
"Nay," Radit menautkan jemarinya dengan jari-jari tangan Nay. "Kenapa dulu mau sama saya? Dulu kan keadaan saya sedang gila?" tanyanya.
Nay mengeleng kecil, "Enggak tau, yang jelas saat Ayah bawa Mas ke rumah ini dan bilang kalau mas itu calon suaminya Nay, Nay langsung setuju aja padahal saat ini posisi Nay masih pacaran sama Bayu," Radit mengikat rambut panjang Nay dengan asal lalu menarik kepala Nay agar menyandar di dadanya. " Tapi saat itu Nay ngerasa kita itu pernah ketemu tau Mas..."
Radit terkekeh saat mendengar itu," kita emang pernah ketemu tau," Radit menjawil hidung Nay dengan gemas.
"Masa sih kok aku enggak inget atau enggak tau," Nay mencoba menginggat kembali bahwa di pernah bertemu atau tidak dengan Radit.
"Kita pernah ketemu tiga kali tanpa sengaja," Nay mendongkak menatap Radit dan menunggu ucapan selanjutnya dari Radit, "Pertama di alfamart kita ketemu saat ada perompak dan kita ngumpet ditoilet cuman berdua kita ngumpet disana sampe pagi karena pintu toiletnya kekunci dari luar, Kedua kita ketemu di perusahaan Ayah saat itu kita terjebak dilift berdua sampe dua jam didalam lift itu kamu hampir pingsan, ketiga saat di Mall waktu itu kamu lagi sama Bayu kamu sama Bayu itu kaya lagi berantem dan kamu salah masuk mobil,"
Nay terdiam mencoba menginggat kembali.
"Ahk iyah, jadi cowok rese, nyebelin, songong, dan—"
"Suami kamu loh yang diomongin," Nay tertawa saat melihat wajah kesal Radit.
"Ehehehe, maaf," Nay nyengir kuda.
"Tapi Mas, Nay belajar dari semua ini, dari setiap masalah dan dari setiap kejadian selama ini bahwa enggak ada kebahagian sebelum pengorbanan dan perjuangan. Enggak ada usaha yang sia-sia jika dilakukannya dengan sabar dan ikhlas."
"Pinter banget sih," Radit mencubit gemas kedua pipi Nay."Jadi?"
"Jadi apanya?" tanya Nay dengan bingung.
"Jadi kapan kamu mau berhijab?" Nay terdiam saat mendengar itu jujur dia belum siap berhijab. Hatinya belum istiqomah, dulu juga dia pernah mencoba memakai hijab namun karena godaan setan dia kembali melepasnya.
Radit yang cukup peka dengan keterdiaman Nay langsung mengubah posisi duduknya dan dia memutar tubuh Nay agar menghadapnya.
"Kalau kamu belum siap saya tidak akan memaksa, tapi saya harap secepatnya kamu menutup aurat karena itu wajib. Saya tidak mau saat di ahkirat kamu diperhitangkan karena tidak menutup aurat,"
Mendengar itu kedua mata Nay menjadi berkaca-kaca hendak menangis entah kenapa, Radit yang menyadari itu langsung menarik tangan Nay memeluk tubuh polos istrinya lalu mengusap kepala Nay dengan lembut.
"Ma-af," lirih Nay memendamkan wajahnya didada bidang Radit yang masih polos sana dengannya belum memakai pakaian.
"Kenapa harus minta maaf coba, kan enggak salah apa-apa,"
"Maafin Nay, karena belum bisa jadi istri yang sempurna kadang Nay juga lalai kalau jalanin tugas sebagai istri," Nay mengeratkan pelukkannya memendamkan wajah. Perempuan itu terisak namun Radit hanya mengusap kepala Nay.
"Kamu tau didunia ini tidak ada manusia yang sempurna. Kita dipersatukan untuk saling menyempurnakan dan melengkapi satu sama lain. Maaf juga saya belum bisa menjadi imam yang baik untuk kamu, saya belum bisa menjadi suami yang sempurna untuk kamu, Nay," Ujar Radit.
Radit menangkupkan wajah Nay lalu menghapus air mata dipipi istrinya itu, "Kita sama-sama belajar, membangun rumah tangga yang sakinah dan warohmah, mau memulai dari awal?" Nay mengangguk.
"Saya ingin mengadakan repsepsi karena saat kita menikah dulu sangat singkat dan kurang berkesan," Nay menaikan selimutnya menutupi tubuhnya lalu mengeser tubuhnya merapat kearah Radit karena merasa dingin.
"Kenapa mendadak?"
"Enggak mendadak sayang justru saya sudah menyiapkan semuanya bersama Fauzan, Fauzan juga sudah menyiapkan semuanya untuk menikahi Tiara,"
"Jadi barengan gitu repsepsinya?" Radit mengangguk.
"Mulai sekarang kita memulai dari awal, okey?"
"Okey," sesaat mereka saling tersenyum dan bertatapan.
Ya mulai hari ini Nay dan Radit akan memulai rumah tangganya yang insyaallah Sakinah dan Warohmah, belajar untuk menjadi yang lebih baik, dan belajar untuk saling melengkapi satu sama lain.
✨✨✨✨✨
Bersambung.......