The System Make Me Near With The Emperor

The System Make Me Near With The Emperor
Bab 78



Xiao Zhang merasa dia seharusnya memeriksa horoskop tadi malam.


Kelompok mereka tiba-tiba terjatuh ke dalam sebuah lubang yang sangat dalam. Mereka berusaha untuk mencari jalan keluar, tapi lubang itu ternyata sangat tinggi.


Mengapa mereka sangat tidak beruntung hari ini?


"Sial! Kalau aku temukan orang itu aku pasti akan mencabik-cabiknya dan memberikan potongan tubuh pada anjing!" Ayahnya tidak bisa tenang. Dia terus mengumpat semenjak mereka masuk ke dalam gua.


Xiao Zhang tahu seberapa besar ambisi ayahnya, jadi ketika rencana mereka terhalang, dia pasti dalam kemarahan yang besar.


Dia berpikir siapa orang yang memasang jebakan. Apakah itu pihak kerajaan? Tapi setiap mata-mata yang dikirim oleh kerajaan sudah ketahuan dan mereka telah menghabisinya. Dia kemudian menghubungkan hal ini dengan peristiwa tadi malam. Bukankah pada saat itu ada seseorang yang menyelinap ke tempat persembunyian mereka?


Pada saat ini, suara langkah kaki tiba-tiba terdengar. Muncul sebuah kepala dari atas permukaan tanah. "Ketua!" Orang itu berseru.


***


Ada beberapa orang yang dikirim oleh Pangeran Yu untuk membantu Huang Long menyerang Keluarga Xiao. Diantaranya adalah Yin Ming yang merupakan orang kepercayaan Pangeran Yu. Walau ia ditugaskan untuk membantu Huang Long, dalam hati ia merasa keberatan. Bagaimana bisa dia membantu seseorang yang berasal dari Selatan? Tapi karena ini adalah perintah dari Pangeran Yu, dia tidak bisa menolak.


Xie Hongyi menyadari Yin Ming yang berat hati, dia hanya tersenyum dan tidak terlalu memikirkannya. “Kita akan menyerang Keluarga Xiao dengan kekuatan penuh, hari ini.” Xie Hongyi berkata pada orang-orang dihadapannya termasuk Yin Ming. Saat ini mereka sedang berdiri melingkari sebuah meja.


Yin Ming langsung menyela. “Bagaimana bisa kita langsung menyerang begitu saja tanpa mengetahui keadaan musuh?”


“Anda tidak perlu khawatir. Aku sudah mengetahui situasinya.”


Yin Ming menyipitkan matanya. Bukankah baru kemarin orang-orang ini pergi ke kediaman Pangeran Yu? Apakah mereka punya waktu untuk mengawasi musuh mereka? Ini tidaklah masuk akal. Bahkan pasukan sehebat apapun, tidak akan bisa mengetahui situasi musuh dalam waktu yang singkat, apalagi keberadaan musuhnya tidak diketahui.


Tapi yang Yin Ming tidak ketahui, Xie Hongyi memiliki sistem yang membuat segalanya menjadi mudah dan lebih hebat dari pasukan pengintai profesional.


Yin Ming ingin menyanggah lagi, tapi Yin Si yang berada di dekatnya langsung memberinya tatapan tajam. Yin Ming yang menoleh seketika menjadi bungkam. Dia selalu tidak bisa berkutik jika berhadapan dengan Keluarga Pangeran Yu.


"Kita akan langsung menyerang?" Huang Long yang sedari tadi diam akhirnya bersuara.


Suara Xie Hongyi menyiratkan cibiran. "Yah, itu lebih baik daripada bertindak pasif apalagi tidak melakukan apa-apa." Dengan itu dia melirik singkat pada Yin Ming.


Yin Ming memelototi Xie Hongyi dengan ganas. Apa wanita ini pikir Kerajaan Utara hanya diam saja ketika keluarga Xiao memberontak? Dia hendak mengatakan sesuatu, tapi tiba-tiba muncul hawa dingin yang membuatnya bungkam sekali lagi. Dia kali ini tidak menoleh untuk mengetahui siapa yang bisa mengeluarkan aura itu karena pelakunya dengan jelas berdiri di depannya.


