
Keesokan hari nya Reno dan Sherlin pamit kepada Mamanya untuk kembali ke mansion mereka .
"Kita akan pulang ke rumah sayang" ucap Sherlin pada Amanda yang sedang dia gendong .
Amanda hanya berceloteh dengan bahasa nya sendiri dan tertawa seakan mengerti omongan Mamanya.
"Kau terlihat sangat senang ya sayang" ucap Reno pada putri nya itu.
"Ya Papa,Amanda sangat senang sekali. Akhir nya kita bisa berkumpul bersama." ucap Sherlin yang berbicara dengan meniru suara anak kecil.
Reno tersenyum dan senang karna akhirnya keluarga kecil nya berkumpul lagi.
Dia bertekad dalam hatinya untuk tak membiarkan keluarganya hancur lagi.
Dia tidak akan membuat Sherlin tersakiti lagi, yang mana itu akan membuat nya pergi lagi.
Mereka pun tiba di mansionnya,ternyata Bi Ina sudah menyambut kedatangan mereka.
"Bibi aku sangat merindukan mu" ucap Sherlin sambil memeluk pelan Bibi Ina.
"Bibi juga merindukan mu Sherlin" ucap Bi Ina.
"Ini putri mu Nak? ucap Bi Ina sambil menatap bayi yang ada dalam gendongan Sherlin.
"Iya Bibi, ini anak ku. Namanya Amanda Putri Pratama. " ucap sambil memberikan Amanda pada Bi Ina.
Bi Ina pun langsung mengendong Amanda.Terlihat Amanda juga sangat menyukai Bibi Ina, karna dia tidak menangis saat di gendong oleh Bibi Ina melainkan hanya tersenyum menatap Bi Ina.
Mereka pun masuk ke dalam mansionnya. Reno pun membawa putri nya itu menuju kamarnya dan menunjukan tempat tidur yang sudah disiapkan oleh Bi Ina.
Reno sengaja membuat tempat tidur anaknya itu didalam kamar nya dengan Sherlin agar mereka bisa memantau anak itu setiap saat.
Beberapa Minggu Kemudian
"Sayang bangun!Ini sudah pagi loh.Nanti kau bisa telat ke kantor " ucap Sherlin sambil menepuk panggung Reno yang mencoba membangun kan suaminya tapi Reno masih belum bangun juga.
"Ih kamu gak malu sama anak mu, lihat Amanda saja sudah bangun " ucap Sherlin sambil melihat putrinya yang sudah bangun bahkan sudah mandi.
"Hmm" ucap Reno yang berdeham lalu setelah itu tak ada suara yang terdengar lagi karna Reno kembali dalam tidur nya.
Sherlin lalu membuka tirai jendela, agar sinar matahati masuk ke dalam kamar itu dan mengganggu tidur Reno,tapi itu juga tak berhasil membangun Reno.
Sherlin yang geram pun langsung naik ke atas kasur dan melompat lompat sambil berteriak.
"Reno ayo bangun " teriak Sherlin sambil melompat lompat.
Reno yang terusik langsung membuka matanya dan melihat Sherlin yang masih melompat lompat dan Sherlin belum menyadari bahwa Reno sudah terbangun.
Reno pun langsung menarik tangan Sherlin, sehingga membuat Sherlin jatuh kedalam pelukan Reno.
"Akh" erang Reno saat Sherlin terjatuh dalam pelukan nya Reno.
"Kamu berhasil sayang, aku sudah terbangun"ucap Reno sambil menatap wajah istrinya itu.
"Kamu sih, kenapa masih tidur. Nanti gimana kalau kamu telat kerja" ucap Sherlin.
"Aku tidak kerja hari ini sayang" ucap Reno .
"Kenapa kau tidak bekerja sayang?" tanya Sherlin.
"Tidak ada sayang, aku hanya ingin bersama kalian hari ini.Karna beberapa hari ini aku terlalu sibuk dengan pekerjaan ku,sampai sampai aku tidak bisa menghabiskan waktu ku bersama kalian. "ucap Reno.
" Makasih sayang atas perhatian nya.Ya sudah kalau begitu kau pergi mandi dulu. Setelah itu kamu jaga Amanda ,soalnya aku ingin bantu Bi Ina memasak di dapur " ucap Sherlin.
"Baiklah sayang " ucap Reno yang menurut dan langsung pergi ke kamar mandi.
Setelah selesai mandi, Reno pun langsung pergi bermain dengan Amanda dikamar itu. Sherlin pun langsung pergi ke dapur untuk membantu Bi Ina memasak.
"Sayang main sama papa ya, Mama sedang masak di dapur.Jadi kamu jangan nakal ya" ucap Reno sambil memegang jari tangan Amanda.
