Killa?" Rio teringat dengan wajah cewek yang beberapa hari yang lalu viral karena mengcover lagunya. Nama akun IG dan U tube Killa adalah @song_killa.
"Kamu kenal aku?" Killa seakan tak percaya jika seorang Rio mengenalinya.
"Astaga, seneng banget bisa ketemu lo disini." Sahut Rio.
"Gue gak nyangka lo terkenal juga Kil. Bikin gue makin banyak saingan aja." Bisik Fando ditelinga Killa.
"Aku juga seneng bisa ketemu kakak langsung." Jawab Killa. Dia tak bisa menyembunyikan kekagumannya pada sosok Rio yang suaranya bagus dan pandai mencipta lagu.
"Sebentar lagi band gue manggung. Gimana kalau kita duet satu lagu. Yang lo cover kemarin?" tawar Rio.
Ingin sekali Killa langsung bilang iya. Tapi tunggu, bisa bisa dia ketahuan Delmar kalau duet dengan Rio. Gak, dia gak boleh sampai ketahuan Del.
"Gue pinjem cewek lo bentar gak papa kan?" Tanya Rio pada Fando.
"Gue sih terserah dia aja." Jawab Fando sambil menoleh ke arah Killa.
"Gimana Kil, mau ya, please." Pinta Rio.