Huang Long mengangguk saat mendengar jawabannya. Tidak ada yang menyadari bahwa saat ini tangannya sedikit bergetar.


Dengan itu, pada saat matahari mulai beranjak, sekelompok orang bersenjata lengkap diam-diam pergi melewati jalan yang tersembunyi dalam hutan.


Beberapa saat kemudian, sekelompok orang itu tiba-tiba berhenti di kaki sebuah gunung. Beberapa dari mereka tampak berjongkok mengambil beberapa benda yang mereka bawa di dalam tas punggung mereka. Lalu, hujan panah api tiba-tiba menghiasi separuh langit. Walaupun panah api itu langsung padam saat menyentuh salju, tapi panah api itu berhasil merusak sebagian besar bangunan yang berdiri di kaki gunung.


Seperti kumpulan lebah yang sarangnya terbakar, orang-orang yang berada di dalam bangunan langsung berhamburan keluar. Menyadari bahwa mereka di serang, orang-orang itu kemudian mengangkat senjata, dan dengan komando dari satu orang, mereka berbondong-bondong berlari menuju arah panah api dilesatkan.


Seketika, perang dari kedua belah pihak pecah.


Jumlah pasukan keluarga Xiao jelas lebih sedikit dari lawan mereka, namun pasukan keluarga Xiao tidak boleh diremehkan. Mereka mempunyai semangat juang yang tinggi dan kegigihan yang jarang dimiliki oleh kebanyakan orang. Walau mereka tahu berada di dalam pihak yang tidak menguntungkan, bukan berarti mereka menyerah begitu saja.


Huang Long dan Dugu An berada di garis depan. dengan kekuatan mereka, beberapa pihak musuh berhasil ditumbangkan. Tidak diragukan lagi dari seorang mantan wakil jenderal yang berada di medan perang, kekuatan Huang Long begitu mengerikan. Huang Long menebas orang dengan pedangnya tanpa berkedip sehingga darah memercik ke segala arah. Sosoknya yang tinggi dan tegap, dengan tatapan mata yang tajam mirip seperti Ashura.


Dalam jarak yang tidak begitu jauh dari objek yang menjadi hal menakutkan bagi pasukan keluarga Xiao, Xie Hongyi menatap sosok Huang Long dengan seksama. Bagus, sepertinya ini akan berjalan lancar.


Kini, matahari sudah berada tepat di atas kepala. Jumlah pasukan keluarga Xiao dengan cepat berkurang dan sekarang hanya tersisa puluhan orang. Dan puluhan orang itu sekarang dikepung di segala arah. “Menyerahlah, kalian tidak punya kesempatan untuk menang.” Yin Ming yang melihat mereka terpojok, berbicara dengan senyum miring.


Yin Ming merasa darahnya mendidih. Perlu diketahui selama ini keluarga Xiao sangat licin seperti belut dan susah dibunuh seperti kecoak. Jadi ketika saat mereka dikalahkan, bukankah ini seperti mendapat hal yang paling diharapkan?


Mendengar seseorang menyuruh mereka menyerah, pasukan keluarga Xiao yang terkepung lantas mengangkat senjata mereka lebih tinggi. Wajah mereka merah karena marah. Nafas mereka memburu dengan cepat.


Melihat mereka yang keras kepala, Yin Ming mendesah. “Sayang sekali. Kalau begitu, aku yang akan memutuskan.” Setelah ia berbicara, Yin Ming mengangkat tangannya memberi isyarat pasukannya untuk menghabisi pasukan Keluarga Xiao yang tersisa.


Saat mereka maju, tiba-tiba ada benda yang jumlahnya tidak sedikit jatuh ke arah mereka. Sontak, mereka mundur berjauhan karena benda yang jatuh itu ternyata adalah batu.