Amanda langsung mengerakkan kaki nya dan tertawa karna mendengar perkataan Reno .
tok... tok..
Reno yang mendengar suara ketukan pintu langsung pergi membuka kan pintu itu.
"Oh Bibi rupanya " ucap Reno saat sudah membuka pintu.
"Iya Nak Reno, Sherlin menyuruh Bibi untuk mengantarkan kopi ini untuk mu" ucap Bi Ina.
"Oh Baiklah Bibi ... Sherlin lagi apa didapur Bi? " tanya Reno.
"Sherlin lagi masak Nak Reno". ucap Bi Ina .
"Bibi, aku boleh minta tolong jagain Amanda sebentar?"tanya Reno.
" Baik lah Nak Reno" ucap Bi Ina lalu langsung menuju ketempat Amanda.
"Sayang aku lagi masak " ucap Sherlin saat tiba ada tangan yang sedang memeluk nya.
Sherlin tau kalau orang yang sedang memeluknya adalah suaminya.
" Cium Aku sayang" ucap Reno .
"Aku lagi masak Reno" ucap Sherlin yang sudah Kesal.
" Aku hanya minta morning kiss sayang" ucap Reno.
"Ya sudah kamu pejam mata dulu" ucap Sherlin .
Reno pun langsung memejam kan mata nya, Sherlin pun langsung mematikan kompor dan mengambil wajan yang tersimpan di lemari dekat nya.
Kemudian Sherlin langsung mendekat kan pantat wajan itu ke bibir Reno.
Reno terkejut dan membuka mata nya,dia kesal karna istrinya sedang mengerjai dia.
"Sayang kok gitu sih, masa aku di cium sama wajan itu" ucap Reno yang sudah kesal terhadap istrinya .
"Aku gak peduli, sekarang kau pergi ke kamar dan jaga Amanda atau kau tidak akan Bisa dapat jatah dari ku" Ancam Sherlin.
Reno pun dengan wajah kesal nya langsung pergi ke kamarnya dengan dan Bi Ina pun pamit keluar dan pergi ke dapur untuk membantu Sherlin.
"Sayang, Mama kok jahat sama Papa " ucap Reno yang curhat pada putri nya.
Reno hanya bisa mendengar suara tawa putrinya.
"Kau tak akan mengerti perkataan Papa ,sungguh Papa sangat tersiksa Nak.Nanti malam Papa akan menghukum Mama mu sampai Mama mu meminta ampun sama Papa" ucap Reno tersenyum sambil memikirkan hukuman untuk istrinya itu.
~~~
Sherlin yang sudah selesai memasak pun langsung pergi kekamarnya untuk melihat putrinya dan sekalian memanggil Reno untuk makan.
"Reno!!" teriak Sherlin.
Sherlin terkejut saat tiba dikamar karna dia mendapati Reno yang tertidur dan Amanda yang masih terbangun dan sedang berbaring disamping Reno.
"Reno bangun,kok malah jadi kamu yang dijagain sama Amanda" ucap Sherlin sambil memukul lengan Reno.
Reno terkejut dan bangun karna Sherlin yang berteriak memanggil namanya.
"Maaf sayang aku gak sadar kalau aku tertidur" ucap Reno
(Perasaan tadi aku yang ingin menidurkan Amanda tapi kok malah jadi aku yang malah tertidur)" batin Reno.
"Ya sudah, ayo turun kebawah kita sarapan dulu " ucap sherlin.
Mereka pun turun dan menuju ke meja makan,dan makan bersama.
Reno pun menyuapi istrinya karna Sherlin saat ini sedang memberi Amanda makan dengan bubur bayi.
Setelah makan Reno dan Sherlin duduk diruang keluarga dan bermain dengan Putrinya.
"Terima kasih sayang karna terlalu sering memaafkan kesalahan ku.Aku sangat mencintai kalian "batin Reno sambil menatap Sherlin yang sedang bermain dengan Amanda.
Bi Ina pun memperhatikan mereka dan tersenyum.
"Ini hasil dari kesabaran mu nak,akhirnya kau mendapatkan kebahagiaan mu. "batin Bi Ina.
\
Selamat membaca ya readersku
Jangan lupa beri jempol nya banyak banyak ya teman teman
Jangan lupa beri vote kalian untuk mendukung karya ku ini.
dengan klik vote lalu kalian beri aku tip.
sekarang di manga toon sudah bisa kok
memberikan poin kalian untuk mengevote novel ku ini.
Mohon bantuannya teman teman
Maaf jika ada typo yang bertebaran.
Salam manis dari author
Insani Syahputri