Lady Vella

Lady Vella
Episode 109



Vella dan Sandra sudah sampai di markas Rose black, Vella menghubungi adiknya sekedar saling bertanya kabar setelah mengetahui adiknya baik saja Vella memanggil Sendi dan Roger.


" Bi tolong panggil Sendi dan Roger katakan Vella menunggu di sini" kata Vella. " Baik nona saya akan panggilkan" kata pelayan, dengan hormat kemudian memanggil Sendi dan Roger yang berada di ruang latihan.


" Vella gimana keadaan Keanu? " Sandra. Vella menghela nafasnya dan bersandarkan di kepalanya.


" Itulah Sandra aku ingin masalah ini cepat selesai agar kita dapat berkumpul lagi" kata Vella, Sandra menanggukan kepalanya.


Sendi, Roger yang telah diberitahu oleh pelayan segera menemui Vella di ruang tengah.


" Kakak duduklah" kata Vella. " Kak gimana hasil dari anak buah yang mengawasi orang itu? " Vella.


" Mereka masih mencari keberadaan nona tapi kata anak buah kita dia sudah tahu anda sekolah dimana, apa perlu aku memerintahkan beberapa anak buah kita untuk berjaga disekolah" kata Sendi.


" Benar Vella apalagi kita sekarang sedang ujian dan nanti kamu akan pertunangan setelah hari kelulusan" kata Sandra, yang sangat mengkhawatirkan sahabat sekaligus saudaranya.


Vella menarik nafasnya mereka menunggu jawabannya.


" Kak Vella minta kak tolong jaga Keanu di sana, Vella takut mereka nantinya mengetahui kalau Keanu masih hidup karena belum saatnya mereka tahu, sepertinya aku untuk sementara tidak menemuinya dulu" kata Vella.


Mereka terkejut mendengar perkataan Vella untuk sementara untuk menemui adik kesayangannya.


" Sandra, kamu yakin" kata Sandra, memegang tangan Vella, Vella tersenyum.


" Ini demi keselamatannya aku akan melakukan apapun walau nyawa taruhannya" kata Vella.


" Vella jangan bicara sembarangan aku tak suka mendengarnya" teriak Sandra, kemudian berdiri. Vella tersenyum dan menarik tangan Sandra untuk kembali duduk.


" Nona jangan pernah mengatakan hal seperti ini lagi kami akan melindungi tuan muda Keanu" kata Roger, Vella menanggukan kepalanya.


Kediaman keluarga Alfahri.


Semua orang berkumpul di ruang tengah termasuk Keanu sedang mengerjakan tugas dari sekolahnya, mommy Mayang sangat bahagia dengan adanya Keanu di rumahnya suasana menjadi ceria karena putra dan suaminya sibuk dengan urusan.


Tok, tok, tok


Pelayan membuka pintu ternyata Roger yang datang pelayan mempersilahkannya masuk karena dia mengenalnya ketika dia menemui Keanu.


" Kak Roger" teriak Keanu bahagia melihat Roger datang semua orang mendekatinya.


" Bagaimana keadaan tuan muda sekarang? " Roger. " Alhamdulillah sehat kak, kak dimana kak Vella? " Keanu tidak melihat Vella.


Roger tersenyum. " Sebaiknya tuan muda mengerjakan tugasnya, maaf tuan muda nona belum sempat datang karena ada ujian di sekolahnya" kata Roger, Keanu menanggukan kepalanya dan kembali mengerjakan tugasnya.


Semua orang menatap Roger ada sesuatu hingga orang kepercayaan Vella datang malam ke sini.


" Bibi mulai hari esok tuan muda akan Homescooling" kata Roger, bibi menanggukan kepalanya berbeda dengan Tirta menyadari sesuatu.


" Roger katakan pada kami pasti ada sesuatu yang terjadi hingga kamu datang dan meminta Keanu untuk belajar di rumah" kata Tirta, tiba saja mengkhawatirkan Vella.


Roger melihat Keanu merapikan bukunya karena tugasnya sudah selesai, Roger meminta bibi membawa Keanu ke kamarnya. Keanu menyalami mereka kemudian menuju ke kamarnya di temani oleh bibi.


Roger mengajak mereka duduk dan menceritakan semuanya pada mereka, Tirta dan orangtuanya terkejut mendengar.


" Roger bagaimana keadaannya? " Tirta, mengkhawatirkan Vella. " Nona baik saja tuan muda, nona meminta saya untuk menjaga tuan muda disini ada kekhawatiran dari nona jika kehadiran tuan muda diketahui mereka" kata Roger.


Tirta mempersilahkan Roger untuk melaksanakan tugas yang diberikan oleh Vella.