“Bunuh mereka!” Suara seorang wanita melengking dari satu arah. Setelah itu, ada lebih banyak hujan batu menimpa pasukan Pangeran Yu.


Melihat ke arah batu berasal, ada beberapa orang wanita dengan pakaian linen kasar berdiri. Mereka adalah kerabat dari pasukan keluarga Xiao yang terbunuh. Para wanita itu berada di tempat berbeda dengan para pria. Pada saat perang itu mulai terjadi, para wanita itu mendengar sesuatu yang tidak beres kemudian pergi ke arah dimana tempat para pria berada.


Mereka menyaksikan jalannya perang dari awal, namun mereka belum berani mendekat dan ikut berpartisipasi. Beberapa wanita bahkan menangis saat melihat anggota keluarga mereka dihabisi tepat di depan mata. Kemudian saat mereka melihat akhir perang, mereka tidak dapat menahan diri lagi. Jika mereka tidak bertindak lebih cepat, mungkin sisa dari pasukan keluarga Xiao tidak akan tersisa lagi.


Kebanyakan para wanita itu tidak mengerti beladiri, jadi mereka hanya bisa melemparkan batu sebagai bentuk serangannya.


Usaha mereka ternyata sia-sia, tidak ada gunanya melawan pasukan Pangeran Yu. Mereka dengan cepat tertangkap dan bergabung dengan kerabat mereka lainnya. Walaupun sudah memperkirakannya sejak awal, tetap saja mereka merasa kecewa.


Kali ini dia tidak keberatan. Bagaimanapun, kemenangan ini semua berkat rencana Xie Hongyi. Tapi sebenarnya kalau bukan karena pasukan utama keluarga Xiao tidak ada di sini, mungkin mereka akan kesulitan mengurus Keluarga Xiao.


Di sisi lain.


Orang yang datang setelah Xiao Zhang masuk lubang adalah salah satu anak buahnya yang seharusnya menunggu mereka di pertambangan.


Setelah mengetahui bahwa pasukan yang mereka kirim untuk berjaga di dekat pertambangan dihabisi, kelompok Xiao Zhang memutuskan untuk kembali ke kaki gunung dengan wajah yang masam.


Ini semua pasti karena orang yang menyusup tadi malam! Kalau bukan karena dia, kenapa bisa pasukan kerajaan mengetahui lokasi persembunyian pasukan mereka? Lalu menghabisinya tanpa ada yang tersisa?


Wajah semua anak buahnya sama buruknya dengan Xiao Zhang. Siapa yang akan berbahagia saat mengetahui rekannya terbunuh? Tapi dengan keadaan mereka saat ini, tentu saja konyol jika mereka membalas dendam. Mereka perlu memikirkan rencana dan strategi jika ingin menyerang lagi.


Tapi, alangkah terkejutnya mereka ketika sampai di kaki gunung. Tanah yang tadinya ditutupi oleh salju putih, kini penuh dengan percikan noda merah, juga ada banyak pohon gundul yang sepertinya telah terbakar. Semua orang di kelompok Xiao Zhang menjadi was-was. Mereka kemudian melangkah lebih cepat.


Ketika melihat pemandangan tersaji di depannya, Xiao Zhang membeku.


Sekelompok orang di sisi lain juga menyadari bahwa ada beberapa yang akan muncul, bersiap mengangkat senjata.


"Itu kau?!" Xiao Zhang berseru saat melihat orang yang dikenalnya.


"Halo Tuan muda Xiao Zhang, kita bertemu lagi." Seseorang yang merupakan satu-satunya wanita di pihak lain berbicara.


Xiao Zhang mengatur bibirnya dengan erat. "Kenapa?"


Pihak lain tidak menjawab. Pada saat ini, ayah Xiao Zhang yang berdiri disampingnya berkata dengan tajam.


"Kau mengenalnya?"


Xiao Zhang menjawab dengan suara rendah. "Mereka adalah orang-orang yang membawaku kembali ke Utara."


