
Sean akhirnya memutuskan untuk kembali sekarang dan saat ini dia berada di pesawat setelah menyerah menunggu selama 2 jam berdiri di depan rumah Rey.
“Ayo tuan kita masuk. 10 menit lagi pesawat akan tinggal landas.”ucap Justin yang sedari tadi menunggu tuannya duduk di kursi dan terlihat enggan pergi dari sana.
“Baik.”Sean melangkah dengan berat kemudian berjalan menuju ke pesawat dan masuk. Ia duduk di kursi sesuai yang dipesankan oleh Justin.
“Tuan... jika perlu sesuatu aku ada di sini.”Justin berdiri di tempat duduk yang berada di deretan sebelah Sean kemudian duduk kembali.
“Ya...”
Sean menoleh menatap body guard nya kemudian kembali menatap ke depan. Ia kemudian tertunda dan mengepalkan tangannya karena gagal bertemu dengan Alexa.
“Alexa... kau dimana sebenarnya ? kenapa kau tak meninggalkan sedikitpun pesan untukku ? Aku benar-benar merasa sedih.”batinnya terlihat sangat terpukul sekali dengan menghilangnya Alexa secara misterius.
“Kasihan tuan, baru saja dia mendapatkan kebahagiaan karena mendapatkan donor mata dan kesehatannya boleh sekarang dia harus kembali menelan pil pahit harus kehilangan wanitanya.”batin Justin yang hanya bisa menatap saja dan tak bisa melakukan apapun untuk menghibur tuannya itu.
Sean larut dalam kesedihan, kebimbangan dan duka nestapa. Bahkan pria itu tertidur dengan mata yang basah dua jam setelahnya.
Di lain tempat di Britain, siang hari.
Cyrano dan Cerylle berlari masuk ke rumah setelah mobil berhenti di depan.
“Aku harap mommy hari ini ke kantor.”Cyrille melepas tasnya dan melemparnya sembarangan saat melewati ruang tamu dan melihat ada beberapa pelayan di sana. Dan pelayan yang melihat itu segera mengambil dan memungut tas yang dilempar oleh gadis kecil itu.
“Aku harap papy tidak ada di rumah.”gumam Cyrano sambil menoleh ke kamar Austin yang tertutup pintu dan berhenti di depannya.
“Tidak ada tuan.”
Cyrano tersenyum lebar mendengar jawaban itu kemudian segera masuk ke kamarnya dan berganti baju.
Cyrano bertemu dengan Cyrille di luar kamar mereka.
“Cyrille bagaimana jika kita bagi tugas saja, biar cepat selesai ? Kau cari informasi mengenai daddy di kamar mommy dan aku akan mencarinya di kamar Papy.”ucap Cyrano membagi tugas melihat waktu kurang 30 menit lagi dan dua orang itu akan tiba di rumah.
“Baiklah... maksimal 25 menit, kita harus keluar dari kamar target dapat ataupun tidak dapat informasi.”balas Cyrille kemudian melakukan tes dengan saudara kembarnya.
Cyrille masuk ke kamar Alexa, dan Cyrano masuk ke kamar Austin. mereka berdua mulai mencari di semua tempat tanpa terkecuali pun di dalam kamar itu.
“Disini tidak ada.”Cyrille menutup kembali sebuah laci setelah tidak menemukan petunjuk apapun.
“Di sini juga tidak ada.”Cyrille tak menyerah dan kembali mencari sampai ke tempat yang menurutnya tak masuk akal sekalipun namun tetap dia tak menemukan petunjuk apapun.
“Berapa kode brankas ini ?”Cyrano sedang berpikir mencari kode brankas yang ada di depannya. Dia tiga kali memasukkan kode angka dan semuanya salah.
“Mungkin kali ini benar.”Cyrano memasukkan kode tanggal ultah Alexa. “Klak...” brankas itu terbuka. “Ah... hanya ada selembar kertas di sini.”ucapnya kecewa karena hanya menemukan selembar kertas saham perusahaan dan tak menemukan informasi yang dia cari.
BERSAMBUNG...