Ayahnya bertanya dengan wajah kebingungan. "Apa mereka orang Selatan? Kenapa mereka bisa bersama pasukan Utara?"


Xiao Zhang tidak menjawab karena dia juga tidak tahu.


Huang Long yang berdiri mendominasi, menatap Xiao Zhang dengan tenang. "Tidak ada penjelasan. Sekarang kita adalah musuh."


Dada Xiao Zhang seakan terbakar saat Huang Long berkata seperti itu. Tanpa bicara lagi, dia memberi perintah pada pasukannya. "Habisi mereka!"


Yin Ming tidak menyangka bahwa ternyata ada pasukan keluarga Xiao yang lain. Dia tidak punya pilihan selain bertempur lagi.


Kelompok Xiao Zhang seharusnya tiba lebih lambat dari ini, tapi karena ada interupsi dari para wanita pasukannya, waktu kedatangan mereka menjadi lebih cepat. Jika saja hal itu tidak terjadi, mungkin Xiao Zhang hanya melihat tempat persembunyiannya yang rusak itu sepi.


Xie Hongyi diam-diam mundur ke belakang saat kedua pasukan mulai bertempur. Sistem yang melihat tingkahnya tidak tahan untuk mengejek. "Kenapa kau mundur? Takut?"


Tidak peduli dengan ejekan dari sebuah kumpulan data, Xie Hongyi menjawab sambil tersenyum. "Takut? Jika kau aku lemparkan tubuhmu ke arah mereka apa kau takut?"


Sistem sontak melihat orang-orang yang bertempur, penuh dengan darah dan daging yang terpotong, membeku.


Menyadari sistem tidak menjawab, senyum Xie Hongyi menjadi lebih lebar. Hei, jadi siapa sebenarnya yang penakut?


Kedua belah pihak dalam posisi yang cukup seimbang, namun mungkin karena kelelahan akibat pertempuran sebelumnya, serangan dari pasukan Pangeran Yu tidak menggebu-gebu seperti sebelumnya. Sementara itu, pasukan Keluarga Xiao seperti kuda balap yang sedang mengikuti kompetisi. Tahu keadaan di pihak lawannya, mereka tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan untuk menguasai jalannya pertempuran.


Situasi benar-benar berubah.


Tapi seseorang di pihak pasukan Pangeran Yu, tidak merasa khawatir sama sekali.


Xie Hongyi yang sedang asyik mengamati bagaimana jalannya pertempuran, tiba-tiba tersentak saat menyadari sesuatu dengan kecepatan tinggi melesat menuju arahnya, dan dia tidak sempat menghindar saat benda itu berada di dekatnya.


Panah itu melesat dan berhasil menggores pipi Xie Hongyi. Namun tidak ada darah yang menetes seperti yang seharusnya, tetapi ada sebuah garis horisontal melintang di pipinya. Xie Hongyi menyentuh bagian topengnya yang robek, namun belum lima detik kemudian, sebuah panah melesat lagi dan kali ini mengenai sisi lain wajahnya. Alhasil, satu sisi topeng lainnya juga robek.


Xie Hongyi mengumpat dalam hati, tidak ada waktu untuk memperbaiki karena beberapa orang jelas menargetkannya.


Huang Long yang kebetulan melirik kebelakang, melihat semua yang terjadi pada Xie Hongyi. Seketika kemarahan meliputi seluruh dirinya. Gerakan membunuhnya menjadi lebih brutal dan setelah menyingkirkan orang-orang yang menghalangi, dia bergegas pergi menuju arah Xie Hongyi.


Sesuatu datang tidak tepat. Tubuh Huang Long mendadak mati rasa. Dia tiba-tiba berlutut. Melihat keadaannya, pihak musuh yang berada di dekatnya seakan mendapat emas. Tanpa aba-aba, dia menghunuskan pedangnya ke arah leher belakang Huang Long. "Matilah!"


(akhirnya bisa update, maaf ya lama 😋😋😋😋😋😋😋😋)